Kuliner nasi di Surabaya memang cukup terkenal. Apalagi terdapat banyak varian seperti nasi cumi hitam, nasi gudeg, nasi empal, dan lainnya. Banyaknya budaya yang beragam di kota ini juga membuat Surabaya menjadi tempat yang asik untuk berwisata kuliner. Mau tau ada di mana aja? Yuk, kita intip daftarnya.
1. Depot Gudeg Bu Har
Photo source: Instagram/gudeg_bu_har68
Depot Gudeg Bu Har cukup terkenal dan ada di daerah Bubutan, Surabaya. Di sini, terdapat beberapa menu khas Jawa Tengah dan Jawa Timur. Dengan harga yang cukup terjangkau, Depot Gudeg Bu Har memang jadi favorit pada jam-jam makan. Hampir semua menunya berkisar di harga Rp30 ribuan dan sudah lengkap dengan nasi dan lauk.
Kamu bisa menemukan menu yang jarang ditemukan seperti cecek yang terbuat dari kulit sapi dan tewel yang merupakan sayur nangka berkuah santan. Untuk nasinya, kamu bisa pilih mau menggunakan nasi putih atau nasi merah buat kamu yang lagi mengurangi asupan kalori.
Alamat: Jl. Pasar Besar Wetan No. 1A, Bubutan, Surabaya
2. Depot Permai
Photo source: Instagram/melyandw
Sesuai namanya, kuliner nasi di Surabaya ini memang ada di kawasan Darmo Permai. Ini adalah tempat yang tepat kalau kamu mau cari tempat makan dengan masakan rumahan. Dengan harga rata-rata Rp30 ribuan aja per porsi, kamu udah bisa makan enak sambil bernostalgia dengan menu masakan yang udah cukup jarang ditemui.
Menu seperti asam-asam otot, tahu telor, dan soto sapi khas Yogyakarta pastinya pas banget buat makan siang dengan nasi hangat. Menu lain yang juga istimewa di sini adalah ayam goreng yogya yang dijual per potong dan per ekor. Ayam goreng Yogya dikenal dengan cita rasanya yang gurih dan manis, dengan tekstur yang renyah di luar dan empuk di dalam.
Alamat: Jl. Raya Darmo Permai II No. 56 Kav. 11, Dukuh Pakis, Surabaya
3. Aroma Padang
Photo source: Instagram/aroma_padang
Siapa yang nggak suka nasi padang di sini? Di mana pun kamu berada, rasanya makan nasi padang bisa dianggap familiar dan menjadi pilihan “aman” kapan pun. Pasalnya, menu yang ditawarkan biasanya nggak jauh berbeda. Yang sedikit membedakan adalah cita rasa dan sentuhan karakteristiknya aja.
Nah, kalau kamu lagi cari kuliner nasi di Surabaya, Aroma Padang adalah tempat yang tepat untuk menikmati masakan khas Padang atau Sumatera Barat. Berada di dalam Royal Plaza, resto ini ditata dengan modern dan bersih, membuat betah siapa pun yang datang ke sini. Kamu bisa menikmati menu khas seperti ayam pop, rendang, gulai kikil, hingga ayam gulai kemangi. Tentu saja, sambal ijo dan lalap sayur daun singkong nggak boleh ketinggalan hadir di piring kamu!
Alamat: Royal Plaza, Lantai Lower Ground, Food Society, Jl. Jend. A. Yani No. 16 - 18, Wonokromo, Surabaya
4. Warung Empal Bu Yudi
Photo source: Instagram/sbyfoodie
Salah satu kuliner nasi di Surabaya yang cukup terkenal dalah nasi empal. Masakan empal khas Jawa Timur terkenal dengan dagingnya yang empuk serta bumbu yang meresap hingga ke dalam. Di Warung Empal Bu Yudi, daging sapi yang digunakan adalah bagian has dalam, jadi terbayang empuknya seperti apa, kan?
Selain empal dengan sambal, mereka juga punya seeret menu lain yang nggak kalah enaknya. Lauk seperti telur pindang, sayur asin, rawon, sayur lodeh, dan lainnya bisa menambah semarak makananmu. Setiap hari minggu, mereka juga punya menu spesial yaitu sop merah dan lontong cap gomeh.
Alamat: Jl. Kapas Krampung No. 220, Tambaksari, Surabaya
5. Pecel Madiun Mbak Naning
Photo source: Instagram/pecelmbaknaning
Nggak perlu jauh datang ke Madiun, karena kuliner nasi di Surabaya juga punya varian nasi dengan pecel yang khas. Kamu bisa menemukannya di Pecel Madiun Mbak Naning yang dibuat dengan resep autentik. Meski terlihat sederhana karena hanya terbuat dari sayuran yang direbus, ternyata cita rasa saus kacang pedas yang disiram di atasnya menjadikan makann ini spesial.
Makanan di Pecel Madiun Mbak Naning bisa dibilang sangat terjangkau. Bahkan, satu porsi nasi pecel bisa dibeli dengan harga belasan ribu rupiah saja. Supaya lebih kenyang, kamu juga bisa menambahkan lauk lain seperti daging sapi, telur, ayam goreng, tempe, serta aneka gorengan dan kerupuk gendar yang terbuat dari nasi.
