Photo source: @baksoboedjangan
Bakso itu makanan yang pasti ada di setiap kota di Indonesia. Bakso identik banget dengan olahan daging berbentuk bulat yang disajikan dengan kuah kaldu. Kalau dulu cuma ada Bakso Urat dan Bakso Halus, sekarang makin banyak aja variannya, seperti yang bisa kamu temuin di Bakso Boedjangan. Mulai dari bakso isi cabai, isi keju, sampai isi daging di sana bisa bikin kamu ketagihan! Lokasi: Bakso Boedjangan Jl. Boulevard Raya, Blok WE 2/4, Kelapa Gading, Jakarta. 2. Nasi PadangPhoto source: @bungariadiani
Ini nih makanan tradisional di Jakarta yang selalu bikin kamu ngerasa berdosa, Nasi Padang! Lauk pauk yang menemani Nasi Padang bisa biasanya penuh dengan lemak, tapi susah banget buat ditolak. Apalagi kalau kamu ke Restoran Garuda, kamu bakal disuguhin puluhan piring makanan khas Padang di depan mata. Mulai dari Gule Otak, Rendang, Ayam Pop, Udang Balado, semuanya bikin nggak bisa berhenti makan! Lokasi: Garuda - Jl. Sultan Iskandar Muda No. 79D, Pondok Indah, Jakarta. Telp. (021) 7246999. - Jl. H. Agus Salim, No. 59, Menteng, Jakarta. Telp. (021) 31424666. - Jl. Boulevard Barat Raya Blok LA 1 No. 1, Kelapa Gading, Jakarta. Telp. (021) 45846658. 3. Bubur AyamPhoto source: @eanindya
Kalau Bubur Ayam sih jadi menu sarapan terfavorit di Indonesia. Selain bisa menghangatkan badan, toppingnya makanan tradisional di Jakarta ini juga nikmat. Bubur ayam setiap kota itu beda-beda. Kalau yang asli Jakarta biasanya disiram kuah semur, sedangkan yang dari Jawa Barat disiram kuah kuning. Buat yang ngidam Bubur Ayam pas malam nggak usah bingung, karena ada Bubur Ayam Barito yang buka dari sore sampe malem. Enaknya udah terkenal banget lho! Lokasi: Bubur Ayam Barito Jl. Gandaria Tengah III No. 46, Gandaria, Jakarta. Telp. 0813-8148-8989. 4. Tahu GejrotPhoto source: @meyyang
Makanan asal Cirebon ini terkenal di Jakarta. Tahu Gejrot terdiri dari Tahu Sumedang goreng yang dipotong kecil dan disantap dengan kuah khas bercampur cabe, bawang putih, bawang merah, dan gula. Rasanya mantap banget dan dulu sempat jadi jajanan wajib anak-anak kecil di Jakarta lho. Nggak perlu ke Cirebon buat nyicipin Tahu Gejrot, karena di Kafe Betawi juga ada! Lokasi: Kafe Betawi - Pacific Place Mall, Lantai 4, Jl. Jenderal Sudirman, SCBD, Jakarta. Telp. (021) 51402709. - Senayan City, Lantai Lower Ground, Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta. Telp. (021) 72781566. - Central Park, Lantai Lower Ground, Jl. Letjen S. Parman, Tanjung Duren, Jakarta. Telp. (021) 56985066. 5. MartabakPhoto source: @martabakboss
Martabak itu makanan tradisional di Jakarta yang udah naik level. Kamu pasti inget dong, beberapa tahun yang lalu cuma ada Martabak Manis sama Martabak Telur? Lihat deh sekarang, fillingnya udah beragam banget, mulai dari Ovomatine, Kopi, sampai ada yang diselimuti keju mozarella segala. Rasanya jelas tambah enak! Kalau mau coba martabak aneh-aneh kayak begitu, langsung aja mampir di Martabak Boss. Lokasi: Martabak Boss - Jl. Panglima Polim 9 No. 24, Melawai, Jakarta. Telp. (021) 27510559. - Food Art Menteng Est, Jl. H. Agus Salim 60, Menteng, Jakarta. Telp. 0813-1151-9420. - Jl. Tebet Utara Dalam No. 13, Tebet, Jakarta. 6. SotoPhoto source: @eatineryid
