Deretan cafe di Kintamani, Bali ini dijamin memuaskan mata, rasa, dan semua panca indera kamu akan sebuah keindahan. Daerah Kintamani memang terkenal dengan keindahan alam dari Gunung serta Danau Batur yang luar biasa indah. Pemandangan hijau alam pegunungan dengan balutan birunya langit dan air danau benar-benar layak untuk dikagumi.
Berikut ini pilihan cafe di Kintamani paling cantik dengan view Gunung Batur.
1. Montana del Cafe
Lokasi cafe pertama di Kintamani yang wajib kamu datangi adalah Montana del Cafe. Buka sejak pukul 7 pagi, kamu bisa merasakan sunrise dengan udara segar dengan view ke arah Gunung Batur yang cantik. Bangunannya sendiri didesain dengan kaca tembus pandang, interior dominan putih yang elegan, dan balkon untuk merasakan momen layaknya di atas awan
Ada balkon yang estetik dengan tambahan rumput alang-alang yang terkesan alami, dan ada juga balkon dengan sensasi rebahan di atas tebing. Untuk menu makanan di sini ada Egg Benedict, Chicken Cordon Bleu, Salmon Bagel, dan Egg Roll Croissant. Sajian pencuci mulutnya ada Montana Burger Ice Cream, Montana Hot Cakes, dan sajian kopi khas Kintamani.
Source: @montanacafebali
Alamat: Jalan Raya Penelokan No.889, Batur Selatan, Kintamani, Bangli, Bali.
2. Ritatkala Cafe
Cafe yang sedang hits-hitsnya di kawasan Kintamani ini bernama Ritatkala, yang juga wajib masuk list tujuan kamu. Meskipun cafenya tergolong kecil dengan balkon pendek, tapi desainnya sangat estetik dengan view langsung menghadap area Danau dan Gunung Batur. Bagian outdoor balkonnya dilengkapi bebatuan putih cantik dan kursi kayu yang menambah kesan homey.
Bagian indoornya juga kece dengan sofa dan kursi kayu klasik, serta dinding kaca besar untuk menikmati pemandangan alam di area luar. Soal makanannya juga memuaskan kok dengan tersedia masakan Nusantara, Asia, dan Western. Kamu bisa memilih Nasi Goreng Sambal Ijo, Green Chicken Curry, Masaman Curry, Ayam Woku, Laksa Udang, Salad, dan Burger.
Source: @ritatkala.batur
Alamat: Jl. Raya Kintamani, Batur Sel., Kec. Kintamani, Kabupaten Bangli, Bali.
3. Tegukopi & Eatery
Berikutnya ada Tegukopi & Eatery yang menyajikan suasana alam daerah Kintamani yang menawan dan menyegarkan mata. Dari sini kamu bisa menyaksikan pemandangan Gunung Batur, Gunung Agung, Gunung Abang dan gak lupa tampak Danau Batur yang cantik. Terlebih area balkonnya panjang dan luas dengan adanya tanaman alang-alang yang memberi kesan natural.
Dan seperti namanya Tegukopi, kamu bisa meneguk dan menyesap sajian nikmat kopi khas Kintamani dengan nuansa layaknya di atas awan. Deretan menunya ada Rice Bowl Ayam Sambal Matah, Rice Bowl Cumi Pedas, Steak, Korean Sandwich, dan aneka Pasta.
Source: @tegukopi
Alamat: Jl Raya Penelokan, Batur, Kintamani, Bangli, Bali.
4. Kava Kintamani Coffee & Kitchen
Menikmati sunrise atau terbitnya matahari dengan latar Gunung Batur bisa kamu rasakan di Kava Kintamani Coffee & Kitchen. Saat weekend, mereka membuka khusus cafenya sejak pukul 05.30 di mana matahari sedang terbit. Desain cafenya juga cantik berkonsep minimalis modern yang berpadu pas dengan latar pemandangan indah di luarnya.
Tersedia juga area balkon outdoor yang cukup lega dengan lantai kayu cantik, supaya makin estetik menikmati pemandangannya. Untuk makanan ada Nasi Goreng, Nasi Tuna Pedas, Nasi Ayam Sambal Matah, dan Mujair Nyat Nyat. Minumannya tersedia Affogatto, Café Latte, Mint Tea, Orange Squash, Matcha Latte, dan Virgin Mojito.
Source: @kavakintamani
Alamat: Jalan Raya Penelokan, Batur, Kintamani, Bangli, Bali.
5. AKASA Kintamani Coffee
Inilah cafe di daerah Kintamani Bali yang tepat jika mau mencicipi kopi berkualitas dengan pemandangan memukau. Terdiri dari dua lantai dengan masing-masing konsep yang berbeda, keduanya sama-sama menghadirkan panorama Gunung dan Danau Batur yang cantik. Interior bagian indoor-nya pun dibuat dengan suasana modern sehingga tak membosankan.
Area outdoor-nya pun juga tersedia balkon yang ditata estetik yang bakalan bikin betah dengan pemandangan hijau berawan di depannya. Untuk makanannya kamu bisa memesan aneka Pizza, Ham Cheese Sourdough, Croissant, Bagel, dan Cinnamont Roll. Sajian kopi mereka juga berkualitas dengan pilihan Affogato, Americano, Long Black hingga non kopi seperti Green Tea Latte dan Red Velvet.
