Nibble'S Guide

Cari Makanan Halal di Changi Airport? 10 Resto Ini Bisa Kamu Pilih

by Leni Marlin | August 10, 2023

Cari Makanan Halal di Changi Airport? 10 Resto Ini Bisa Kamu Pilih

Changi Airport bukan hanya sebagai bandara atau tempat transit sebelum menuju destinasi selanjutnya. Bandara Singapura ini memiliki daya tarik tersendiri yang bikin banyak orang rela betah berlama-lama.

Ada berbagai aktivitas seru yang bisa kamu lakukan saat tiba di Changi Airport. Mulai dari foto-foto di spot yang instagramable, berbelanja, menikmati keindahan air terjun indoor, hingga berenang. Wow, serunya!

Setelah lelah dan lapar, kamu pun nggak usah keluar area bandara. Banyak kuliner enak dari seluruh dunia yang bisa memuaskan seleramu. Bahkan opsi makanan halal juga komplet tersedia. Yuk, intip di sini rekomendasi resto dengan makanan halal di Changi Airport!

1. Wang Nasi Lemak Kukus

Siapa nih yang merasa selalu ada yang kurang kalau belum makan nasi? Buat kamu yang nyari makanan halal di Changi Airport berupa nasi, Wang Nasi Lemak Kukus ini bisa jadi salah satu pilihanmu. Mereka punya menu Nasi Lemak, masakan tradisional yang diolah dengan santan kelapa.

Selain itu, ada juga pilihan Nasi Kuning (Turmeric Rice), Nasi Kerabu (Butterfly Pea Flower Rice), dan Nasi Ulam (Rice with Herbs). Hidangan di restoran halal di Bandara Changi ini disajikan dengan aneka lauk seperti ayam goreng, telur, fishcake, dan lainnya.

Wang Nasi Lemak Kukus ini buka selama 24 jam setiap hari. Restoran ini selalu bisa jadi andalan saat kamu tiba di bandara tengah malam. Langsung isi perut yang lapar dengan aneka hidangan lezatnya.

makanan-halal-di-changi-airport-01

Photo source: @topfoodlmao

Lokasi: Terminal 1, #03-23, Changi Airport

2. Heavenly Wang

Kamu juga bisa mencicipi makanan halal di Changi Airport saat mampir ke Heavenly Wang. Bahkan mereka punya 4 outlet di bandara ini, salah satunya di Terminal 1 Transit Area. Heavenly Wang hadir dengan konsep coffee shop yang cozy, cocok untuk sarapan ringan sebelum melanjutkan perjalanan.

Menu yang mereka sajikan termasuk mudah diterima lidah. Di antaranya ada Mee Siam yang mengundang selera. Laksa dan Ayam Lemak di sini juga nggak kalah enak. Ayamnya lembut dan bumbunya meresap. Kalau mau yang ringan, kamu bisa memesan kombinasi Kaya Butter Toast, telur rebus, dan segelas kopi. Enak!

makanan-halal-di-changi-airport-02

Photo source: @islandchomps

Lokasi: Terminal 1, Departure Check In Hall West #02-03/04 (Next to Check-in Row 1), Changi Airport

3. Ma Mum

Puas memanjakan mata dengan instalasi seni yang terpampang di beberapa spot di Changi Airport, saatnya mengisi perut. Kamu bisa menemukan banyak pilihan makanan halal di Changi Airport, salah satunya Ma Mum. Dalam bahasa gaul Singapura, “ma mum” artinya ajakan makan.

Menu yang selalu jadi favorit di sini, Mee Rebus. Kombinasi rasa manis dan gurih dari menu ini terasa lebih segar dengan tambahan jeruk nipis. Mereka juga punya Thai Grilled Chicken Boat sebagai pilihan menu makan siang yang spesial. Masih belum puas? Ada Kaya Butter Toast dan Mackerel Otah Toast untuk kudapan yang mengenyangkan.

makanan-halal-di-changi-airport-03

Photo source: @mamumsg

Lokasi: Terminal 4 #01-04, Public Area, Arrival Hall, Changi Airport

4. Andes by Astons

Satu lagi restoran halal di Jewel Changi yang akan membuat kamu terkesan ada di Andes by Astons. Restoran ini berada di Terminal 1. Area makannya spacious, nggak terlalu ramai dan buka 24 jam. Di sini kamu bisa menikmati berbagai hidangan Barat, khususnya steak.

Beberapa menu yang tersedia di sini antara lain Double Up Chicken, Chicken & Fish, Grilled Fish With Herbs, Honey Bourbon Ribs, Hickory BBQ Chicken, dan Prime Sirloin. Steak biasanya disajikan dengan Potato Wedges, Baked Potato, French Fries, atau Onion Rings.

makanan-halal-di-changi-airport-04

Photo source: @halaltag

Lokasi: Terminal 1 #03-18, Changi Airport

5. Baba Nyonya

Makanan halal di Changi Airport lainnya ada di Baba Nyonya. Restoran yang terletak di Terminal 3 ini baru aja buka Maret 2023, lho! Jam operasionalnya mulai 11.30 sampai 21.00 setiap hari.

Meski menyajikan hidangan Peranakan, Baba Nyonya adalah restoran dengan makanan halal di Changi Airport. Mereka mengganti pork dengan beef brisket dan membuat rasanya lebih unik.

