Tak Ada yang Tahu Pasti Kapan Mulai Dibuat
Photo source: pexels
Berbeda dengan tren dalgona coffee yang memang baru muncul saat pandemi COVID-19 tengah merebak, kopi lemon sudah sejak dulu dibuat. Meski begitu, tidak ada yang tahu dengan pasti kapan varian kopi satu ini ditemukan. Satu yang pasti, tren kopi lemon ini pertama kali dibuat di Benua Eropa. Nama lemonade coffee sendiri di beberapa negara Eropa berbeda satu dengan lainnya. Di Italia, kopi lemon akrab disebut dengan istilah espresso romano. Masyarakat Spanyol mengenal kopi ini dengan nama cafe del tiempo. Sedangkan di Swedia kopi lemon diperkenalkan oleh kaffelemonad oleh Da Matteo Cafe. Meskipun berbeda nama, tetapi semua negara tersebut memiliki kesamaan dalam penyajian dan cara pembuatan kopi lemon ini. Ada yang menyebut jika tren lemonade coffee dimulai pada masa Perang Dunia II. Pada masa itu, praktik ini dilakukan ketika sebuah cafe di Italia saat Perang Dunia II kekurangan air. Hal ini menyebabkan Barista harus membersihkan kopi bekas espresso dengan kulit lemon. Rasa lemon yang tersisa dalam gelas kopi setelah dicuci itulah yang kemudian disukai banyak orang dan hingga kini berlanjut. Cerita lain menyebut jika lemonade coffee lahir di Amerika Serikat. Lemon disebut menjadi salah satu cara untuk menutupi rasa kopi yang kurang sempurna. Buah ini dikatakan dapat mengurangi rasa pahit dan kurang sedap karena biji kopi yang digarap kurang sempurna. Lemon juga dianggap bisa meningkatkan rasa manis kopi yang tersimpan di lapisan terbawah rasa kopi. Legenda paling ekstrem menjelaskan jika kopi lemon merupakan kopi yang paling tua yang pernah dibuat. Lemonade coffee disebut sangat mirip dengan mazagran. Mazagran sendiri adalah salah satu varian kopi yang berasal dari Aljazair. Disebut jika pada masa perang di tahun 1840, pasukan Perancis membuat sebuah minuman yang mencampurkan kopi dengan rum. Minuman ini sangat membantu mereka untuk bertahan melewati malam hari yang panas di Benua Afrika.Dibuat dengan Cara yang Cukup Mudah
Photo source: pexels
Mirip dengan dalgona coffee, untuk membuat sebuah sajian kopi lemon pun tidak diperlukan bahan yang banyak. Selain itu, waktu pembuatan yang juga tidak memakan banyak waktu dan rasanya yang sangat menyegarkan membuat minuman satu ini begitu digemari oleh banyak orang. Disadur dari Delish, berbagai negara memiliki caranya masing-masing dalam membuat varian kopi satu ini. Namun, semuanya memiliki persamaan menggunakan lemon sebagai bahan dasar utamanya selain kopi. Banyak juga yang menyebut cara pembuatan lemonade coffee dewasa ini sangat terinspirasi dari minuman khas asal Rusia yang bernama kofyeh slimonen. Minuman satu ini begitu dicintai masyarakat Rusia dan mereka meminumnya hampir setiap hari. Negara lain seperti Swedia, Jerman, dan Meksiko mengadaptasi resep dari kofyeh slimonen dan terkadang menambahkan citrus untuk memperkaya rasa. Sebelum masuk ke kopi, yang paling penting untuk dibuat terlebih dulu adalah sirup lemon. Ya, kunci rasa lemon dalam sajian satu ini bukan hanya hiasan buah lemon yang biasanya diletakkan di bibir gelas untuk mempercantik tampilan. Dibutuhkan juga sirup lemon untuk memperkuat rasanya. Membuat sirup lemon ini sangat mudah. Kalian hanya membutuhkan 200 gram gula pasir, 250 ml air putih, dan 1 buah lemon segar yang harus peras. Masukan ketiga bahan ini ke dalam wajan di atas kompor menyala dengan api sedang. Aduk hingga gulanya larut dengan sempurna lalu tiriskan ke dalam wadah lain. Langkah selanjutnya adalah menyiapkan kopinya. Pilihlah kopi yang tidak mengandung ampas agar tidak mengganggu kalian saat sedang menikmati kopi. Setelah diseduh, dinginkan dulu kopi ini karena lemonade coffee lebih nikmat diminum saat dingin. Setelah dingin barulah campurkan sirup lemon ke dalam kopi bersama dengan es batu. Takaran kopi dan sirup yang dianjurkan adalah 2:2, tetapi jika kalian juga bisa membuatnya sesuai selera.Benarkah Membawa Efek Menyehatkan Bagi Tubuh?
Photo source: medium.com
Varian kopi satu ini sering disebut begitu digemari karena memiliki beberapa manfaat bagi tubuh manusia. Berikut ini beberapa di antaranya.