1. McDonald's
Photo source: @kokokulineran
Belum juga ada sebulan McDonald’s mengembalikan menu Apple Pie yang telah lama menghilang, sekarang mereka bikin gebrakan baru lagi dengan menghadirkan menu khas Jepang yang bisa bikin kamu ngiler ngebayanginnya. Yang belakangan ini paling jadi hits sih Matcha Top nya. Harganya super murah, cuma 7 ribu aja kamu bisa merasakan vanilla ice cream klasik ala mc Donald’s yang diselimuti Matcha frosting yang ciamik abis. Warna hijaunya aja udah bikin adem banget, rasa matcha nya pun cukup terasa dan aromanya wangi banget. Selain ice cream matcha enak di Jakarta, kamu juga bisa menikmati dessert rasa matcha lainnya, seperti Matcha Oreo McFlurry yang nggak kalah spesial. Lokasi: McDonald's - Jl. Mutiara Artha Gading, Kelapa Gading, Jakarta. - Sarinah Building, Lantai Ground, Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta. - Jl. Kemang Raya No. 10A, Kemang, Jakarta.2. Gyoza Bar
Photo source: @eatandcapture
Nyari tempat nge-beer yang asik di Central Park? Coba deh mampir ke Gyoza Bar. Tempatnya mungkin kecil, tapi dekorasinya itu Jepang banget, senada banget dengan manu-menu khas Jepang yang bisa kamu dapatkan di sini. Salah satu yang nggak boleh dilewatkan adalah Dorayaki and matcha Ice Cream yang perfect banget buat jadi dessert setelah kenyang menyantap Gyoza yang jadi andalan di sini. Ice cream matcha enak di Jakarta ini seger banget dan lain daripada yang lain. Soalnya kamu bisa menyantapnya bersama dengan kue dorayaki yang fluffy abis. Kalau penasaran sama Gyoza nya, pilih yang Mexican Chicken Gyoza deh. Kulitnya elastis dan fillingnya juicy! Lokasi: Gyoza Bar Central Park, Tribeca Park, Jl. Letjen S. Parman, Tanjung Duren, Jakarta. Telp. (021) 29201124.3. Shirayuki
Photo source: @foodirectory
Shirayuki sih udah terbukti jadi surganya soft cream paling mantep se-Jakarta. Yang paling best selling di sini sudah jelas ice cream matcha nya. Soft cream nya tuh lembut abis. After taste ice cream matcha enak di Jakarta ini memang sedikit pahit, tapi pahitnya itu khas dan enak kok. Apalagi cone nya berasa garing dan manis saat di makan. Nggak bakal berhenti ngunyah deh sampai gigitan terakhir. Di dessert cafe ini, kamu juga bisa menikmati cotton candy jumbo yang jadi makanan iconic di Jakarta. Lokasi: Shirayuki - Rukan Emerald, Jl. Raya Pantai Indah Kapuk, Pantai Indah Kapuk, Jakarta. Telp. (021) 91167394. - Mall Taman Anggrek, Lantai Ground, Jl. Tanjung Duren Timur 2, Tanjung Duren, Jakarta. Telp. 081908235691.4. Matcha Fuku
Photo source: @the.lucky.belly
Dari namanya aja pasti kamu udah ngebayangin bakal nemuin segudang makanan matcha kan di sini? Bener banget, Matcha Fuku itu emang surganya matcha. Ice cream matcha enak di Jakarta ini bisa dihidangkan di cone, jadi bagian dari parfait, atau bisa juga di blended sama Oreo dan chocolate. Yang jelas, rasa matcha di sini tidak terlalu pahit dan pas banget manisnya. Serunya lagi, Matcha Fuku itu berada dalam satu ruko dengan Meaters, cuma beda lantai aja. Jadi abis makan Steak lantai 1, tinggal ngademin perut aja dengan ice cream matcha di lantai 2. Lokasi: Matcha Fuku Ruko Citra Garden 6, J5A No. 12, Cengkareng, Jakarta. Telp. (021) 99249111.5. Koiyaki
Photo source: @kellywidjajaa
Butuh cemilan yang bisa dibawa-bawa saat ngiterin Lippo Mall Puri? Jangan sampai kamu ngelewatin Matcha Green Tea Taiyaki Ice Cream di Koiyaki. Isian Taiyaki nya itu ada ice cream matcha enak di Jakarta, tumpukan original popcorn di bagian dalam, serta Cat’s T cookies, pongashi, dan Matcha Pocky sebagai toppingnya. Kesegarannya itu nyejukin hati banget lho, bakalan bikin kamu lupa kalau lagi di Jakarta! Jangan cuma cobain Matcha nya aja, Hokkaido Milk Ice Cream dan Cadbury Chocolate Ice Cream nya juga enak bukan main. Lokasi: Koiyaki Lippo Mall Puri @ The St. Moritz, Lantai Lower Ground, Jl. Puri Indah Boulevard Blok U No. 1, Puri Indah, Jakarta.6. BC’s Cone
Photo source: @eatandtreats
Cuma di BC’s Cone kamu bisa menghilangkan dahagamu dengan seketika. Gimana tidak, cafe di PIK ini spesialisnya ice cream. Jadi rugi banget kalau ke sini nggak nyobain ice cream matcha enak di Jakarta ala BC’s Cone. Kalau mau yang unik, kamu harus cobain BC’s Dough yang menghidangkan ice cream matcha enak di Jakarta di atas donat! Donat yang dipakai juga nggak sembarangan lho, melainkan pakai donatnya Gordon yang jadi salah satu donat terenak di Jakarta. Rasanya tuh sedap banget, donatnya empuk, ice cream nya melelehnya gampang banget saat dijilat. Nggak cuma varian rasa ice cream nya aja yang unik-unik, BC’s juga punya Mie hitam yang penampilannya menggoda abis! Lokasi: BC’s Cone Ruko Crown Golf, Blok B2 No. 2, Bukit Golf Mediterania, Jl. Marina Indah Raya, Pantai Indah Kapuk, Jakarta. Telp. (021) 98871097.7. Kane Taiyaki
Photo source: @jktfoodtaste
Tau nggak, di Kane Taiyaki kamu bisa nyobain ice cream matcha enak di Jakarta yang diletakkan di dalam Taiyaki paling besar di Jakarta. Saking besarnya si taiyaki, kamu pasti bakalan sedikit kesusahan deh saat memegangnya. Rasa greentea nya nggak terlalu pahit atau manis, balance banget deh pokoknya. Kamu juga bakalan makin puas dengan free topping marshmallow dan Pocky. Pst, ati-ati kekenyangan makan Taiyaki nya ya. Teksturnya yang garing dan empuk bener-bener bikin penuh perut. Lokasi: Kane Taiyaki Mall Ciputra, Lantai 4, Jl. Arteri S. Parman, Grogol, Jakarta. Gimana, udah siap berburu ice cream matcha enak di Jakarta? Atau rekomendasi dari kita masih kurang? Kalau iya, langsung aja cek Nibble buat dapetin rekomendasi ice cream matcha lebih banyak lagi. Klik di sini untuk informasi lengkap tentang Nibble. Cover photo source: donutscookiesandcream