Bahas yang non-halal yuk! Kali ini ada rekomendasi kuliner bakmi babi enak yang ada di Bandung untuk kamu cobain. Ternyata Bandung juga punya banyak tempat makan kuliner bakmi yang memakai topping maupun bumbu campuran minyak babi lho. Bahkan kuliner-kuliner perbabian di kota ini juga sudah terhitung legendaris dan sudah ada sejak tempo doeloe.
Penasaran kan mana aja tempat makan bakmi babi enak yang ada di Bandung? Yuk simak artikel kali ini!
1. Mie Rica Kejaksaan
Kuliner bakmi babi enak di Bandung yang pertama ada Mie Rica Kejaksaan yang sudah tersohor enaknya dan legendaris juga. Namanya memang menggambarkan lokasi tempat makannya yang berada di kawasan Jalan Kejaksaan dekat area Braga. Pelanggannya pun bukan hanya warga lokal di Bandung, tapi juga yang jauh-jauh datang dari luar kota karena kangen dengan tekstur mie dan topping lezatnya di sini.
Mie di sini memang mayoritas mengandung babi serta ada pilihan topping babi seperti caciang, rica babi, dan casao yang garing gurih manis. Tapi ada juga pilihan lainnya seperti rica ayam, udang goreng, dan bakso udang. Pengunjung juga bisa request untuk memesan yang rasa pedas maupun nggak pedas.
Photo source: @ivanmarchius
Lokasi: Jl. Kejaksaan No.7, Braga, Kec. Sumur Bandung, Kota Bandung.
2. Bakmi Aloi
Nama Bakmi Aloi pasti sudah gak asing lagi dan sudah terkenal banget buat para pencinta sajian bakmi khas Palembang. Cabangnya sendiri bertebaran banyak dari mulai Jakarta, Tangerang, hingga sampai ke Bandung. Buat pencinta bakmi babi enak di Bandung, langsung aja samperin rumah makan di daerah Kebon Jati, Andir ini.
Ciri khas bakmi Palembang adalah penyajiannya yang di atas piring, bukan mangkuk, sehingga kamu akan dapat porsi lebih banyak. Jenis mienya pun bukan mie keriting karet, tapi mie lurus tapi kekenyalannya juga pas serta ada juga mie lebar. Pilihan toppingnya juga sangat banyak, mulai dari ayam, babi cincang, chasiu, dan jamur.
Photo source: @sasmitaedo
Lokasi: Jl. Kebon Jati No. 179, Andir, Bandung.
3. Bakmie Karet
Kawasan Cibadak memang terkenal dengan pusat-pusat kulinernya, termasuk ragam pilihan makanan khas Chinese. Di kawasan ini pun kamu bisa mendapatkan seporsi bakmi dengan isian babi yang enak di Bandung, tepatnya di rumah makan Bakmie Karet. Restorannya sendiri memang sederhana, tapi saat ini sudah didesain cukup rapih dan bersih untuk bersantap dine-in.
Di sini kamu bisa memesan jenis mie dari mulai mie kecil, mie besar, bihun, kwetiau, dan misoa. Toppingnya dari mulai ayam kecap, babi cincang, babi garing, baso goreng, dan juga pangsit baik goreng maupun rebus. Mie-nya juga bisa kamu sesuaikan rasanya mau yamien yang gurih manis, asin gurih, maupun rica yang pedas nampol.
Photo source: @thequirkyfoodie
Lokasi: Jl. Cibadak No. 193A, Cibadak, Bandung.
4. Mie Rica Feng Fu
Dari kawasan dekat Margaasih ternyata juga ada pilihan tempat ngebakmi babi yang enak nih, namanya Mie Rica Feng Fu. Tempat makannya sendiri cukup nyaman untuk mengajak makan bersama keluarga atau mengajak anak kecil. Sempat berpindah-pindah lokasinya, tapi saat ini mereka berada di Jalan Sudirman, no.299.
Seperti gaya penyajian mie di Bandung, kamu bisa memesan versi yamien namun dengan topping samcan dan grilled pork yang potongannya tebal-tebal bikin puas. Topping lainnya ada daging babi cincang, baik yang versi gurih biasa ataupun rica yang pedas. Tambahan lainnya ada bakso, kekian, pangsit babi, sampai bakkut atau sup iga babi.
Photo source: @snap.munch
Lokasi: Jalan Jenderal Sudirman, Sebelum perempatan Jl. Kelenteng No.299, Bandung.
5. Mie Danau Toba
Kembali ke kawasan Cibadak nih untuk berburu kuliner babi dalam bakmi yang enak. Rekomendasi tempat makan bakmi babi selanjutnya yang bisa kamu coba adalah Mie Danau Toba. Tempat makan ini sudah buka sejak pukul 6 pagi lho, sehingga bisa dinikmati untukmu yang ingin menu sarapan berbeda.
Siap-siap deh sediakan perut yang lapar karena bisa jadi kamu akan kaget dengan porsinya yang terhitung besar dan bikin begah. Bergaya mie ala Medan, toppingnya sendiri berupa potongan daging babi merah yang nampak menggiurkan. Teman bersantap lainnya ada pangsit kuah, pangsit goreng, dan telur rebus pindang.
