Nibble'S Guide

Favorit Buat Sarapan, Ini 10 Kupat Tahu Enak di Bandung

by Danang Lukmana | June 11, 2024

Favorit Buat Sarapan, Ini 10 Kupat Tahu Enak di Bandung

Buat sarapan, yuk berburu kupat tahu enak di Bandung yang legendaris. Kupat tahu adalah menu sederhana yang terdiri dari potongan ketupat, tahu, tauge rebus, timun, dan siraman kuah bumbu kacang.

Banyak daerah yang mempunyai menu sejenis dengan ragam tambahan isiannya masing-masing. Nah kalau di Bandung, kupat tahu memang jadi menu sarapan andalan dengan porsinya yang cukup mengenyangkan tapi tetap ringan.

Berikut ini rekomendasi kupat tahu enak yang ada di Bandung.

1. Kupat Tahu Gempol

Kalau membahas kupat tahu enak dan legendaris yang masih eksis di Bandung sampai hari ini adalah Kupat Tahu Gempol. Bagi para pencinta kuliner Bandung, kupat tahu ini memang menjadi salah satu makanan paling legendaris se-Bandung karena sudah ada sejak tahun 1960-an. Lokasinya ada di dekat area Pasar Gempol yang masih gak jauh dari Gedung Sate, tepatnya di Jalan Gempol Kulon.

Seporsi kupat tahu berisi ketupat, tahu goreng, tauge, timun, dan siraman saus kacang yang manis dan gurih. Tahunya memakai tahu kuning Bandung yang kenyal empuk, ditambah ketupat yang teksturnya lembut, plus extra kriuk dari kerupuk merah mudanya. Jangan datang kesiangan, karena mereka memang beroperasi pagi hari untuk menu sarapan yang memuaskan.

kupat-tahu-enak-di-bandung-02

Photo source: @foodkopio

Lokasi: Jl. Gempol Kulon No.53, Citarum, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung.

2. Kupat Tahu & Lontong Kari Cicendo Bu Yeyet

Dari kawasan Jalan Cicendo, Pasir Kaliki, ada juga tempat makan kupat tahu enak di Bandung, namanya Kupat Tahu & Lontong Kari Bu Yeyet. Beroperasi dari pukul setengah enam pagi sampai jam satu siang, tempat makan ini juga pilihan favorit untuk sarapan yang enak. Karena sudah terhitung legendaris, kupat tahu di sini juga selalu ramai dikunjungi orang di pagi hari.

Warung makan yang sederhana ini punya tiga menu andalan yaitu kupat tahu, lontong kari sapi, dan lontong kari ayam dengan porsi kecil ataupun porsi biasa. Kupat tahunya disiram kuah saus kacang yang manis gurih ditambah tauge yang gak pelit dan irisan tahu kuning. Kamu bisa menambahkan extra telur rebus dan kerupuk biar kriuk.

kupat-tahu-enak-di-bandung-03

Photo source: @mytastemylife

Lokasi: Jl. Cicendo No.21, Pasir Kaliki, Kec. Cicendo, Kota Bandung.

3. Kupat Tahu Petis Alkateri

Siapa bilang di Bandung susah mencari menu yang memakai petis khas Jawa Timur? Kalau mau cobain menu kupat tahu yang enak dengan ekstra bumbu petis di Bandung, maka coba datangi ke daerah Alkateri, Banceuy. Jualannya sih secara kaki lima gerobakan, tapi selalu rame dikunjungi pelanggan sebagai pilihan menu sarapan yang mantap.

Menu kupat tahu petis di sini berisikan ketupat, tahu kuning, tauge rebus, dan seledri dengan siraman kuah bumbu petis yang manis asin gurih. Kamu juga bisa memesan kupat tahu dengan bumbu kacang seperti umumnya kupat tahu biasa. Kalau mau lebih mantap, bumbu petisnya bisa dicampur bumbu kacang sehingga rasanya mirip seperti tahu tek di Surabaya.

kupat-tahu-enak-di-bandung-04

Photo source: @kulinerbandung

Lokasi: Jl. Alkateri Gang Aljabri, Banceuy, Sumur Bandung, Kota Bandung.

