Kyaraben atau Charaben
Photo source: Japan Magazine
Ini dia jenis bento lucu yang akan langsung membuat kalian berdecak kagum, Kyaraben alias Charaben yang berasal dari kata character bento. Jenis bento ini merupakan yang paling terkenal di mata internasional. Tidak heran, bentuk bentonya memang menggemaskan. Bahan makanan yang terdapat di kotak makan siang disulap menjadi bentuk binatang atau karakter anime yang memanjakan mata. Kyaraben ini biasanya menjadi senjata ibu-ibu saat anak susah makan. Tapi tak jarang, orang dewasa menjadikan proses pembuatan kyaraben ini sebagai hobi, sehingga tidak merasa terbeban untuk membuatnya setiap hari. Apalagi saat ini sudah makin banyak toko yang menjual peralatan untuk membuat kyaraben dengan berbagai bentuk. Kalau mau belajar membuatnya, kalian juga bisa membeli buku atau ikut kelas khusus untuk berkreasi membuat kyaraben yang sudah makin mudah ditemukan.Makunouchi
Photo source: Morikawa Bento
Kebiasaan menyantap bento berjenis makunouchi ini sudah ada sejak era Edo di tahun 1603-1868. Awalnya makunouchi ini disantap oleh masyarakat Jepang saat sedang menyaksikkan pertunjukkan Kabuki. Kini makunouchi bisa didapatkan di restoran, supermarket, atau department store. Wadah yang digunakan makunouchi berupa kotak makan bersekat, di mana kotak utamanya diisi oleh nasi, sedangkan kotak lainnya diisi olahan daging, ikan, berbagai sayuran, buah, dan makanan pelengkap lainnya.Ekiben
Photo source: Unami Insider
Kalau diartikan secara harafiah, eki memiliki arti stasiun kereta dalam bahasa Jepang. Sesuai dengan namanya, ekiben ini memang dijual di stasiun kereta dan disediakan untuk para pelancong yang hendak melakukan perjalanan panjang dengan kereta. Ekiben biasanya dijual dengan harga yang terjangkau. Meski begitu, isinya tetap bikin perut kenyang. Ekiben tersedia dalam wadah plastik, kayu, atau keramik, dan dilengkapi dengan sumpit sekali pakai. Menu utama dari bento lucu ini sangat beragam, tergantung pada makanan khas daerah di mana ekiben tersebut dijual. Jadi membayangkan, kalau stasiun KRL di Jakarta menjual ekiben pasti laku keras, ya?Koraku Bento
Photo source: AllAbout-Japan.com
Bento lucu yang satu ini paling pas disantap saat piknik atau melakukan tradisi hanami alias pergi menikmati indahnya bunga sakura yang bermekaran. Jenis bento ini biasanya disajikan dalam kotak besar karena porsinya banyak agar bisa dinikmati oleh banyak orang. Cocok banget buat dibawa ke kantor untuk disantap bersama teman-teman kantor. Tidak ada patokan menu dalam koraku bento, biasanya tergantung pada musim. Tapi ada satu menu yang selalu ada di dalamnya, yaitu onigiri atau maki roll.Aisai Bento
Photo source: ZenMarket
Jenis bento yang satu ini bisa membuat para jomblo iri maksimal. Aisai bento merupakan istilah untuk bento yang dibuat khusus oleh istri buat suami tercinta. Istilah ini juga berlaku untuk bento yang dibawakan Ibu untuk anaknya di sekolah. Belakangan ini juga makin banyak gadis-gadis muda yang membuatkan bento spesial ini untuk pacarnya.Hinomaru Bento
Photo source: kitchenalia
Kalau malas berkutat untuk membuat bento yang ribet dibuat, kalian bisa berkreasi membikin hinomaru bento. Hinomaru ini berarti lingkaran matahari yang merujuk ke bendera nasional Jepang. Sama seperti bendera Jepang, bento lucu yang satu ini sangat elegan dan sederhana. Bahan dasarnya adalah nasi, lalu ditengahnya diberi topping umeboshi alias pickled plum untuk menjadi ‘matahari’nya. Plum ini juga berperan sebagai pengawet alami yang membuat bahan makanan tetap segar. Lalu, di kotak bekal lainnya, terdapat hidangan ikan atau daging sebagai lauk pelengkap.Shikaeshi Bento
Photo source: soranews24.com
Kita berharap banget kalian nggak akan mendapatkan shikaeshi bento dari istri atau pasangan sebagai bekal makan siang di kantor. Ini bukan merupakan bento lucu karena isinya tidak akan membuat kamu bahagia. Bento ini biasanya disajikan oleh para istri yang sedang marah dengan suaminya. Jadi jangan heran kalau bento ini berisi sesuatu yang akan membuat kita kesal, seperti beras mentah, telur mentah, sepotong jagung, berisi nasi saja, atau bahkan tidak ada isinya sama sekali. Banyak banget ya bento lucu yang bisa jadi ide makan siang di kantor? Kalau kalian paling suka bento lucu yang mana? Cover photo source: Tara's Multicultural Table