Foodies Trends

5 Oseng Mercon di Jakarta Paling Bikin Jontor

by Pramawidhi Setiono | March 09, 2020

5 Oseng Mercon di Jakarta Paling Bikin Jontor
Oseng Mercon menjadi salah satu makanan khas Indonesia yang berasal dari Yogyakarta. Makanan yang satu ini begitu digemari karena memiliki rasa yang luar biasa pedas. Wajar saja, puluhan cabai rawit dijadikan sebagai bahan dasar utama dari makanan pedas ini. Meski menakutkan, makanan ini selalu dicari banyak orang ketika berkunjung ke Yogyakarta. Belakangan menu satu ini tidak perlu jauh-jauh dicari hingga ke Yogyakarta. Saat ini sudah ada beberapa kedai di sekitaran Jakarta yang menjual makanan pedas satu ini sebagai salah satu pilihan menunya. Penasaran dimana saja kalian bisa mendapatkan oseng mercon terbaik di Jakarta? Temukan jawabannya dalam artikel ini!

Warung MJS

Photo source: JKTDelicacy.com

Restoran yang satu ini sejak lama dikenal sebagai salah satu tempat terbaik jika kalian sedang mencari makanan yang membakar lidah. Dulunya dikenal dengan nama Mbah Jingkrak, sekarang kedai ini memilih untuk mem-branding ulang namanya dan lebih dikenal dengan nama Warung MJS. Pertama kali muncul di Semarang, Mbah Jingkrak langsung menjadi idola dari banyak orang. Tak heran jika di momen tertentu kalian akan menemukan antrean yang cukup panjang mengular untuk dapat masuk ke dalam kedai satu ini. Nama Jingkrak dari restoran ini sendiri memberikan gambaran jika orang yang makan di sana akan “jingkrak-jingkrak” karena kepedasan. Salah satu menu andalan mereka tentu saja oseng mercon khas Yogyakarta yang melegenda itu. Tumisan kikil dengan dan cabai rawit yang memiliki jumlah banyak seakan siap membakar perut kalian. Tak cuma sekedar oseng mercon yang menjadi andalan restoran satu ini. Ada juga menu ayam setan yang digadang-gadang akan membuat kalian mengutuk makanan ini dengan kata “setan” saking pedasnya. Lokasi: Jl. Setiabudi Tengah No.11, Setiabudi, Jakarta Selatan.

Oseng Mercon Bu Yati

Photo source: @selvy2793

Berada dekat dengan Taman Mini membuat kedai yang satu ini biasanya menjadi incaran banyak orang yang baru saja pulang mengunjungi salah satu tempat wisata Jakarta ini. Berasal dari Boyolali yang terletak tidak jauh dari Yogyakarta membuat Bu Yati tentu mengenal dekat makanan pedas ini. Oseng mercon a la Bu Yati banyak disukai karena rasanya yang nyelekit. Disajikan dengan cabe rawit utuh, menu ini juga dipadukan dengan kuah kental yang tak kalah pedasnya. Bahkan, saking pedasnya, tak jarang kalian akan langsung terbatuk-batuk setelah mencoba untuk pertama kali. Lokasi: Jalan Pintu 2 Raya No. 47. Jakarta Timur.

Nasi Pedas Oseng Juragan

oseng mercon di jakarta

Photo source: @ajakmakan

Memang letaknya agak melipir sedikit dari Jakarta, tepatnya di daerah Gading Serpong, Tangerang. Namun, tempat yang satu ini tidak boleh kalian lewatkan jika mencari makanan pedas terbaik di sekitaran Jakarta. Selain menu oseng mercon yang pastinya meledak di mulut, Nasi Pedas Oseng Juragan juga sangat dikenal karena memiliki menu oseng cumi xl dan oseng bogem mekar. Oseng cumi xl adalah cumi berukuran sangat besar yang dihidangkan dengan rasa pedas luar biasa. Sedangkan bogem mekar adalah bakso berukuran jumbo dengan isian cabai rawit yang melimpah. Lokasi: Jl. Gading Serpong Ruko Spark Blok B No 3-5, Serpong Utara, Tangerang.

Oseng Mercon Mlotoot

Photo source: @foode.04

Oseng-oseng mercon zaman sekarang tidak melulu hanya disajikan dengan menggunakan kikil dan berbagai bagian sapi lainnya. Salah satu kedai yang membuat inovasi menu ini adalah Oseng Mercon Mlotoot. Mereka juga memiliki menu oseng mercon yang dibuat dengan cumi dan udang serta topping pete. Bumbu pedas a la mercon tak lupa mereka sajikan dalam jumlah melimpah di setiap menunya. Baru memiliki 2 buah gerai yang terletak di Jakarta Selatan, Oseng Mercon Mlotoot juga menyediakan opsi pemesanan melalui ojek daring sehingga pastinya bakal memudahkan kalian untuk mencicipinya. Lokasi: ITC Kuningan, Lantai 4 Jembatan 1 No.56, Kuningan, Jakarta Selatan.

Parte Ceker Rempah

oseng mercon di jakarta

Photo source: @parteceker

Kedai yang satu ini dikenal karena dimiliki oleh salah satu komedian papan atas Indonesia, Sule. Dirinya juga terjun ke dunia bisnis kuliner setelah banyak rekannya sesama komedian yang memiliki bisnis kulinernya sendiri. Meski memiliki nama ceker, kedai ini juga menjual menu oseng mercon sebagai salah satu andalannya. Yang menarik, oseng-oseng mercon di Parte Ceker Rempah ini dijual dengan harga yang cukup murah, yaitu Rp12.500 per porsi padahal tiap porsinya hadir dengan jumlah yang cukup besar. Lokasi: Jl. Tebet Timur Dalam II No. 14, Tebet, Jakarta Selatan. Memang masih sedikit kedai yang menjual menu oseng mercon terbaik di Jakarta. Siap untuk memberikan sedikit asupan jahat untuk perut kalian?