1. JaeSan Grill
Photo source: Instagram/jaesan.grill
JaeSan Grill yang merupakan karya dari Warung Bang Panjul menawarkan all you can eat Bekasi dengan harga terjangkau, mulai dari Rp80 ribuan aja. Tapi, bukan berarti pilihannya berkurang. Mereka punya pilihan daging yang lengkap dari mulai beef slice, ayam, dori, hingga salmon. Semuanya sudah dimarinasi, jadi kita tinggal masak di atas panggangan atau direbus ke dalam panci suki. Yang paling spesial, mereka punya banyak pilihan marinasi dan kuah. Kalau tempat lain punya kuah suki atau tomyam, mereka punya pilihan lain yaitu collagen yang kental, kuah creamy, dan kuah rempah mala yang sangat pedas. Alamat: Jl. Jatiwaringin Raya No. 164, Bekasi2. Madam Lee Korean BBQ
Photo source: Instagram/madamlee.kbbq
Madam Lee Korean BBQ dengan slogan "AYCE paling serius" ini sudah tersebar di banyak tempat termasuk Bekasi, Bandung, dan Jakarta. Mulai Rp80 ribuan aja, kamu udah bisa menikmati berbagai pilihan daging premium. Terdapat pilihan grill dan shabu-shabu. Untuk shabu-shabunya sendiri, mereka punya pilihan kuah khas Korea yang cocok buat kamu pencinta pedas. Alamat: Grand Wisata, Ruko Festive Garden, Blok AA 16 No. 55-56, Tambun Selatan, Bekasi3. Meat The Local
Photo source: Instagram/meatthelocal
Sesuai namanya, Meat The Local nggak mengidentikkan diri dengan makanan Korea atau Jepang. Untuk sausnya, mereka menyajikan saus taichan, mushroom, BBQ, dan blackpepper yang lebih netral. Harganya mulai dari Rp99 ribu untuk dua orang, sudah termasuk daging sebanyak 400 gram dan menu pendamping. Selain itu, tempat ini juga salah satu all you can eat Bekasi yang punya menu a la carte yang lebih fleksibel. Alamat: Jl. Boulevar Raya Barat RGA no 98, Grand Galaxy, Bekasi4. Shukaku
Photo source: Instagram/shukaku.bbqshabu
Shukaku di Bekasi merupakan cabang dari Shukaku Cirebon. Berkonsep restoran, AUCE Bekasi ini menyediakan meja untuk grill, suki, dan deep-fry. Jadi lengkap deh, kamu mau makananmu dipanggang, rebus, atau goreng. Dengan hanya Rp160 ribuan aja, kamu udah bisa makan sepuasnya dengan bahan-bahan premium. Alamat: Jl. Boulevard 56A/56B BCBD Summarecon Bekasi5. Gubhida Korean BBQ
Photo source: Instagram/gubhida.bekasi
AYCE Bekasi harga Rp50 ribuan aja? Kamu bisa coba datangi Gubhida di Jalan Haji Agus Salim. Kalau mau paket yang lebih besar, kamu bisa pilih paket yang Silver, Gold, atau Platinum dengan harga mulai Rp77 ribu. Mereka memberlakukan diskon dan potongan harga pada jam-jam tertentu, jadi kamu cukup beruntung kalau datang di waktu yang tepat. Alamat: Jl. H. Agus Salim No.181, Bekasi6. Kkumga Korean BBQ
Photo source: Instagram/magicpinid
Kkumga adalah AUCE Bekasi dengan harga mulai Rp100 ribuan per orang. Dengan harga segitu, kamu udah bisa dapat daging iris dari Australia, US, daging ayam, enoki beef, serta sayuran dan pelengkap untuk suki. Kamu bisa menambah tiap item dengan harga mulai Rp10 ribuan aja. Dengan marinasi a la Korean BBQ, Kkumga emang pas untuk makan sepuasnya bersama teman. Alamat:- Harapan Indah Raya Blok BB-01, Harapan Indah bekasi
- Grand Galaxy Raya RGA39, Bekasi
7. Sogogi Shabu & Grill
Photo source: Instagram/shogogishabu
Sogogi Shabu & Grill termasuk salah satu resto AYCE yang terkenal di banyak daerah di Jawa dan Sumatera. Dengan harga Rp89 ribuan, kamu udah bebas mengambil berbagai menu segar yang ada di Sogogi. Selama PPKM, mereka mengurangi harganya jadi hanya Rp79 ribu. Untuk kamu yang mau lebih banyak menu seafood, bisa tambah Rp30 ribu untuk mendapatkannya. Kamu bisa memilih untuk menu grill, shabu dan grill, atau hanya shabu aja. Alamat: Jl. Boulevard Raya Timur Blok RGB No. 87, Galaxy City, Bekasi8. Bebaqar
Photo source: Instagram/gitamaha1205
Berbentuk kedai yang sedarhana. all you can eat Bekasi ini menawarkan menu sepuasnya dengan harga Rp65 ribu aja. Bukan cuma a la Japanese, Bebaqar juga punya paket tambahan a la makanan latin dengan menyediakan kulit taco dan sayuran, jadi kamu bisa bikin taco sendiri setelah memanggang daging. Waktu yang diberikan adalah 90 menit, jadi kamu bisa puas makan menu daging yang ada di sini. Alamat: Ruko Libersa Garden, Jl. Karangsatria No. 28, Bekasi Timur9. Abra Ka Bara, Cyberfood
Photo source: Instagram/cyberfood.bcp
Berada di dalam food court Cyberfood di Mall Bekasi Cyber Park, Abra Ka Bara menawarkan all you can eat dengan harga Rp69 ribu per orang. Satu paket sudah mendapatkan daging sapi, ayam, seafood, dan sosis. Karena tempatnya di dalam mal, kamu jadi bisa makan di sini setelah berbelanja atau berkeliling. Apalagi, kamu juga bisa pesan menu dari kedai lainnya yang masih satu area dalam food court. Alamat: Mall Bekasi Cyber Park, Lantai 110. Niku Niku
Photo source: Instagram/nikuniku_id
Niku Niku menyediakan all you can eat Bekasi dengan harga mulai Rp50 ribuan. Untuk paket di atasnya, ada yang lebih lengkap dengan harga Rp98 ribu. Dengan harga tersebut, kamu udah dapat daging premium, isi shabu-shabu, sayuran, minuman, dan dessert yang semuanya bebas kamu pilih sendiri. Alamat: Jl. Jakasetia Grand Galaxy Blok RGB 055, Bekasi All you can eat Bekasi dengan konsep lokal, Japanese, atau Korean bisa dengan mudah kamu temukan di pusat makanan, ruko, atau mal. Sebagian dari mereka bahkan melayani pemesanan home service, jadi kamu bisa memesan set menu daging untuk grill dan bikin acara suki di rumah. Paling nggak, cara itu bisa mengobati rindu makan enak bersama teman-teman.