Tips & Tricks

7 Angkringan di Jakarta Demi Makan Enak dan Murah

by Atalya Anggraini | March 17, 2017

7 Angkringan di Jakarta Demi Makan Enak dan Murah
Salah satu tempat makan yang paling dicari kalau jalan-jalan ke Jawa Tengah adalah angkringan. Sekarang angkringan di Jakarta sudah makin banyak. Wajar sih banyak yang suka, biasanya angkringan memang mematok harga yang lebih murah dibandingkan restoran lain di Jakarta. Konsepnya yang merakyat dengan menghadirkan menu Nasi Kucing dan beragam lauk, serta cemilan ringan yang rasanya bisa diterima oleh semua orang bikin makin banyak orang yang suka nongkrong di angkringan malam-malam. Kalau kamu belum pernah mencobanya, 7 tempat berikut ini harus jadi destinasi kuliner kamu berikutnya.  

1. Angkringan Boy

angkringan-di-jakarta-02

Photo source: @eddydye

Angkringan di Jakarta yang satu ini berupa tenda pinggir jalan, tapi jangan salah, makanannya enak-enak. Angkringan Boy bahkan dikenal sebagai angkringan non-halal dengan menu babi satu-satunya di Jakarta. Di sini kamu bisa memilih beragam jenis Nasi Kucing, mulai dari Nasi Babi Rica, Nasi Babi Cabe Ijo, Nasi Babi Gila dan Nasi Babi Rendang. Lalu, padukanlah dengan aneka menu yang tersedia, ada sate babi, sate bakso, siomay babi, sampai sate telur puyuh. Kelezatannya sih nggak perlu dipertanyakan, pasti puas makan di sini, apalagi harganya juga murah banget. Bayangkan saja, untuk nasinya, kamu hanya perlu mengeluarkan Rp.6.000 per bungkus dan satenya sekitar Rp.3.000-Rp.6.000 saja. Mau nambah berkali-kali juga nggak masalah!   Lokasi: Angkringan Boy Jl. Boulevard Raya, Blok RA No. 19, Kelapa Gading, Jakarta. Telp. 0822-8000-1820.  

2. Angkringan Blangkon's

angkringan-di-jakarta-03

Photo source: @marchellaloofis

Kalau angkringan yang sebelumnya punya makanan yang lebih dipengaruhi oleh makanan Chinese, angkringan di Jakarta yang satu ini asli Jawa banget. Terlihat dari interiornya yang dipercantik dengan mural-mural khas Jawa. Nuansa Jawa makin kental dengan alunan musik gending Jawa yang menggema di seluruh restoran ini. Makanan angkringan di Jakarta ini pun cukup autentik. Kamu bisa memilih Nasi Kucing dengan beragam pilihan lauk, seperti ikan peda, tempe, dan teri kacang. Sate-satenya juga enak dan murah meriah. Makin mantap jika pesan Wedang Jahe Merah untuk minumannya. Dibuat dari jahe asli, rasanya sangat menyegarkan!   Lokasi: Angkringan Blangkon's Ruko Gadget Paramount Gading, Blok A No. 70, Jl. Kelapa Lilin, Serpong Utara, Tangerang. Telp. (021) 29507063.  

3. Angkringan Khas Tulungagung

angkringan-di-jakarta-04

Photo source: @undergocap

Berlokasi di Kemang, Angkringan Khas Tulung Agung akan memanjakan perutmu selepas magrib. Nongkrong di sini asyik banget karena kamu bisa duduk lesehan sambil melahap hidangan prasmanan yang disediakan sampai puas. Nasi Teri dan Nasi Tongkol di angkringan di Jakarta ini sangat recommended. Jangan lupa minta tambahan Tempe Mendoan yang rasanya Jawa banget ya!   Lokasi: Angkringan Khas Tulungagung Jl. Benda Raya, Kemang, Jakarta.  

4. Angkringan Si Non

angkringan-di-jakarta-05

Photo source: @discoverymeal

Makan di Angkringan Si Non akan membuat kamu serasa lagi di Yogyakarta. Wangi Nasi Kucing yang ditawarkan angkringan di Jakarta ini begitu menggoda dan terasa gurih. Harganya bukan main murahnya. Satu porsi Nasi Kucing bisa didapat dengan Rp. 5.500 saja. Kalau sedang ingin makan banyak dan malas memilih lauk pauk, kamu bisa langsung pesan Sekup Rica alias ricebowl. Isinya lengkap, ada ayam suwir, perkedel, orek tempe, dan telur dadar iris. Porsinya mengenyangkan dan harganya hanya Rp.16.000 saja!   Lokasi: Angkringan Si Non Jl. Garuda No.96, Kemayoran, Jakarta. Telp. 0817-8927-09.  

5. Angkringan Mas Paijo

angkringan-di-jakarta-06

Photo source: diahsetiarohman

Satu lagi angkringan di Jakarta yang terletak di Kelapa Gading, yaitu Angkringan Mas Paijo. Ini tempat paling perfect untuk dituju saat rindu dengan kota Yogyakarta. Musik campur sari dan obrolan ringan sang pemilik dalam bahasa Jawa bisa bikin kamu sejenak lupa kalau sedang ada di kota Jakarta. Nasi Kucing isi pindang dan sambal teri siap dipesan, ditemani aneka lauk, seperti hati ampela ayam, babat, ceker, sayap ayam, kerang, sampai otak-otak. Lauk modern pun juga disajikan di tempat makan sederhana ini, seperti sosis, chicken nugget, dan bakso.   Lokasi: Angkringan Mas Paijo Jl. Giring-Giring Jembatan 2, Kelapa Gading, Jakarta. Telp. 0817-8302-04.  

6. Angkringan Nasi Kucing Fatmawati

angkringan-di-jakarta-07

Photo source: @naning.widyas

Buat anak selatan yang butuh tempat nongkrong di malam hari, bisa mampir ke Angkringan Nasi Kucing Fatmawati. Makanan di angkringan di Jakarta ini bikin kalap banget berkat jenisnya yang beragam dan harganya yang ramah di kantong. Kamu bisa menyerbu otak-otak, udang, usus, keong, kerang, dan telur puyuh yang rasanya selalu luar biasa enak. Buat minumannya tidak ada yang bisa mengalahkan Susu Jahe yang rasanya joss banget!   Lokasi: Angkringan Nasi Kucing Fatmawati Jl. RS Fatmawati No. 77  

7. Angkringan TKT ATI

angkringan-di-jakarta-08

Photo source: @kulinerjabodetabek

Jakarta Barat nggak mau ketinggalan. Yang kampusnya di daerah Grogol, sesekali coba berburu makanan di Angkringan TKT ATI. Seperti angkringan di Jakarta pada umumnya, ada beberapa jenis Nasi Kucing yang bisa dipilih. Aneka sate yang ditawarkan juga variatif, mulai dari tahu bacem, sate usus, sate nugget, sosis, sampai bakso.   Lokasi: Angkringan TKT ATI Loksem Muwardi, Jl. Muwardi 2, Grogol, Jakarta. Telp. 0811-8170-74.   Siap merakyat dengan mencoba angkringan di Jakarta yang enak dan murah seperti yang sudah kita sebutkan di atas? Jangan lupa untuk memberi ulasannya di Nibble ya setelah mencobanya. Klik di sini untuk informasi lengkap tentang Nibble.   Cover photo source: @ajakmakan