Tiap kota di Indonesia pasti punya versi Soto yang beda. Misalnya, kalo di Bogor ada Soto Mie, di Jawa Timur ada Soto Lamongan, dan Jakarta punya Soto Betawi. Nah, kalo uniknya Soto Betawi itu terletak pada daging yang udah dioseng terlebih dahulu dan juga tomat yang jadi isinya. Selain itu, ada 2 jenis kuah yang bisa dipilih, santan atau bening. Semuanya enak! Lokasi: Soto Betawi H. Husein Jl. Padang Panjang No 6B - 6C, Manggarai, Jakarta. Telp. (021) 83706476. 7. SatePhoto source: @pheyix
Sate Padang, Sate Lilit, Sate Ayam, Sate Kambing, Sate Blora, itu semua bisa kamu temukan di Sate Khas Senayan yang emang rajanya sate. Kualitas makanan tradisional di Jakarta ini nggak perlu diragukan, rasanya autentik, dan daging yang dipakai juga empuk semua. Bahkan ada beragam sate fusion yang bisa dicoba lho. Lokasi: Sate Khas Senayan - Jl. HOS Cokroaminoto, Menteng, Jakarta. Telp. (021) 3500111. - Jl. Prof Dr Supomo No. 30, Tebet, Jakarta. Telp. (021) 83783301. - Kota Kasablanka, Lantai Upper Ground, Food Society, Jl. Casablanca Raya, Tebet, Jakarta. Telp. (021) 29465010. 8. Nasi GorengPhoto source: @eat.it.id
Katanya sih Nasi Goreng adalah makanan favoritnya Obama saat dia tinggal di Jakarta dulu. Meski penampilannya sederhana, makanan tradisional di Jakarta ini rasanya juara banget! Apalagi Nasi Goreng Kambing Kebon Sirih. Yang nggak suka kambing aja pasti pada langsung doyan. Lokasi: Nasi Goreng Kambing Kebon Sirih - Jl. Kebon Sirih Barat, Menteng, Jakarta. Telp. 0811-1907-75. - Jl. Karang Tengah Raya No. 1C, Lebak Bulus, Jakarta. Telp. (021) 7666302. - Pasaraya Grande, Lantai Lower Ground, Dapuraya, Jl. Iskandarsyah II, Melawai, Jakarta. 9. Gado GadoPhoto source: @sovifooddiary
Makanan tradisional di Jakarta ini pasti disenengin sama semua orang. Gado Gado itu sehat karena isinya itu terdiri dari beragam sayuran dan lauk tinggi protein seperti tahu dan tempe. Belum lagi ada sambal kacang yang rasanya legit dan sedap banget. Mana tahan nolak makanan yang satu ini! Lokasi: Gado Gado Cemara - Setiabudi One, Lantai 1, Jl. HR Rasuna Said, Setiabudi, Jakarta. Telp. (021) 2524383. - Jl. Tanah Abang V No. 36, Tanah Abang, Jakarta. Telp. (021) 34831897. 10. TumpengPhoto source: @nasiketjana
Nasi Tumpeng itu wajib ada di setiap perayaan, termasuk hari kemerdekaan! Makanan yang Indonesia banget ini terdiri dari Nasi Kuning yang dibentuk kerucut, dan diramein sama lauk pauk yang melimpah. Emang sih biasanya Nasi Tumpeng selalu hadir dalam porsi besar buat dimakan rame-rame, tapi kalau mau porsi kecilnya buat dimakan sendiri, kamu bisa mampir ke Remboelan kok. Lokasi: Remboelan - Plaza Senayan, Lantai 4, Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta. Telp. (021) 5725088. - Street Gallery, Lantai 1, Jl. Metro Pondok Indah, Pondok Indah, Jakarta. Telp. (021) 29529737. - Kota Kasablanka, Lantai Ground, Jl. Casablanca Raya, Tebet, Jakarta. Telp. (021) 5725088. Terbukti kan makanan Indonesia itu enak-enak? Biar keeksisannya terus lestari, selalu cintai masakan tradisional ya. Salah satunya bisa dengan cara banyak tulis review makanan Indonesia di Nibble. Klik di sini untuk informasi lengkap tentang Nibble. Salam merdeka! Cover photo source: cyberndut17