1. Sanger Kopi & Mie Aceh
Photo source: Instagram/sangerkopiaceh
Sanger Kopi & Mie Aceh menghadirkan makanan khas Aceh di Surabaya Timur. Di sini adalah tempat yang tepat kalau kamu mau nyobain mie dan kwetiau Aceh dengan rasa yang otentik. Kuahnya sedikit kental dengan rempah yang kuat, bikin mie aceh berbeda dari mie lainnya. Untuk minumannya, tentu aja ada teh tarik dan kopi yang dibawa langsung dari Aceh. Alamat: Jl. Karangmenjangan No. 34, Surabaya2. D'Jawa Cafe & Resto
Photo source: Instagram/djawacafe
D'Jawa Cafe & Resto biasanya menerima tamu dalam jumlah banyak karena areanya yang cukup luas. Namun, sementara ini, mereka hanya menerima pesanan online. Salah satu spot kuliner Surabaya Timur ini menawarkan menu Indonesia campuran dengan chinese food seperti sapo tahu, ayam kuluyuk, gurame goreng, dan cumi telur asin. Kamu bisa memesan a la carte atau ricebox yang lebih praktis. Alamat: Jl. Jawa No. 33, Surabaya3. Jank Jank Wings
Photo source: Instagram/jankjankwings_sub
Salah satu bagian ayam yang jadi favorit banyak orang adalah sayap. Nah, di Jank Jank Wings kamu bisa makan sayap sepuasnya dengan rasa yang kekinian. Di sini, ada sayap bakar dengan rasa manis gurih, sayap dengan saus keju, berbalut Cheetos, blackpepper, dan rasa kare Jepang. Kalau kamu pencinta pedas, cobain menunya yang bernama Hot Gaprot yang bakalan bikin kamu kepedesan! Alamat: Jl. Dharmawangsa No. 80, Gubeng, Surabaya4. Soto Ayam Lamongan Abas
Photo source: Instagram/sotoabaswonokromosby
Soto ayam lamongan memang menjadi sala satu kuliner Surabaya Timur yang cukup umum ditemukan. Salah satu yang paling terkenal adalah Soto Ayam Lamongan Abas yang ada di Karangrejo. Soto yang mereka tawarkan disajikan dalam porsi kecil, bahkan dengan harga kurang dari Rp10 ribu. Tapi jangan tertipu dengan harganya, karena isiannya cukup royal dengan suwiran ayam, kulit, sayap, dan potongan telur rebus. Di meja, mereka sediakan koya yang bisa bikin makananmu jadi lebih gurih. Alamat: Jl. Karangrejo Sawah GG No. 1, Surabaya5. Gepruk Geprek
Photo source: Instagram/geprukgeprek
Keistimewaan rasa ayam geprek memang udah ga diragukan lagi, ya. Di Gepruk Geprek, kamu bisa mendapatkan lebih dari sekadar ayam geprek. Dalam satu porsi, kamu bisa pilih paket dengan telur dan kulit ayam crispy. Belum lagi, sambal gepreknya yang bikin acara makanmu makin seru. Mereka menyajikan satu set ayamgeprek di dalam paper bowl yang membuatnya lebih praktis, baik itu untuk makan di tempat atau dibawa pulang. Alamat: Jl. Karang Menjangan No.112, Airlangga, Kec. Gubeng, Surabaya6. Caoku
Photo source: Instagram/caokucincauhitam
Tau nggak kalau cincau hitam asli itu punya banyak manfaat bagi tubuh, terutama mengurangi panas dalam? Caoku udah membangun produknya sejak tahun 1945, dan cincau hitamnya asli dibuat tanpa bahan tambahan apa pun, lo. Saat ini, sudah banyak variasi minuman yang bisa digabung dengan cincau hitam seperti kopi dan liang teh. Karena dikemas dalam gelas plastik, Caoku jadi gampang banget dipesan online atau untuk take away. Alamat: Jl. Klampis Jaya No.A5, Klampis Ngasem, Kec. Sukolilo, Surabaya7. Swike Gris
Photo source: Instagram/swikegris
Swike Purwodadi Gris memang udah terkenal akan olahan kodoknya. Beberapa menu di sini yang wajib kamu coba adalah swike kuah, kodok goreng tepung, kodok rica, pepes telur kodok, dan kodok goreng tanpa tulang. Swike Gris juga punya sambal istimewa yang semakin menambah kenikmatan olahan kodoknya. Selain menu di rumah makannya, kuliner Surabaya Timur ini juga punya pilihan frozen yang bisa kamu beli untuk stok makanan di rumah. Alamat: Jl. Pengampon No.91, Bongkaran, Kec. Pabean Cantian, Surabaya8. Sego Njamoer
Photo source: Instagram/segonjamoer
Jamur adalah salah satu protein nabati yang cukup nikmat dijadikan segala macam olahan. Terlebih lagi, jenis jamur banyak sekali, jadi punya tekstur dan rasa yang berbeda-beda. Di Sego Njamoer, kamu bisa mendapatkan jamur dengan berbagai olahan yang unik. Selain jamur crispy yang pastinya jadi favorit semua orang, ada juga sate jamur yang manis gurih, atau nasi isi jamur yang digoreng crispy. Pokoknya, menu ini cocok banget untuk makan siang yang praktis dan nikmat. Alamat: Jl. Arief Rahman Hakim No.32, Keputih, Kec. Sukolilo, Surabaya9. Irba Steak
Photo source: Instagram/irbasteak
Sesuai namanya, Irba Steak adalah rumah makan steak yang ada di Jalan Irian Barat, Surabaya. Di sini adalah tempat yang tepat kalau kamu mau makan steak berkualitas dengan harga yang terjangkau. Bukan cuma original steak yang empuk dan juicy, kamu juga bisa pilih menu lain seperti steak dengan keju mozzarella dan aneka olahan daging lain seperti sosis panggang. Disajikan di hotplate, steak di sini terasa segar dan nggak kalah sama steak impor, lo. Alamat: Jl. Irian Barat 17A, Surabaya10. Angsle Ronde 66
Photo source: Instagram/ecen28
Salah satu kuliner Surabaya Timur yang cukup banyak ditemukan adalah angsle ronde. Makanan hangat ini cocok banget disantap sebagai camilan di malam hari. Ronde di sini dibuat sendiri dengan sensasi yang kenyal dan kuah yang terasa banget rempah jahenya. Isian mochi di dalam ronde juga cukup unik sehingga membuatnya semakin menarik. Ada mochi isi cokelat, Silverqueen, dan Kitkat matcha yang ternyata cocok banget sama kuahnya. Alamat: Jl. Ploso Baru No.189, Tambaksari, Surabaya Walaupun nggak sebanyak di Surabaya Barat, kuliner Surabaya Timur juga patut dilirik karena cukup bervariasi. Bahkan, kamu juga bisa menemukan beberapa kuliner kekinian Surabaya di sini.