Penasaran dengan restoran-restoran yang baru muncul di awal tahun 2020, akhirnya kami bertemu dengan Animale Restaurant. Ketertarikan untuk mencoba menu-menu menarik yang ada di restoran ini pun membuat kami kesulitan tidur. Seperti apa sih pengalaman kami mencoba
cuisine Amerika yang progresif di sini? Berikut ceritanya!
Ambiance
Misterius dan elegan adalah warna utama yang langsung kami rasakan saat memasuki restoran yang ada di lantai 11 MD Place, Jakarta ini. Selama ada matahari, pencahayaan di Animale Restaurant terasa cukup kasual dan berenergi. Namun, sesaat menjelang malam semua berubah drastis.
Keremangan cahaya di dalam restoran saat malam akhirnya memberikan kesan misterius. Desain interior unik yang akhirnya tersiram lampu-lampu berwarna hangat-pun berhasil menonjolkan kesan mewah yang sebelumnya terasa samar.
Kami sangat menyukai energi positif yang datang dari para
server di sini. Hal ini menjadi sangat penting karena interaksi tertinggi seorang pengunjung dengan restoran adalah dengan para
server. Bagi kalian yang ingin mendapatkan pelayanan istimewa, Animale Restaurant punya
server yang sigap, ramah, dan sopan.
Tersedianya area outdoor dan VIP tentu sudah menjadi standar untuk restoran-restoran sekelas Animale. Jika harus memilih, saat malam kami akan lebih suka di area outdoor yang manis dengan pemandangan gedung-gedung Jakarta. Sayang, struktur bawaan pada gedung MD Place membuat pemandangan tersebut agak terganggu. Selain itu, kami suka dengan desain toiletnya yang unik dan
for sure mewah.
Menu
Ada sangat banyak menu yang kami coba saat berkunjung ke Animale Restaurant. Beragam menu mulai dari
finger food, pasta, hingga makanan beratnya kami coba. Namun, kami memiliki beberapa menu yang benar-benar nempel di lidah. Menu-menu ini juga pula yang tentu kami rekomendasikan untuk kalian coba di Animale Restaurant. Apa sajakah?
Romaine
Paling pertama adalah romaine yang memulai perjalanan jatuh cinta kami di Animale. Salad yang secara tampilan didominasi oleh romaine lettuce ini ternyata beda cerita ketika sudah di lidah. Chicken fried pork chopnya benar-benar juara dengan tekstur daging lembut dan aroma yang harum. Shaved parmesan croutonnya juga bikin salad ini makin lengkap. Menu ini jauh melebihi
ekspektasi kami.
Angus Meatballs
Di balik kesederhanaan ternyata ada rasa luar biasa. Hal ini yang menurut kami pantas mengutarakan bagaimana rasanya si bola daging dari angus beef ini. Bola-bola daging angus beef yang telah melewati proses
dry age diisi dengan smoked mozzarella. Saus marinara dan pistachionya melengkapi rasa.
Tak ada yang bisa menggantikan sensasi lelehan mozzarella berkualitas di mulut kita. Dan tampilan biasa saja dari menu ini berubah seketika setelah kita mencobanya. Porsinya yang berisi 6 buah terasa kurang memuaskan karena untuk menu yang satu ini kami merasakan ada sensasi tak mau berhenti. Untuk kalian yang doyan
ngemil, ada baiknya membeli dua porsi karena menu ini memang menu
sharing yang nagih.
Lamb Neck
Lamb neck di Animale Restaurant boleh jadi salah satu yang terbaik di Jakarta. Leher anak domba yang diproses
slow roasted lalu disajikan dengan baby carrot dan romaine lettuce ini benar-benar sempurna untuk makan malam. Kami suka karena hampir tak tersisa aroma prengus yang biasanya ada di daging domba.
Lamb neck masih cocok untuk kalian yang takut-takut atau belum pernah mencoba daging domba. Saus tahininya membuat menu ini cenderung kental berasa mediterania.
Frog Legs
Menu terakhir yang menurut kami sebenarnya
common tapi juara adalah frog legs. Ya, kaki kodok goreng ini benar-benar dimasak sempurna dengan buttermilk. Warna mediterania yang menonjol adalah kehadiran labneh di menu ini, yang sayangnya tidak hadir dalam bentuk saus dalam mangkuk kecil. Salah satu menu yang masuk kudapan ini termasuk banyak jika kita bicara porsi.
Kalian yang tergila-gila dengan swike goreng dijamin akan jatuh cinta dengan frog legs milik Animale Restaurant. Akhirnya kami pun sepakat untuk memasukkan Animale ke dalam daftar
restoran dengan menu kaki kodok terbaik di Jakarta.
Rekomendasi Kami
Dari pendapat tentang menu-menu mereka sudah terlihat jelas seperti apa rekomendasi kami. Ya, Animale adalah salah satu restoran yang wajib sekali kalian kunjungi. Tidak banyak pilihan restoran yang sukses membawa makanan mediterania di Jakarta dan Animale adalah sebuah pengecualian.
Untuk bisa menikmati Animale Restaurant, kita harus membuat reservasi terlebih dahulu. Kalian bisa melakukannya lewat Instagram mereka di @animalerestaurant. Lokasi Animale ada di Lantai 11, MD Place, Jl. Setia Budi Selatan No. 7, Kuningan, Jakarta Selatan. Tertarik mencoba?