Mengajak si kecil untuk bersantap di Baba Nyonya juga seru. Mereka punya paket Kids Menu yang menarik perhatian seperti Chicken Pop Corn with Tomato Pasta, Popcorn Chicken and Fries, serta Chicken Pop Corn Fried Rice.

makanan-halal-di-changi-airport-05

Photo source: @weareeastkakis

Lokasi: Terminal 3, #03-33 Changi Airport

6. Noyah La Maison

Restoran yang menyajikan makanan halal di Changi Airport terbilang cukup banyak. Singgah di bandara ini, kamu nggak usah khawatir bakal kelaparan. Pilihannya juga macam-macam sehingga cocok bagi semua kalangan.

Contohnya Noyal La Maison yang menyajikan hidangan Peranakan. Restoran ini buka mulai pukul 8 pagi sampai 9.30 malam. Untuk menu breakfast, tersedia mulai $6.9 seperti Noyah Laksa Noodle, Mee Siam, dan Salted Egg Mayo Croissant.

Menu rice bowl juga cukup menggoda. Kamu bisa pesan Asam Pedas Seafood Rice Bowl, Kari Chicken Rice Bowl, atau Beef Rendang Rice Bowl dengan nasi kerabu yang menggunakan ekstrak bunga telang.

makanan-halal-di-changi-airport-06

Photo source: @ghostguan

Lokasi: Terminal 3, B2-40/40A Changi Airport

7. Crave

Satu lagi tempat yang bisa kamu datangin untuk menikmati makanan halal di Changi Airport, Crave Nasi Lemak. Menu andalan mereka tentu saja nasi lemak. Disajikan dengan potongan daging ayam, ikan bilis, dan nasi lemak. Setelah itu, hidangan ini disiram dengan sambal dan dilengkapi nugget udang.

Kalau makan bareng-bareng bersama rombongan keluarga, jangan lupa memesan Crave's Crispy Chicken Bucket. Satu porsinya cukup untuk beberapa orang. Tekstur ayamnya crispy dan bumbunya terasa sampai ke daging. Makan nasi lemak dengan chicken wings di Crave juga bikin kamu ketagihan.

makanan-halal-di-changi-airport-07

Photo source: @foodieskitchen

Lokasi: Terminal 2 Arrival Hall South #016-008/010, 60 Airport Boulevard

8. Curry Times

Restoran legendaris ini juga menyajikan makanan halal di Bandara Changi. Restoran pertamanya berdiri pada 1956 di Mackenzie Road. Saat ini, mereka punya beberapa outlet di Singapura, termasuk Terminal 3. Jam operasionalnya mulai pukul 8 pagi hingga 10 malam setiap hari.

Signature dish yang wajib kamu pesan adalah hidangan curry. Mereka punya Curry Chicken yang bikin ngiler. Racikan bumbu karinya membuat daging ayam tersaji dengan sempurna. Menu lain yang nggak kalah enak, Sambal Chicken Drum dan Cold Tofu with Century Egg.

makanan-halal-di-changi-airport-08

Photo source: @neo.food.nature

Lokasi: Terminal 3 #B2-51, Changi Airport

9. Saap Saap Thai

Yuk mampir juga ke Saap Saap Thai untuk menikmati makanan halal di Changi Airport. Aroma dan rasa makanan di restoran ini akan membuat kamu terkesan. Karena menggunakan bahan dan rempah-rempah segar, perpaduan rasanya pun nggak terbantahkan.

Menu yang nggak bakal mengecewakan dan selalu jadi favorit di sini adalah Tom Yum. Kuahnya kaya rasa dan sentuhan rasa pedasnya juga berada di level yang tepat. Selain itu, kamu juga bisa mencicipi Signature Chicken Thai Boat Noodle yang disajikan dengan kaldu dan potongan daging.

makanan-halal-di-changi-airport-09

Photo source: @huneeats

Lokasi: Terminal 3 #B2-33, Changi Airport

10. Ichikokudo

Siapa yang suka ramen? Kamu bisa menikmati makanan khas Jepang ini di Ichikokudo, sebuah restoran yang menyajikan makanan halal di Changi Airport. Ichikokudo adalah tempat yang pas bagi kamu yang ingin menikmati hidangan autentik dari Hokkaido.

Di sini mereka punya signature soup dengan ayam segar, sayuran, dan bahan-bahan asli dari Hokkaido seperti bonito, mackerel, dan rumput laut. Mie ramen yang digunakan di sini juga dibuat sendiri dari tepung gandum Hokkaido. Hasilnya adalah mie dengan tekstur yang kenyal.

Jangan lewatkan juga mencicipi ramen tanpa kaldu. Rasanya umami karena disajikan dengan saus spesial. Mie dengan tekstur yang thick dipadukan dengan chashu ayam potong dadu, telur onsen, sayuran, dan condiment lainnya.

makanan-halal-di-changi-airport-10

Photo source: @ichikokudosg

Lokasi: Terminal 3 #B2-58, Changi Airport

Changi Airport memang nggak pernah berhenti bikin terkesan. Banyak aktivitas yang bisa dilakukan di sini sekaligus banyak juga restoran dengan menu makanan halal. Nah, mana di antaranya restoran makanan halal di Changi Airport yang bikin kamu penasaran?