Nibble'S Guide

10 Bakery di Bali Paling Hits dan Selalu Rame!

by Danang Lukmana | December 21, 2021

10 Bakery di Bali Paling Hits dan Selalu Rame!

Gak cuman terkenal akan cafe dan restorannya saja, ada banyak toko roti serta bakery di Bali yang sangat hits. Saking hitsnya sampai-sampai gak pernah sepi dan selalu penuh antrian pengunjung. Dari mulai bakery yang masih baru tapi langsung hits, hingga bakery lawas yang udah legendaris se-Pulau Dewata.

Kamu gak cuman bisa membeli roti, pastry, atau cake saja kok. Banyak bakery di Bali juga melengkapinya dengan konsep ala cafe. Sehingga kamu bisa nongkrong sekalian menyeruput kopi dan makan makanan lezat lainnya.

Berikut ini rekomendasi toko kue dan bakery di Bali yang hits.

1. Daily Baguette

Pilihan pertama ada Daily Baguette yang merupakan French Bakery paling hits di Ubud dan Sanur yang gak pernah sepi pengunjung. Tempatnya memang asyik untuk sekalian nongkrong karena sekalian berkonsep cafe dengan ada paket lunch dan hot matcha latte. Pilihan rotinya juga lengkap dari mulai lemon pie, aneka croissant, Danish pastry, dan banyak lainnya.

Menu kekinian seperti waffle dan croffle yang memang lagi hits-hitsnya saat ini juga tersedia kok di sini. Kamu bisa menikmati menu baru mereka yakni croffle dengan irisan roasted pineapple caramel. Nanas panggang yang terkaramelisasi sangat lezat dimakan sebagai topping croffle-nya. bakery-di-bali-02.jpg

Source: @daily_baguette

Alamat:

• Jl. Raya Ubud No.27, Sayan, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar, Bali.

• Jl. Danau Tamblingan No.188, Sanur, Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali.

2. Bread Basket

Berikutnya ada Bread Basket yang menjadi bakery shop dan cafe hits di daerah Canggu dan Uluwatu. Bagaimana gak hits, tempatnya sendiri sangat asyik buat nongkrong sambil menyeruput kopi dan roti nikmat. Mengusung konsep estetik ala toko roti di Eropa masa lampau, kamu bisa memilih mau nongkrong di area outdoor maupun indoor.

Dengan resep pembuatan roti yang langsung dari Eropa, tempat ini menyajikan roti bagel dan sourdough terbaik di Bali. Kamu bisa menikmati bagel cheese yang rasanya cheesy banget, ataupun bagel dengan smoked salmon. Cobain juga roti pretzel mereka yang cocok sebagai teman ngopi. bakery-di-bali-03.jpg

Source: @breadbasket.id

Alamat; Jl. Tanah Barak No.8, Canggu, Kec. Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali.

3. All Day Bread

Buat pelanggan Muslim yang ingin cari bakery shop dan toko kue Halal di Bali, maka All Day Bread ini harus jadi pilihan. Tergolong baru buka di Bali, tempatnya sendiri luas, nyaman, dan pilihan kue serta rotinya banyak. Pilihan rasanya juga lengkap dari yang manis, gurih, hingga roti isi yang agak spicy.

Bergaya toko roti ini khas bergaya cake shop ala Medan. Jadi kamu bisa membeli bolu gulung nanas, bolu gulung cokelat, bolu pandan, banana split, roti cheese choco, hingga roti spicy roll. Untuk Natal ini juga mereka menyediakan paket hampers dengan pilihan cookies yang enak-enak. bakery-di-bali-04.jpg

Source: @alldaybread

Alamat: Jl. Dewi Sri No.47a, Legian, Kuta, Kabupaten Badung, Bali.

4. Monsieur Spoon

Salah satu French bakery shop paling hits dan terkenal enak di Bali adalah Monsieur Spoon. Saking terkenal enaknya, mereka punya 6 cabang di seluruh wilayah Pulau Dewata. Pemilik bakery shop ini juga asli dari Prancis yang membuat rasanya pun otentik seperti di Negerinya Napoleon Bonaparte tersebut.

Menu yang disajikan pun beragam, ada Croissant, Croque Monsieur & Madame, Quiche, Bagel, Brioche, Pain au Chocolat, dan Pain au Raisins. Selain roti dan pastri, kudapan manis Macaroon dan Madeleines mereka juga wajib banget untuk kamu cobain. bakery-di-bali-05.jpg

Source: @monsieurspoon

Alamat:

• Jl Petitenget No. 112A, Kerobokan Kelod, Bali.

• Jln Pantai Pererenan 86000, Denpasar Selatan, Bali.

• Jln Pantai Batu Bolong no.55, Canggu, Bali.

5. Bali Bakery

Kalau ngomongin bakery shop di Pulau Dewata, pastilah jangan sampai melewatkan nama Bali Bakery. Selain namanya yang sudah mencerminkan nama pulau ini, toko rotinya pun sangat legendaris karena sudah ada sejak 1994. Meskipun jadul, tapi tempatnya sangat estetik dan pelayanannya ramah hingga kamu bakalan betah di dalamnya.

