Banyak Masalah yang Mesti Dibenahi
Menteri Pariwisata Republik Indonesia, Arief Yahya, menjelaskan tujuan diadakannya WICSF adalah karena masih begitu banyak masalah yang ditemui dalam dunia kuliner di Indonesia.
Meningkatnya Partisipasi Peserta
Selain akan memanjakan pengunjung dengan berbagai sajian kuliner nusantara, tentunya WICSF 2019 juga akan dilengkapi dengan ragam program belanja dan diskon menarik yang dapat dijumpai di berbagai store di pusat perbelanjaan Indonesia. Menariknya, WICSF 2019 akan diselenggarakan bersamaan dengan perayaan 10 tahun penetapan Batik Indonesia secara resmi oleh UNESCO Telah menginjak tahun ke-4, WICSF sudah menjadi Calendar of Event Kementerian Pariwisata Republik Indonesia. WICSF dilaksanakan secara rutin setiap tahunnya mulai dari tanggal 27 September yang sekaligus merayakan Hari Pariwisata Dunia. Tahun ini, WICSF 2019 kembali diselenggarakan selama sebulan penuh mulai dari 27 September hingga 27 Oktober 2019 dan digelar serentak di seluruh pusat perbelanjaan di Indonesia. Stefanus Ridwan S., Ketua Umum DPP APPBI, menyebut ada peningkatan jumlah peserta dalam WICSF 2019. “Jika pada tahun sebelumnya jumlah mall yang ikut berpartisipasi berada pada kisaran 200 mall, maka pada tahun ini jumlahnya meningkat drastis hingga 300 mall. Ini berarti 90% dari jumlah anggota APPBI ikut serta. Target pada tahun ini pun akan meningkat, yakni pada kisaran Rp2,5 T,” ungkap Stfanus. Stefanus juga menjelaskan, pada awalnya anggota APPBI di daerah kurang tertarik untuk berpartisipasi dalam WICSF. Namun, setelah kuliner masuk ke dalam agenda WICSF, anggota APPBI berbondong-bondong untuk ikut serta. Ini dikarenakan melalui WICSF mereka bisa mempromosikan kuliner khas dari masing-masing daerah.Mulai Dikenal Dunia