Photo source: @exploreatory
Lokasi: Jl. Cibadak No. 320 (Depan Toko Buku Merauke), Cibadak, Bandung.
6. Mie OO
Masih di sekitaran Jalan Cibadak nih, daerah sini memang terkenal akan ragam kuliner Chinese lezatnya. Salah satu tempat makan Chinese yang lezat untuk kamu coba adalah Mie OO yang terhitung lega dan nyaman untuk santap bareng keluarga. Sesuai namanya, di sinipun kamu bisa mendapatkan menu mie ala Chinese yang lezat karena mengandung babi di dalamnya.
Menu favorit di sini adalah bakmi goreng ala Chinese yang rasanya gurih manis dengan isian lapchiong atau sosis babi yang menggiurkan. Selain mie goreng, mereka juga menyediakan bihun serta kwetiaw yang bisa disajikan versi goreng maupun rebus. Jangan lupa ada juga menu yamin polos dan yamin rica yang pedasnya lumayan bikin keringetan.
Photo source: @bandungfoodsociety
Lokasi: Jl. Cibadak No. 180, Cibadak, Bandung.
7. Porkymie
Mau nyobain makan bakmi dengan topping babi yang melimpah dan enak di Bandung? Maka restoran bernama Porkymie ini adalah pilihannya. Berlokasi di TKI (Taman Kopo Indah), tempat makan ini memang sesuai dengan namanya yang menyuguhkan kelezatan olahan babi dengan mie.
Meskipun kamu mengklaim pencinta olahan babi, tapi kalau makan di sini jadi bakalan kenyang sampai begah banget deh. Bayangin aja, topping babi yang dipakai bukan hanya 1 sampai 3 macam, melainkan 7 jenis olahan babi sekaligus. Dari mulai samcan, lapciong, casiu, baso babi, kekian, suikiaw, pangsit, dan babi rica. Kebayang kan kenyangnya?
Photo source: @dosenkuliner
Lokasi: Ruko Taman Kopo Indah II, Blok 2A No. 40, Jl. Taman Kopo Indah, Kopo, Bandung.
8. Fu Gui Mian Dian
Makan babi hong pake nasi sih sudah biasa ya pastinya, tapi penasaran gak nih kalau babi hong-nya dimakan pakai bakmi? Langsung deh cobain ke Fu Gui Mian Dian yang jadi pilihan tempat makan Chinese terbaru di Bandung. Berlokasi di Jalan Astana Anyar, tempat makannya sendiri luas dan bersih.
Menu yang paling harus kamu coba adalah bakmi babi hong (khew nyuk) yang dagingnya mengkilap dan potongannya tebal-tebal. Selain itu juga ada samcan dengan tekstur garing yang pas dengan tingkat keasinan yang sesuai. Topping lainnya ada babi cincang, cukiok, charsiu, suikiaw, baso, dan ayam jamur.
Photo source: @ntarmakandulu
Lokasi: Jl. Astana Anyar No. 11, Astana Anyar, Bandung
9. Bakmie 16
Kembali ke Taman Kopo Indah nih, ada tempat makan bakmi babi yang baru dan enak nih di Bandung namanya Bakmie 16. Buat yang tinggal di Jakarta, mungkin nama Bakmie 16 ini sudah dikenal karena mereka memang cabang dari yang ada di Mangga Besar. Meskipun terhitung baru, tapi penggemar mie ayam dan mie babi wajib cobain nih.
Menyesuaikan dengan selera orang Bandung, di sini tersedia pilihan bakmie biasa, yamin, yahun, dan bakmie kuah. Toppingnya ada daging babi cincang, charsiu, dan samcan panggang yang menggoda banget pastinya. Jangan lupa ada pangsit kuah, pangsit goreng dan kerupuk kulit babi untuk nambah kriuk.
Photo source: @bandungfoodsociety
Lokasi: Jl. Taman Kopo Indah 1 No.78, Margahayu Tengah, Kec. Margahayu, Kabupaten Bandung.
10. Nasi Goreng Pandu Cek Acong
Siapa bilang makan babi gak ada yang berkonsep tendaan kaki lima di Bandung? Kalau nggak percaya langsung saja samperin tempat makan bernama Nasi Goreng Cek Acong di Jalan Pandu ini. Sudah legendaris sejak tahun 1980-an, tempat makan tendaan ini memang sudah jadi buruan para pecinta perbabian di Bandung.
Di sini memang bukan tempat makan bakmi, tapi nasi goreng babinya juara untuk kamu coba sebagai makan malam. Nasi gorengnya yang harum, dilengkapi dengan potongan daging, samcan, sampai kuping babi. Kalau mau selain nasi, ada menu kwetiaw dan bihun yang mirip bakmi juga dengan topping babi yang melimpah.
Photo source: @nasigorengalacekacong
Lokasi: Jl. Pandu No.1, Pamoyanan, Kec. Cicendo, Kota Bandung.
Nah itu dia pilihan tempat makan bakmi babi yang enak di Bandung. Bikin ngiler semua kan rekomendasi kali ini? Yuk langsung ke Bandung!