Alamat: Jl. Manyar Kertoarjo No. 10, Manyar, Surabaya
6. Pecel Bu Hartie
Photo source: Instagram/sbyfoodie
Opsi lain untuk makan nasi pecel khas Jawa Timur di Surabaya adalah Pecel Bu Hartie. Kuliner nasi di Surabaya ini bahkan menyajikan nasi dan pecel di alas daun pisang yang dikenal juga sebagai pincuk. Karena buka dari pagi hari, Pecel Bu Hartie pas banget dikunjungi saat sarapan. Belum lagi, porsinya bisa dibilang kecil, jadi kenyangnya pas apalagi kalau sudah ditambah dengan lauk lainnya.
Kamu bisa menikmati nasi pecel aja atau dengan tambahan lauk seperti empal, mi goreng, rempeyek, atau kering kentang. Uniknya, nasi pecel ini dijual dari atas mobil, jadi kamu bisa makan a la food truck dengan suasana jalanan Surabaya yang ramai.
Alamat: Jl. Manyar Kertoarjo (Depan BCA Kertajaya Indah)
7. Nasi Goreng Cak Moo
Photo source: Instagram/kulinersby
Nasi goreng selalu jadi favorit banyak orang karena mengenyangkan dan bisa dimodifikasi dengan banyak rasa. Salah satu yang cukup legendaris di Surabaya adalah Nasi Goreng Cak Moo yang udah ada sejak 30 tahun yang lalu. Bumbunya diracik dengan pas dan merata sehingga memberikan rasa yang nikmat pada olahannya.
Nasi Goreng Cak Moo menjadi salah satu kuliner nasi di Surabaya yang cukup diincar oleh para pemburu kuliner. Bahkan, sering kali habis dalam waktu yang singkat. Selain nasi goreng, terdapat juga menu lain seperti mi goreng dengan rasa yang sama nikmatnya.
Alamat: Jl. Kertajaya Indah Timur VIII No 36, Surabaya
8. Warung Pak Ghofar
Photo source: Instagram/surabayafoodieslover
Cari kuliner nasi di Surabaya yang selalu siap dengan kejutan? Cobain Warung Pak Ghofar yang ada di kawasan Darmo Permai. Di sini, menunya berbeda tiap harinya. Misalnya saja, rawon hanya tersedia pada hari Selasa atau nasi lodeh pada hari Kamis. Kalau kamu belum tahu menunya, siap-siap terkejut dengan masakannya yang semuanya enak!
Sayur lodeh di sini dibuat sedikit pedas dan gurih, dipadukan lezat dengan tempe goreng dan empal. Tempat makan ini buka dari jam 10 pagi, jadi cocok buat kamu yang suka makan siang lebihc epat atau sarapan yang sedikit terlambat. Namun begitu, karena ramainya, sering kali warung ini udah kehabisan menu pada pukul 11.30 siang.
Alamat: Jl. Darmo Permai Utara X No.18, Tanjungsari, Surabaya
9. Angkringan Kapok Lombok
Photo source: Instagram/angkringan_kapoklombok
Pencinta pedas pasti bisa menemukan banyak menu favorit di Angkringan Kapok Lombok. Banyak menu pedas yang bikin nagih seperti sego oseng mercon, sego sambel, pete, dan sego sambel lain dengan berbagai lauk.
Nggak usah khawatir terlalu pedas, mereka punya level pedas satu dengan sambal tomat dan level tiga dengan sambal korek. Kalau mau menu yang nggak pedas, kuliner nasi di Surabaya ini juga punya gado-gado dan tahu tek.
Alamat: G Walk, Jl. Niaga Gapura, Lontar, Sambikerep, Surabaya
10. Rawon Bu Rudy
Photo source: Instagram/green_shop84
Sambal Bu Rudy memang jadi salah satu oleh-oleh andalan siapa pun yang berkunjung dari Surabaya. Nah ternyata, Depot Bu Rudy juga menjual berbagai makanan dan masakan khas Surabaya. Cabangnya pun sudah ada beberapa di Surabaya, salah satunya ada di Jalan Anjasmara, Sawahan.
Salah satu menu yang wajib kamu coba adalah nasi rawon di sini yang punya rasa autentik asli Jawa Timur. Kuahnya beneran berwarna gelap, gurih, dengan daging yang empuk. Ada juga nasi udang yang jadi salah satu andalan lain dari Depot Bu Rudy. Selain makan di tempat, tentunya kamu juga bisa menemukan berbagai oleh-oleh dan jajanan yang bisa kamu bawa pulang.
Alamat: Jl. Anjasmoro No. 45, Sawahan, Surabaya
Banyaknya kuliner nasi di Surabaya bikin kota ini asik untuk dieksplor. Apalagi kalau kamu pencinta makanan khas Indonesia dengan cita rasa pedas. Gimana, mana yang mau kamu coba duluan, Nibblers?