4. Kupat Tahu Mangunreja Amang Sunda

Ada lagi pilihan kupat tahu legendaris yang terkenal di Bandung, namanya Kupat Tahu Mangunreja Amang Sunda. Berlokasi di Jalan Pasundan Belakang, Regol, kupat tahu ini sudah berjualan sejak tahun 1957 dari daerah Mangunreja, Tasikmalaya. Sampai sekarang pun masih dilanjutkan oleh generasi penerus keluarga dan tetap mempertahankan cita-rasa khasnya.

Tempatnya memang sederhana berupa pos kamling yang didesain ulang menjadi kios dagang dan makan. Bumbu kacangnya juga memakai jenis kacang tanah khusus yang punya rasa lebih legit gurih untuk menciptakan rasa yang bertahan di lidah. Isian porsinya juga cukup pas mengenyangkan dengan tekstur tahu yang lembut ditambah ketupat yang padat.

kupat-tahu-enak-di-bandung-05

Photo source: @ayuphitaloqa

Lokasi: Jl. Pasundan No.45, Balonggede, Kec. Regol, Kota Bandung.

5. Kupat Tahu Kang Asep

Pilihan kupat tahu enak lainnya yang bisa kamu nikmati sebagai menu sarapan di Bandung ada di daerah Antapani. Beroperasi secara warung kaki lima, lokasi tepatnya berada di Jalan Terusan Jakarta, Antapani Tengah. Dari jam 6 pagi, tempat sederhana ini sudah rame dikunjungi orang-orang yang lalu lalang dan ingin sarapan dulu sebelum bekerja.

Kalau kamu pencinta kupat tahu, porsi dan rasa menu di sini cukup memuaskan serta mengenyangkan. Isiannya sederhana hanya tahu, ketupat, rebusan tauge, kerupuk, dan siraman saus kacang yang manis gurih. Menu sederhana dan ringan ini cukup untuk mengisi tenaga sebelum memulai aktivitas harian.

kupat-tahu-enak-di-bandung-06

Photo source: @antapanihits

Lokasi: Jl. Terusan Jakarta, Antapani Tengah, Kec. Antapani, Kota Bandung.

6. Kupat Tahu Petis & Sayur Pak Haji

Satu lagi nih kupat tahu petis yang sangat legendaris di Bandung, namanya Kupat Tahu Petis & Sayur Pak Haji. Banyak yang bilang kalau kupat tahu di sini termasuk yang paling tertua karena sudah ada sejak jauh sebelum Indonesia merdeka. Pendirinya memang seorang haji bernama Haji Ali Sahali dan saat ini usahanya sudah diteruskan sampai generasi ke-tiga.

Berlokasi di Jalan Burangrang, Lengkong, kamu akan menemukan kreasi kupat tahu yang berbeda dibanding kupat tahu Bandung lainnya. Tampilan kupat tahu di sini lebih semarak dengan tambahan irisan seledri beserta kerupuk kuning yang mirip asinan sayur Betawi. Ditambah lagi kuahnya yang bukan memakai saus kacang, melainkan petis yang gurih beraroma ikan.

kupat-tahu-enak-di-bandung-07

Photo source: David Dawad via Google Review

Lokasi: Jl. Halimun No.2, Burangrang, Kec. Lengkong, Kota Bandung.

7. Kupat Tahu Galunggung 70

Dari daerah Cihapit, terdapat tempat makan kupat tahu enak lainnya bernama Kupat Tahu Galunggung 70. Tempatnya memang sederhana tapi pas untuk mencari menu sarapan maupun brunch yang memuaskan. Apalagi pilihan menu di sini cukup banyak variasinya, sehingga orang gak bosan dengan kupat tahu yang itu-itu saja.

