Sesekali kamu wajib cobain berburu kuliner enak di Pademangan Jakarta Utara. Kawasan ini didominasi oleh ragam pilihan tempat makan seafood karena wilayahnya yang dekat dengan Pantai Ancol, pelabuhan Tanjung Priok, dan Teluk Jakarta. Selain itu, kamu yang menyukai kuliner Chinese foods seperti bakmi dan nasi campur juga bakalan dipuaskan kalau kulineran di daerah ini.
Penasaran kan mana saja pilihan kuliner enak yang ada di Pademangan Jakarta Utara? Yuk simak rekomendasi berikut ini!
1. Nasi Campur Aliong 333
Kalau ngomongin salah satu tempat makan nasi campur terenak yang punya topping babi merah panggang madu adalah Nasi Campur Aliong 333. Tempat makan ini menjadi salah satu tempat kuliner nasi campur yang terkenal enak dan jadi buruan orang di Pademangan. Ada dua cabang Aliong di area ini, yakni cabang depan Bank BCA dan juga di depan Gereja GBI.
Seperti sudah ciri khas pedagang nasi campur, di bagian depan kedainya terdapat babi panggang merah, samcan panggang, dan lainnya yang digantung. Nah, satu porsi nasi campurnya berisi babi panggang madu, babi merah, lapciong, ayam kecap, telur, dan angsio wijen, bahkan ada udang juga. Porsian nasi campurnya juga banyak yang bikin puas kenyang bersantap di sini.
Photo source: @crazyaboutfud
Lokasi: Jl. Pademangan III Gang 21 No. 304 (Depan BCA), Pademangan, Jakarta Utara.
2. Nasi Akwang Pontianak
Masih seputaran kuliner nasi campur yang enak dan berada di kawasan Pademangan, maka pilihan berikutnya ada Nasi Akwang Pontianak. Sesuai dengan namanya, nasi campur di sini memang bergaya khas nasi campur peranakan dari Ibukota Kalimantan Barat. Tempat makannya memang sederhana, tapi nasi campur di sini gak pernah kehilangan pelanggan.
Porsi nasi di sini terkenal jumbo dan gak pelit isian. Dalam satu porsinya berisi babi panggang, charsiu, ayam panggang, ayam rebus, lapciong, dan telur. Gak lupa ciri khas nasi campur Pontianak yakni siraman kuah yang kental dan gurih.
Photo source: @kakefoodie
Lokasi: Jl. Pademangan III Gang 14 No. 77B, Pademangan, Jakarta Utara.
3. Bakmi Aliang Gg.14
Selain nasi campur, pilihan kuliner enak yang bisa kamu jelajahi di Pademangan adalah bakmi ala Chinese-nya. Salah satu tempat makan bakmi yang terkenal enak di daerah ini adalah Bakmi Aliang Gg.14. Sudah berdiri sejak tahun 1989, cabang bakmi ini tersebar di banyak lokasi dan jadi tempat makan bakmi babi terkenal di Jakarta Utara.
Bergaya khas bakmi Bangka, rasanya sendiri cukup seimbang gak terlalu manis maupun asin dan paduan minyak babinya sangat menggoda. Tersedia pilihan mie kecil, mie lebar, kwetiaw atau bihun dengan topping babi cincang. Jangan lupa tambahkan pangsit rebus dan kucurkan jeruk somkit khas Bangka yang asamnya sangat sedap.
Photo source: @penggila_bakmi
Lokasi: Jl. Pademangan II Gang 14 No. 26, Pademangan, Jakarta Utara.
4. Bakmi Ajong Singkawang
Tempat makan kuliner bakmi babi lainnya yang enak di Pademangan ada Bakmi Ajong Singkawang yang bergaya kuliner Kalbar. Sudah berjualan sejak tahun 2003, bukti lezatnya bakmi ini adalah cabangnya yang tersebar banyak di kawasan Jakarta Utara. Selain di Pademangan, mereka juga bisa dijumpai di beberapa tempat seperti Pantjoran PIK dan Pasar MOI.
Sama seperti warung bakmi lainnya, tersedia pilihan bakmi kecil, bakmi lebar, bihun, dan kwetiau yang teksturnya pas lembutnya. Hal yang juara lainnya adalah toppingnya yang super berlimpah dari mulai lapchiong, babi cincang, babi merah, bakso, pangsit, dan otak-otak. Jangan lupa ada kerupuk kulit babi biar kriuk dan tahu bakso serta pare bakso.
Photo source: @sicappetite
Lokasi: Jl. Pademangan II Gang 3 No. 18, Pademangan, Jakarta Utara.
5. Bakmi Akong Singkawang
Tempat makan bakmi babi enak lainnya bergaya Singkawang yang bisa kamu temukan di Pademangan adalah Bakmi Akong. Tempatnya memang agak kecil, tapi selalu dipenuhi pelanggan dan banyak yang parkir di depan rumah makannya. Berlokasi di Jalan Waspada, pelayanan bakmi di sini sangat ramah sehingga pelanggan merasa cukup nyaman.
Tekstur mie kecilnya juga cukup pas, kenyal gak terlalu lembek sehingga sangat nikmat disantap bersama toppingnya. Toppingnya sendiri tersedia daging babi kecap dilengkapi irisan charsiu babi merah. Dilengkapi juga dengan pangsit dan kuah kaldu untuk menambah rasa gurih.