Pilihannya pun lengkap dari mulai cakes, pastry, roti, hingga aneka dessert manis yang menggoda selera. Beberapa rekomendasinya antara lain Cheese Cake, Tiramisu, Cinnamon Roll, dan Garlic Bread yang gurih dan lumer di mulut. Menu makanan berat juga ada dari mulai masakan Indonesia, Asia dan Western. bakery-di-bali-06.jpg

Source: @balibakeryofficial

Alamat:

• Jl. Raya Kuta No.65 Br. Abianbase, Kuta-Bali.

• Jl. Hayam Wuruk No.181 Tanjung Bungkak Denpasar-Bali.

6. Kakiang Bakery

Telah beroperasi sejak tahun 2000, Kakiang Bakery jadi pilihan toko roti hits yang terkenal di Pulau Bali. Lokasi tokonya sendiri ada di dua yakni di Denpasar dan juga Ubud yang mudah dijangkau. Selain pilihannya banyak, semuanya enak-enak, ukuran rotinya juga besar-besar, dan tampilannya cantik.

Pilihan paling terkenal di sini adalah Tiramisu Mille Crepes mereka yang tekstur kue maupun cream-nya sangat lembut. Selain itu ada juga pilihan Harajuku Cheese Cake yang gak kalah lembut dengan cita-rasa gurih keju nikmat. bakery-di-bali-07.jpg

Source: @kakiangbakerydenpasar

Alamat:

• Jl. Raya Pengosekan Ubud, Ubud, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar, Bali.

• Jl. Diponegoro No.150, Dauh Puri Klod, Kec. Denpasar Bar., Kota Denpasar, Bali.

7. Hojia Cake and Biscuits

Kalau kamu lewat di Jalan Sunset Road yang ramai, jangan lupa mampir sejenak berbelanja kue di Hojia Cake and Biscuits. Selain di Sunset Road, cabang utamanya ada di Jalan Raya Sesetan yang juga mudah ditemui.

Varian terkenal di sini adalah Chiffon Cake nya dengan banyak pilihan rasa. Ada pandan, cocopandan, choco, blueberry, dan roti selai nanas. Cake lembut di sini terkenal dengan kadar manisnya yang pas, gak seret di tenggorokan, dan cocok deh untuk camilan maupun oleh-oleh. bakery-di-bali-08.jpg

Source: @hojiabakery

Alamat:

• Jl. Raya Sesetan No.221C, Pegok, Denpasar Selatan, Kabupaten Badung, Bali.

• Jl. Sunset Road No.13, Seminyak, Kuta, Kabupaten Badung, Bali.

8. Paris Baguette

Kuliner Prancis memang terkenal akan ragam bakery atau roti-rotian dan juga pastry-nya yang lezat. Salah satu French Bakery recommended di Bali berikutnya adalah Paris Baguette di daerah Batubelig, Badung. Di sini kamu akan mencicipi roti dan pastry super fresh dengan cita rasa Parisian, karena selalu dipanggang setiap hari.

Begitu memasuki tempatnya pun aroma harum semerbak roti dan pastry yang baru keluar dari oven langsung tercium. Beragam jenis roti dari mulai Baguette, Croissant, Pain au Chocolat, dan lainnya ada di sini. Selain itu tersedia juga Quiche, Eclair, Flan, Millefeuilles dan lain-lain. bakery-di-bali-09.jpg

Source: @parisbaguettebakerybali

Alamat: No. 13, Jl. Subak Sari, Tibubeneng, BATUBELIG, Kabupaten Badung, Bali.

9. Dough Darlings

Siapa sih yang gak suka sama donat atau doughnut? Roti dough dengan ciri khas lubang di tengahnya ini sangat nikmat disajikan dengan beragam topping rasa pilihan. Apalagi kalau kamu menikmatinya selagi hangat dan teksturnya sangat lembut.

Nah, salah satu bakery di Bali yang punya menu donat enak adalah Dough Darlings yang terkenal juga di Jakarta. Pilihannya gak cuman donat saja, ada French Cruller yang rendah gluten dan ada Bomboloni yakni donat isi beragam rasa. Pilihan rasanya ada chocolate, coffee, lemon, milky matcha, vanilla, dan banyak lainnya. bakery-di-bali-10.jpg

Source: @doughdarlings

Alamat: Jl. Petitenget No.22, Seminyak, Kec. Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali.

10. Livingstone Cafe & Bakery

Buat anak nongkrong Bali, Livingstone Cafe & Bakery adalah salah cafe sekaligus bakery yang sangat populer. Baik sebagai tempat nongkrong minum kopi maupun menikmati bermacam jenis cakes dan pastries yang selalu fresh. Di sini semua kuenya selalu fresh dan hangat karena dibuat langsung setiap harinya.

Selain pastry, tempat ini juga menyediakan aneka kue-kue yang cocok disantap sambil bersantai. Menu andalannya adalah sourdoughs, turkish breads, sunflower breads, watermelon bread, Pikachu cupcake, english muffins dan lamingtons cakes. Selain itu, dekorasi cafenya sangat kece dan bikin nyaman. bakery-di-bali-11.jpg

Source: @livingstonebakery.cafe

Alamat: Jl. Petittenget no. 88, Kerobokan, Bali.