Kalio Ayam
Photo source: cupcakesncurries.com
Berasal dari tanah Minang, kalio adalah sajian yang muncul diantara fase pemasakan gulai dan rendang, yaitu ketika kuah gulai yang anda masak telah berubah kecoklatan, kental, dan berminyak. Bisa dibilang, kalio adalah rendang setengah matang. Banyak rumah makan padang yang menamakan kalio sebagai rendang. Hal ini dikarenakan untuk memasak rendang dibutuhkan waktu yang cukup lama, sedangkan untuk memasak kalio hanya dibutuhkan setengah waktu dari memasak rendang. Jika nibblers berkunjung ke rumah makan Padang, hal termudah untuk membedakan kalio dengan rendang adalah rendang hanya memiliki sedikit atau bahkan tidak memiliki kuah lagi, sedangkan kalio masih berkuah. Jadi, jika rendang yang nibblers pesan masih berkuah, bisa dipastikan itu adalah rendang. Seperti rendang, kalio juga bisa dibuat dengan bahan dasar ayam. Jika bosan dengan rendang sapi, maka kalio ayam ini menjadi salah satu pilihan tepat bagi nibblers pecinta masakan Padang.Sup Ayam
Photo source: southernliving.com
Makanan yang satu ini bisa dikatakan sebagai makanan olah ayam yang memiliki banyak manfaatnya bagi tubuh manusia. Dalam sup ayam, selain mengandung protein yang dibutuhkan tubuh dalam menjalani puasa, juga memiliki.kandungan rempah-rempah dan asam amino yang berguna untuk penderita penyakit yang berhubungan dengan saluran pernafasan dan bronkitis. Kandungan gizi, vitamin dan lemak lainnya juga cukup banyak sehingga cocok sekali untuk mengembalikan kesegaran tubuh saat nibblers lagi lemah kondisi tubuhnya. Penyajiannya yang tidak ribet dan kehangatan yang diberikan oleh sup ayam membuat olahan ayam yang satu ini cocok untuk nibblers nikmati ketika sahur.Pepes ayam
Photo source: cookpad.com
Berasal dari tanah sunda, masakan yang satu ini memiliki citarasa yang menarik. Perpaduan antara gurihnya bumbu, seperti kemiri, bawang putih, kunyit, dan ketumbar, yang dihaluskan dan kemudian dilumurkan ke daging dan harumnya daun pisang sebagai pembungkus akan menghadirkan rasa menggoda untuk dicicipi. Pepes adalah salah satu jenis masakan yang cara pengolahannya adalah dengan dikukus. Cara masaknya yang dengan dikukus adalah salah satu cara memasak terbaik yang tidak menghilangkan kandungan nutrisi dari daging ataupun bumbu pengiringnya. Memiliki banyak jenis olahan, salah satu olahan yang paling dikenal adalah pepes ayam. Pepes ayam cocok dinikmati dengan nasi putih hangat, sambal terasi, dan sayur asam. Tambahan lain seperti tahu dan tempe akan semakin membuat masakan yang satu ini cocok untuk disantap di saat berbuka puasa.Tumis Ayam
Photo source: taste.com.au
Tumis dikenal sebagai salah satu hasil masakan cepat dengan menggunakan sedikit minyak dan api yang besar. Tumis berbeda dengan goreng, karena jumlah minyak yang digunakan jauh lebih sedikit dan hanya membutuhkan waktu yang sebentar. Biasanya dilakukan untuk bumbu, tumis dilakukan dengan memotong bahan-bahan yang dijadikan masakan menjadi bentuk yang kecil agar panas ketika dimasak dapat masuk dengan cepat. Tumis dianggap sudah matang ketika bahan masakan sudah kecoklatan dengan mengangkat bahan tersebut segera dari minyak atau ditambahkan benda cair lain, seperti air, kaldu, atau santan, dalam jumlah banyak. Tumis sendiri dikenal sebagai salah satu masakan yang cukup sulit untuk dimasak, karena membutuhkan teknik yang benar dan pilihan jumlah minyak yang tepat. Salah sedikit saja maka masakan pasti akan terlalu lunak atau terlalu matang. Mengolah ayam menjadi tumis ayam akan membantu nibblers untuk menghemat waktu menyiapkan santapan untuk sahur.Pesmol Ayam
Photo source: deskgram.net
Pesmol merupakan salah satu makanan khas Indonesia yang berasal dari Jawa Barat. Memiliki rasa yang khas, pesmol lebih dikenal dengan bahan dasar ikan, namun, ada juga kok pesmol ayam. Memiliki campuran bumbu yang terdiri dari kunyit, bawang merah, bawang putih, tomat, cabe merah, garam, penyedap rasa, jahe, dan daun jeruk, pesmol menjanjikan aneka rasa pula dalam masakannya. Nibblers bisa merasakan gurih, asam, manis, dan pedas dalam 1 masakan. Unik bukan?Ayam Tim
Photo source: resepdezkitchen.wordpress.com
Merupakan salah satu makanan olahan ayam yang berasal dari Tiongkok, ayam tim dimasak dengan cara dikukus. Seperti sup ayam, bumbu dalam ayam tim juga memiliki kandungan nutrisi yang dibutuhkan tubuh. Bumbu seperti jahe bahkan membantu untuk menghangatkan tubuh di kala sedang kedinginan. Ayam tim juga bisa diramu menjadi salah satu obat alternatif karena dalam kandungan bumbunya terdapat bahan obat-obatan alternatif Tiongkok yang dipercaya dapat menyembuhkan beberapa macam penyakit. Tertarik untuk mencoba menikmati satu diantara lima olahan ayam diatas, nibblers?