Photo source: @christineitin
Lokasi: Jl. Waspada I No. 6B, Pademangan, Jakarta Utara.
6. Bubur Singkawang Akhun
Selanjutnya ada comfort food banyak orang di Indonesia, yaitu bubur. Di daerah Pademangan juga ada pilihan tempat makan bubur khas Chinese Singkawang yang enak, namanya Bubur Singkawang Akhun. Buka dari pagi jam 6 sampai jam 10 malam, tempat ini jadi buruan orang baik saat waktu sarapan maupun jam makan malam.
Sebagaimana bubur khas Chinese, di sini gak hanya menjual bubur ayam saja, tapi ada juga bubur babi, bubur kodok, bubur seafood, dan bubur spesial telur ayam kampung. Tekstur buburnya sendiri juga bukan yang terlalu lembek encer dan sangat pas dikombinasikan dengan kerupuk kulit babi. Seporsi bubur yang mengenyangkan ini juga dibanderol dengan harga yang terbilang cukup murah.
Photo source: @catatansijamur
Lokasi: Jl. Pademangan III Gang 22 No. 7A (Seberang Bakso Lincah 22), Pademangan, Jakarta Utara.
7. Kwetiau Akhun Sapi & Seafood
Mencari kuliner kwetiau siram dan bun yang enak gak melulu harus ke Mangga Besar, karena di Pademangan pun ada. Di Pademangan terdapat rumah makan Kwetiau Akhun Sapi & Seafood yang spesialis menu kwetiau sapi yang halal. Biarpun tempatnya gak begitu besar, tapi terbukti cukup ramai dikunjungi pelanggan setianya.
Kwetiaw di sini bergaya khas Pontianak yang menggunakan daging sapi maupun seafood dan tambahan tauge. Kamu bisa memilih mau kwetiau kuah, yam, bun, siram, dan juga kwetiau goreng. Untuk isian daging sapinya lengkap dari mulai irisan bagian sengkel, urat, dan babat yang ditumis bersama telur ayam.
Photo source: @kwetiaw.akhun
Lokasi: Jl. Pademangan III No. 12 (Dekat Jl. Pademangan Raya), Pademangan, Jakarta Utara.
8. Kwe Cap Abong
Pernah dengar kuliner bernama kwe cap yang khas dari Pontianak? Kuliner ini terdiri dari tahu, bakso, kerupuk kulit babi yang disiram kuah dan dikucuri jeruk somkit beserta sambal. Nah di Pademangan ini juga terdapat tempat makan yang menjual kuliner ini namanya Kwe Cap Abong.
Kwe cap di sini bukan hanya berisi kerupuk babi dan bakso ikan saja, tapi juga dilengkapi locupan yang terbuat dari beras dan kenyal. Selain itu, di sini juga menjual bakmi karet yang kenyal dipadukan topping ayam cincang dan daging babi merah.
Photo source: @kulinerjabodetabek
Lokasi: Jl. Pademangan Raya No. 12, Pademangan, Jakarta Utara.
9. Bakmi Alung 98
Kalau mau mengunjungi rumah makan kuliner Chinese food yang lengkap di Pademangan, maka pilihannya ada Bakmi Alung 98. Namanya memang seperti warung khusus bakmi, tapi di dalamnya menjual lengkap aneka menu makanan khas Chinese-Kalimantan. Mereka pun juga menyediakan jasa pesan antar untuk yang ingin pesan dalam menu banyak.
Justru menu favorit di sini adalah nasi campurnya yang isiannya komplit dari mulai lapchiong, charsiu, samcan, ayam panggang, dendeng babi, siraman kecap asin dan kuah kental. Selain itu ada juga menu nasi goreng lapchiong yang super gurih dengan isian sosis babi lapchiong yang cukup banyak. Pilihan lainnya ada bakmi goreng, nasi sapi lada hitam, nasi capcay, mun tahu, fuyunghai, dan banyak lagi.
Photo source: @rosegoldi3
Lokasi: Jl. Pademangan III Gang 5 No. 36, Pademangan, Jakarta Utara.
10. Indah Seafood 94
Gak lengkap kalau belum membahas kuliner khusus seafood yang enak kalau lagi di Pademangan nih. Banyak pilihan tempat makan seafood tendaan di sini, salah satu yang terkenal enak dan favorit adalah Indah Seafood 94. Tempatnya cukup luas untuk menampung banyak pengunjung, apalagi dengan konsep open air membuatnya asap bakaran nggak akan mengganggu.
Soal harga memang agak sedikit lebih mahal dibanding warung tenda lainnya, tapi worth it dengan pilihannya yang banyak dan segar. Dari mulai kepiting, udang, kerang, baronang, kakap, kerapu, semuanya diolah dengan banyak pilihan bumbu seperti saus padang, asam manis, tiram, dan lada hitam.
Photo source: @buncitfoodies
Lokasi: Jl. Hidup Baru No. 35 (Kalimati), Pademangan, Jakarta Utara.
Nah itu dia rekomendasi kuliner enak yang bisa kamu temukan di daerah Pademangan Jakarta Utara. Kalau kamu penggemar Chinese food gaya Kalimantan maupun penggemar seafood, kawasan ini dijamin sangat memuaskan lidahmu deh!