Source: @akasa_kintamanicoffee
Alamat: Jalan Raya Penelokan No.777, Batur, Kintamani, Bangli, Bali.
6. Paperhills
Dibuka Juni 2021 kemarin, Paperhills jadi pilihan cafe baru di daerah Kintamani untuk menikmati matahari terbit dari arah Gunung Batur. Saat weekend mereka akan membuka cafenya sejak pukul 05.30 di kala fajar masih menyingsing dari balik gunung. Gak cuman itu saja, interiornya pun sangat kece dengan warna serba putih, area yang luas dan kaca besar untuk melihat ke luar.
Selain area indoor, terdapat juga balkon outdoor dengan sofa bed dan payung-payung yang teduh layaknya di pinggir pantai. Suasana cantik tersebut pas ditemani kopi dengan beragam jenis pastry, seperti Croissant, Cookies, Slice Tart dan juga Cake. Menu makanan beratnya tersedia Burrito Wrap, French Toast, Japanese Fried Rice, Sandwich, Burger, Pizza dan masih banyak lagi.
Source: @paperhills.id
Alamat: Jl. Raya Penelokan, Batur Sel., Kec. Kintamani, Kabupaten Bangli, Bali.
7. El Lago Bali
El Lago menjadi pilihan cafe cantik nan Instagramable, lengkap dengan view langsung ke arah Gunung Batur. Dari sudut manapun kalau berfoto akan terlihat bagus, terlebih saat pagi ketika pemandangan gunung masih jelas terlihat. Hal tersebut juga didukung dengan interior minimalis modern yang serba putih dan ada mirror yang sangat elegan.
Soal menu, berbeda dengan cafe di Kintamani lainnya, El Lago khusus menyajikan sajian menu Japanese food. Menu yang wajib dipesan antara lain aneka Sushi, Chicken Udon, Chicken Ramen, Tuna Tataki, Chirashi Bowl atau Sashimi Bowl. Nikmati juga sajian Sup Miso khas Jepang yang gurih hangat untuk dinikmati di udara sejuk pegunungan.
Source: @ellagobali
Alamat: Jl. Raya Penelokan 888, Batur, Kintamani, Bangli, Bali.
8. Kintamani Eco Bike Coffee
Dari bagian depan tertera jelas tulisan “Kintamani Coffee” yang mengundang siapa saja yang lewat untuk mampir. Dari dalamnya pun kamu bisa menikmati pemandangan indah Gunung Batur, Gunung Agung, dan Gunung Abang. Berkonsep farm to cup, terdapat kebun kopi, pengolahan kopi, hingga proses roasting di tempat ini.
Lebih serunya lagi, kamu bisa menginap di Farm House, mengikuti tur kopi saat panen maupun setelah panen, dan belajar meracik kopi. Adapun menu kopi yang bisa dipesan antara lain manual brew, Latte, Kopi Tubruk, hingga Dalgona. Untuk makanannya, tersedia gado-gado, Chicken Sambal Matah, Beef Gyudon Kimchi, Pepperoni Cheese Bagel, hingga dessert seperti Choco Mille Crepes.
Source: @kintamaniecobikecoffee
Alamat: Jalan Raya Penelokan, Batur Selatan, Kintamani, Bangli, Bali.
9. Olympus Coffee Bali
Gak kalah kece, Olympus Coffee Bali juga wajib masuk list cafe di Kintamani yang wajib dikunjungi. Bangunannya mengusung arsitektur modern dengan dua lantai yang sama-sama dilengkapi balkon ke arah Gunung Batur. Bagian lantai atas juga terdapat payung-payung yang bisa digunakan untuk bersantai.
Soal menu, cafe ini termasuk unik karena menghadirkan makanan khas Rusia yang berdampingan dengan sajian Western serta Indonesia. Kamu bisa menikmati Borscht alias Sup khas Rusia dan juga salad vinegar khas Negeri Beruang Merah tersebut. Selain itu ada juga menu khas Bali, seperti soto ayam Batur, ikan kerapu bakar, hingga sate lilit.
Source: @olympuscoffeebali
Alamat: Jalan Raya Penelokan, Batur, Kintamani, Bangli, Bali.
10. Batur 1926 Coffee
Terakhir ada Batur 1926 Coffee yang merupakan salah satu cafe di Kintamani terbaik karena bisa menyaksikan view dari 3 gunung. Baik bagian indoor maupun outdoor, semuanya cantik dengan sajian view langsung ke arah luar. Bahkan di bagian outdoor terdapat semacam gapura yang bergaya tradisional Bali, sehingga sangat estetik.
Selain bangunannya yang estetik, sajian makanan dan minuman di sini juga banyak dan enak-enak. Kamu bisa menikmati menu Mujair Nyat-Nyat berdasarkan resep keluarga sang pemilik cafe. Selain itu ada juga menu Nasi Goreng, Roti Bakar, Cinnamon Roll, dll.
Source: @baturcoffee1926
Alamat: Jalan Raya Batur - Kintamani No.1926, Batur Selatan, Kintamani, Bangli, Bali.
Nah, itu dia deretan cafe cantik di Kintamani yang menghadirkan view langsung ke arah Gunung dan Danau Batur. Jadi Bali gak melulu soal wisata pantainya saja yang memukau, wilayah pegunungannya pun sangatlah indah untuk dikunjungi. Ditambah udara sejuk khas pegunungan dan sajian kopi asli perkebunan Kintamani, semakin komplit deh wisata di daerah ini.