Kamu bisa memesan menu kupat tahu standar dengan saus bumbu kacang dan bisa request tingkat kepedasannya. Untuk yang mau ekstra protein, kamu bisa pesan tambahan telur mau dimasak dadar ataupun telur ceplok. Ada juga menu kupat tahu plus indomie yang pastinya bikin makin kenyang.

kupat-tahu-enak-di-bandung-08

Photo source: Agung Kurniawan via Google Review

Lokasi: Jl. Cihapit No.31, Cihapit, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung.

8. Kupat Tahu Kesatriaan khas Mangunreja

Salah satu kupat tahu enak yang bisa kamu cobain di Bandung adalah Kupat Tahu Kesatriaan khas Mangunreja. Sesuai namanya, lokasinya berada di Jalan Kesatriaan, Cicendo, Kota Bandung. Berjualan memakai gerobak dan mangkal pinggir jalan, di sini jadi tempat sarapan yang pas sebelum kerja maupun yang mau ke sekolah.

Kupat tahu di sini memang khas dari daerah Mangunreja Tasikmalaya yang meskipun sederhana tapi nagih. Isiannya standar, ada tahu kuning yang gak bau, ketupat, tauge rebus, dan siraman kuah saus kacang yang masih terasa tekstur kacangnya. Apalagi dimakan bersama kerupuknya yang garing, menjadi perpaduan yang mantap untuk santapan pagi hari.

kupat-tahu-enak-di-bandung-09

Photo source: @kulinerlimitededition

Lokasi: Jl. Kesatriaan No.4, Arjuna, Kec. Cicendo, Kota Bandung.

9. Kupat Tahu Idjan (Pa Usup)

Ada tempat makan kupat tahu yang tersembunyi tapi ternyata legendaris banget di daerah Otista Bandung, namanya Kupat Tahu Idjan (Pa Usup). Lokasinya memang nyempil di dalam gang, patokannya ada toko King Trophy di kawasan Jalan Otto Iskandar Dinata. Meskipun kecil dan nyempil, tapi tempat ini sudah berjualan sejak tahun 1956 hingga sekarang di generasi ke dua.

Soal menunya, di sini dijamin berbeda dengan kupat tahu lainnya yang ada di Bandung nih. Yang membedakan adalah kuah bumbu kacangnya yang dimasak bersama santan sehingga lebih encer dan rasanya bercampur antara rasa kacang dengan gurih santan. Kuah bumbu kacang plus santannya sendiri dimasak sampai berjam-jam sehingga rasanya makin unik. Isiannya sama seperti lainnya ada ketupat, tahu kuning, tauge, dan ada sambal yang pedas.

kupat-tahu-enak-di-bandung-10

Photo source: Kupat Tahu Idjan Pa Usup via Google Review

Lokasi: Pinggir king trophy, Jl. Otto Iskandar Dinata No.363, Balonggede, Kec. Regol, Kota Bandung.

10. Kupat Tahu Padalarang 99

Nah jika sudah puas mencicipi kupat tahu gaya Tasik dan Magelang, kamu wajib coba juga kupat tahu gaya Padalarang. Ada beberapa tempat menikmati kupat tahu Padalarang yang enak di Bandung, salah satunya Kupat Tahu Padalarang 99. Lokasinya ada di Jalan Raya Padalarang wilayah Kabupaten Bandung Barat.

Kupat tahu gaya Padalarang ini memang berbeda jauh karena memakai kuah santan yang pedas gurih kemerahan. Kuahnya sendiri juga berisikan irisan sayur labu siam plus bihun di dalamnya, sehingga lebih rame secara rasa. Tampilannya jadi mirip lontong sayur khas Jakarta, tapi isiannya berupa ketupat, tahu, dan telur.

kupat-tahu-enak-di-bandung-11

Photo source: @doyanyanmakan

Lokasi: Jl. Raya Padalarang No.593, Kertamulya, Kec. Padalarang, Kabupaten Bandung Barat.

Itu dia rekomendasi tempat makan kupat tahu enak dan legendaris yang ada di Bandung. Jika warga Jakarta punya ketoprak dan lontong sayur, maka warga Bandung punya kupat tahu sebagai menu sarapan favorit. Sederhana tapi punya kenikmatannya tersendiri.