Nibble'S Guide

10 Korean Dessert Jakarta Paling Enak dan Diminati

by Leni Marlin | April 26, 2024

10 Korean Dessert Jakarta Paling Enak dan Diminati

Seiring dengan makin banyaknya penggemar drama Korea dan musik Kpop, kuliner Korea di Indonesia juga semakin diminati. Mulai dari masakan tradisional hingga aneka camilan dan makanan penutup yang bercita rasa manis. Nah, kali ini Nibble mau kasih daftar tempat berburu Korean dessert Jakarta yang wajib dicoba.

1. Apron Signature

Akhir pekan saatnya mampir ngopi di kafe dessert Korea di Jakarta, Apron Signature. Tempatnya cute dan cozy buat nongkrong sama teman. Setiap sudutnya terlihat cantik dengan detail yang estetik.

Apron Signature adalah tempat yang tepat buat kamu saat ingin menikmati Korean dessert Jakarta. Beberapa menu reguler yang tersedia di sini yaitu Choco Mint Cake, Dirty Choco Cupcake, dan Apple Cinnamon Scone.

Suasana yang tenang bikin kamu bisa menikmati me time. Sambil menyesap secangkir kopi atau cokelat hangat yang enak, bersantai di Apron Signature sangat worth it.

korean-dessert-jakarta-01

Photo source: @apron.signature

Lokasi: Ruko Great Wall, Blok C No. 1, Green Lake City, Jl. Green Lake City Boulevard, Cengkareng, Jakarta Barat

2. Scarlett’s

Scarlett’s dikenal sebagai salah satu cafe yang menyajikan Korean dessert Jakarta. Outletnya sekarang ada 3, yaitu di Blok M, PIK, dan Senopati.

Jenis makanan manis yang bisa kamu nikmati di Scarlett’s di sini fatcaron. Fyi, fatcaron dalam bahasa Korea adalah ttung-carons. Ttung berarti lemak. Fatcaron asal Korea ini berukuran lebih tebal dan berisi krim yang lebih banyak.

Meski begitu, rasa fatcaron yang sempat ngetren di Korea ini nggak terlalu manis. Khusus yang ada di Scarlett’s, ada sejumlah varian yang tersedia seperti ritz' cheese, pistachio raspberry, pepero, dan masih banyak lagi.

korean-dessert-jakarta-02

Photo source: @scarlettscake__jkt

Lokasi: Jl. Sultan Hasanudin Dalam, Blok M, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

3. Glory of Fats

Korean dessert Jakarta berikutnya bisa kamu temukan di Glory of Fats. Ini adalah sebuah cafe di Jakarta, ditata dengan gaya interior khas Korea yang super estetik.

Menu andalan di sini adalah Tiramisu Croffle. Dessert berupa croffle dengan topping fresh cream, bubuk cokelat, dan saus tiramisu disajikan dalam bentuk yang cute.

Glory of Fats cocok buat kamu yang suka nongkrong cantik sambil foto-foto. Karena tempatnya nggak terlalu besar, sebaiknya pilih waktu terbaik biar tetap bisa menikmati vibes serunya.

korean-dessert-jakarta-03

Photo source: @jessi_wid

Lokasi: Ruko Beach Boulevard, Blok B No. 20, Jl. Pantai Indah Kapuk, Pantai Indah Kapuk, Penjaringan, Jakarta Utara

4. Poppang

Tempat lainnya untuk menikmati Korean dessert Jakarta adalah Poppang. Di sini mereka menyajikan snack Korea autentik bernama bungeoppang.

Bungeoppang adalah sejenis kue tradisional berbentuk ikan. Adonannya mirip waffle, berisi pasta kacang merah dengan rasa cenderung manis.

Mencicipi bungeoppang di Poppang dijamin bikin mood kamu lebih baik. Mumpung datang ke sini, jangan lupa cobain juga Korean waffle series-nya yang nggak kalah juara.

korean-dessert-jakarta-04

Photo source: @daisysundayly

Lokasi: Jl. Grafika No.45G, Pd. Pinang, Kec. Kby. Lama, Jakarta Selatan

5. Caffe Bene

Ada satu lagi tempat yang menyajikan Korean dessert Jakarta yaitu Caffe Bene. Ini adalah coffee shop chain dari Korea. Di Indonesia, outletnya ada beberapa, salah satunya di Menara Rajawali.

Jenis dessert Korea yang bisa kamu nikmati di sini adalah bingsu, sejenis minuman segar yang terbuat dari es serut. Rasanya lebih spesial karena topping yang digunakan.

