Tips & Tricks

Tips Memilih Terasi Berkualitas Biar Masakan Lebih Maknyus

by Wahyu Panca Handayani | February 18, 2022

Tips Memilih Terasi Berkualitas Biar Masakan Lebih Maknyus

Bagi orang awam, memilih terasi berkualitas sangatlah tidak mudah. Karena nggak bisa bedain mana terasi yang bagus, sering kali kita percaya saja pada terasi yang diberikan oleh penjualnya. Akhirnya, kita justru membawa pulang terasi yang kualitasnya di bawah standar atau bahkan sudah nggak layak pakai.

Padahal, terasi itu salah satu bumbu dapur yang cuukup penting untuk membuat masakan-masakan khas Indonesia, lho. Nggak hanya untuk sambal, terasi juga sering digunain untuk membuat tumisan ataupun sayuran berkuah. Nah, agar hasil masakanmu nantinya nggak amburadul, yuk kenalan lebih jauh dengan terasi dan cara memilih terasi yang bagus!

Apa Itu Terasi?

Source: Instagram/ferisusanto20

Meskipun belum bisa bedain bagus tidaknya suatu terasi, kamu pastinya sudah nggak asing lagi dong dengan bumbu dapur satu ini. Melansir dari Kompas, terasi yang jadi bumbu dapur favorit banyak orang Indonesia ini terbuat dari fermentasi udang atau ikan. Jadi, nggak heran kalau rasa dan aromanya cukup khas.

Bahkan, aroma dan rasa terasi ini tergolong sangat tajam dibandingin bumbu dapur lainnya. Itulah kenapa nggak semua masakan bisa dicampur dengan bumbu dapur yang sering disebut belacan ini. Beberapa orang yang cukup sensitif dengan bau juga lebih memilih untuk nggak memasukkan terasi dalam masakan mereka.

Meskipun begitu, terasi ini, harus diakui, memang bisa bikin masakan lebih gurih dan spesial. Kamu juga merasa seperti itu, kan? Apalagi, terasi ini biasanya digoreng atau dibakar dulu sebelum digunain untuk masak sehingga rasa dan aromanya semakin kuat dan bikin ngiler. Begitu tahu enaknya terasi, kamu pasti nggak bisa berhenti makan deh.

Tentu saja, masakanmu itu akan semakin lezat lagi kalau terasi yang kamu gunain benar-benar memiliki kualitas yang bagus. Beda banget rasa terasi yang bagus dan terasi yang kualitasnya agak kurang. Nah, itulah kenapa kamu harus mengenal ciri terasi berkualitas baik agar nggak salah beli.

Tips Memilih Terasi Berkualitas

Sebagai pecinta terasi, kamu jangan asal mau nerima terasi yang dipilihin oleh penjualnya. Pastikan kamu memeriksa dulu kualitas terasi yang akan kamu beli tersebut. 

Cukup repot memang, tapi selama kamu tahu ciri-ciri terasi yang berkualitas, kamu bisa langsung membedakannya, kok. Nah, biar nggak salah pilih, simak tips untuk memilih terasi yang bagus berikut ini:

1. Kemasan

Source: Instagram/terasi_asahan_shop

Nggak hanya terasi, kamu juga perlu memperhatiin kemasan makanan atau minuman apa saja yang akan kamu beli. Jangan sampai kemasan tersebut dalam keadaan robek atau bahkan sudah rusak, apalagi kalau sudah pernah dibuka sebelumnya.

Alasannya, fungsi kemasan ini sendiri adalah untuk menjaga kualitas makanan tersebut. Kalau kemasannya saja sudah robek, khawatirnya makanan tersebut akan kemasukan udara dan parahnya lagi terkontaminasi kotoran dari luar, bukan?

Apalagi, terasi sendiri merupakan hasil fermentasi udang atau ikan. Begitu kemasannya sudah nggak utuh lagi, ada kemungkinan kualitasnya sudah menurun, entah karena bakteri ataupun oksidasi. Jadi, pastikan kamu memilih terasi yang terbungkus rapi dan tertutup rapat, ya!

2. Warna

Warna terasi yang bagus dan enggak ternyata bisa dibedain dengan mudah. Melansir dari Viva.co.id,Terasi yang berkualitas baik biasnaya memilih warna coklat kehitaman. Ada banyak juga terasi kering yang warnanya agak kemerahan karena bahan dasarnya dari udang rebon.

Kamu juga perlu memperhatiin warna terasi ini dengan seksama. Warna terasi yang berkualitas bagus biasanya tampak cokelat kehitaman yang alami, nggak terlalu kusam dan nggak terlihat mencolok. Nah, karena itu, kamu harus waspada kalau terasi yang kamu beli tersebut tampak berwarna merah mencolok.

Source: Instagram/bangkacitrasnacksby

Warna yang terlalu mencolok tersebut bisa jadi dikarenakan tambahan zat pewarna di dalamnya. Padahal, pewarna tambahan semacam itu sama sekali nggak aman untuk dikonsumsi. Nah, untuk membedakannya, kamu perlu memegang terasi tersebut secara langsung dan melihat apakah sisa warna yang tertinggal di tanganmu atau tidak.

3. Aroma

Kamu juga bisa memilih terasi berkualitas dengan mencium aromanya. Meskipun semua terasi aromanya cukup tajam, aroma terasi yang bagus biasanya lebih segar dan nggak terlalu menyengat. Bahkan, aromanya cukup menggoda dan bikin kamu jadi pengen bikin sambal terasi.

Nah, kalau terasi yang kamu beli itu baunya agak atau malah sangat busuk, kamu harus berhati-hati. Kalau baunya sangat menyengat dan nggak sedap, bisa saja ikan atau udang rebon yang dipakai untuk membuat terasi ini sudah nggak segar. Kalau bahan bakunya saja sudah nggak segar, kualitas terasi itu sendiri tentu patut dipertanyakan.

4. Tekstur

Source: Instagram/terasi_duaudang_paciran

Tekstur dan bentuk terasi ternyata juga bisa nentuin kualitasnya. Di pasaran, kamu pasti sering melihat terasi yang dijual dalam bentuk kotak dengan ukuran yang berbeda-beda, bukan? Tentu saja kamu pasti ingin beli terasi yang bentuknya masih utuh dan belum hancur, kan?

Namun, utuh tidaknya suatu terasi nggak bisa jadi jaminan kalau terasi tersebut akan enak. Ciri-ciri terasi yang bagus itu sebenarnya  adalah kering dan padat tapi mudah hancur. Kalau terasi yang kamu beli tersebut sangat keras, lengket, dan nggak mudah hancur, ada kemungkinan kualitas terasi tersebut nggak terlalu bagus.

Selain itu, pastikan juga kamu memilih terasi yang nggak basah, ya! Selain kualitasnya lebih bagus, terasi yang kering tersebut lebih mudah disimpan dan awet lama. Berbanding terbalik, terasi yang teksturnya agak basah justru akan lebih mudah terkontaminasi oleh jamur yang nantinya akan merusak kualitasnya.

Itulah ciri dan tips memilih terasi berkualitas baik. Dengan memahami ciri-ciri di atas, kamu nggak akan lagi salah beli terasi. Hidangan yang masak juga tentunya akan jadi lebih enak.