Kamu bisa cobain Green Tea Tower Bingsu di Caffe Bene. Porsinya jumbo dan bikin puas. Rasanya pun ekstra nyegerin. Buat yang lagi nyari makanan manis, yuk mampir ke Caffe Bene.

korean-dessert-jakarta-05

Photo source: @sukajajan77

Lokasi: Menara Rajawali, Lantai Ground, Kawasan Mega Kuningan Jl. Dr. Ide Anak Agung Gde Agung, Kuningan, Jakarta Selatan

6. Seoul Bakeshop

Tempat nongkrong hidden gem ini bisa jadi pilihanmu saat pengen menikmati Korean dessert Jakarta. Baru buka Juli 2023, Seoul Bakeshop hadir dengan dekor yang memukau. Meski spacenya nggak terlalu besar, interiornya ditata maksimal. Auto bikin betah!

Ada banyak menu spesial yang bisa kamu nikmati di sini. Croissant Pistachio Strawberry, Kouign Amann Grape Muscat, Donut Magnum Lotus, Purple Mint Punch, dan Virgin Pina Colada adalah sebagian di antaranya.

Satu lagi yang jadi favorit yaitu Kouign Osmanthus Strawberry. Rasa cream yang manis berpadu sempurna dengan strawberry yang sedikit asam. Teksturnya crunchy dan bikin ketagihan.

korean-dessert-jakarta-06

Photo source: @makanminumceria

Lokasi: Graha Vortexa, Lantai 3. Jl. Arwana No. 38, Penjaringan, Jakarta Utara

7. Dalbodre

Coffee shop sekaligus bakery dengan Korean vibes ini terletak di area sebuah klinik. Pengunjung bisa dine in di Dalbodre dengan suasana taman belakang yang adem dan simpel.

Aneka pastry ala Korea bisa kamu nikmat di cafe ini. Salah satu andalan mereka, Salted Butter Roll. Camilan bertekstur crispy sekaligus lembut dan nikmat dimakan dalam kondisi hangat.

Dalbrode juga punya outlet di Terogong. Lokasinya sedikit tersembunyi karena berada di lantai dua sebuah gedung. Nggak usah khawatir, menu yang tersedia di sini tetap enak dan memuaskan.

korean-dessert-jakarta-07

Photo source: @bionationology

Lokasi: Jl. Panglima Polim III No. 5, Panglima Polim, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

8. Omija

Tempat yang menyajikan dessert ala Korea di Jakarta ini punya beberapa outlet. Semuanya terletak di dalam area pusat perbelanjaan. Buat kamu yang lagi jalan-jalan ke mal, jangan ragu buat mampir di Omija demi menikmati makanan penutup enak.

Pilihan menu yang nggak bakal bisa kamu tolak adalah croffle. Ada pula ommaffin dan bomboloni dengan rasa yang variatif. Topping dan isiannya juga melimpah. Para sweet tooth wajib cobain pastry di Omija setidaknya sekali biar nggak penasaran.

korean-dessert-jakarta-08

Photo source: @applecrumblecravings

Lokasi: Plaza Blok M, Lantai Upper Ground Jl. Bulungan No. 76, Blok M, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

9. At Home Cafe

Saat ini makin banyak orang tertarik dengan dessert Korea atau cafe yang menyajikan dessert dan makanan Korea. Nah, At Home Cafe bisa jadi salah satu destinasi para pecinta vibes ala Korea.

Suasana di dalamnya sangat homey dan cozy. Dominasi warna cokelat kayu menampilkan kesan warm yang bikin betah. Semua furniturnya pun dipilih dengan seksama sehingga tampak mengesankan.

Di At Home Cafe, kamu bisa mencicipi Korean dessert Jakarta seperti Cube Pound Cake Coffee and Lemon. Menu ini paling pas dinikmati bersama secangkir kopi.

korean-dessert-jakarta-09

Photo source: @at__home.cafe

Lokasi: Jl. Karet Pasar Baru Barat VII No.2, Karet Tengsin, Jakarta Pusat

10. Layca Cake

Kalau kamu pengen menikmati Korean cake yang enak, kamu hanya perlu order di Layca Cake. Bentuk cake ala Korea ini bahkan bisa kamu tentukan sendiri sesuai selera alias custom. Dari pengalaman banyak orang, hasilnya nggak akan mengecewakan. Cocok banget buat jadi pilihan untuk memeriahkan acara spesial seperti ulang tahun atau anniversary.

korean-dessert-jakarta-10

Photo source: @layca.cake

Lokasi: Jakarta

Menikmati Korean dessert Jakarta nggak usah jauh-jauh ke negara asalnya. Kamu hanya perlu mampir ke salah satu tempat di list ini dan dapatkan pengalaman kuliner spesial.