Tips & Tricks

Menu Kambing di Jakarta yang Paling Enak

by Atalya Anggraini | April 12, 2018

Menu Kambing di Jakarta yang Paling Enak
Daging kambing selalu terasa enak saat diolah menjadi menu kambing apapun. Aromanya yang khas, rasanya yang tasty, dan dagingnya yang empuk menjadi dambaannya banyak orang. Selama makannya tidak berlebihan, kamu bisa merasakan manfaat daging kambing yang luar biasa bagi tubuh. Ingin tahu menu kambing terbaik apa saja yang bisa disantap di ibu kota? Mari baca guidenya berikut ini.  

1. Kambing Guling - Namaaz Dining

menu-kambing-02

Photo source: Nibble - bellyculinary

Kalau biasanya Kambing Guling disajikan seperti daging panggang berwarna kecoklatan, Kambing Guling dari Namaaz Dining ini berbeda. Warnanya hitam legam. Ini bukan karena gosong, tapi karena restoran gastronomi di Jakarta ini terinspirasi oleh bentuk arang yang digunakan untuk memanggang daging kambing. Waktu dimakan, rasanya sungguh seperti menu Kambing Guling. Dagingnya dimasak sempurna dengan bumbu cabai dan kecap manis. Hanya saja, untuk bersantap di Namaaz, kamu perlu menyiapkan budget lebih banyak karena semua hidangan di restoran ini spesial semua.   Lokasi: Namaaz Dining Jl. Gunawarman No. 42, Senopati, Jakarta. Telp. (021) 33061000.  

2. Kambing Bakar - Kambing Bakar Cairo

menu-kambing-03

Photo source: @bubueataway

Kalau kamu mau mencoba makan menu Kambing ala Timur Tengah, langsung saja meluncur ke Kambing Bakar Cairo. Konon katanya kambing di sini rendah kolestrol karena mereka selalu menggunakan daging kambing mudah. Otomatis, tekstur dagingnya pun sangat empuk. Satu porsi Kambing Bakar Muda andalan restoran ini disajikan di atas hot plate, membuat menu ini selalu terasa hangat. Selain Kambing Bakar, kamu juga wajib mencicipi Tongseng Kambing yang tak kalah sedap serta Roti Maryam khas Timur Tengah yang manis menggoda.   Lokasi: Kambing Bakar Cairo Jl. Sungai Sambas 3 No. 126, Melawai, Jakarta. Telp. (021) 72780901.  

3. Sop Kaki Kambing - Sop Kaki Kambing Bang Parman Saebah

menu-kambing-04

Photo source: Nibble - doctfoodie

Deretan tempat makan di daerah Pancoran petak Sembilan paling jago bikin orang yang lewat tergoda. Salah satu menu Kambing dari daerah ini yang susah sekali ditolak adalah Sop Kaki Kambing dari Bang Parman Saebah. Katanya, Bang Parman ini sudah berjualan selama 20 tahun. Jadi rasa Sop Kaki Kambing buatannya tak perlu diragukan lagi. Banyak sekali yang ketagihan makan di sini karena kuahnya yang gurih, kaki kambing, dan jeroannya yang empuk. Dan yang paling penting, kamu nggak akan mencium bau prengus khas kambing yang bikin selera makan hilang.   Lokasi: Sop Kaki Kambing Bang Parman Saebah Gajah Mada Jl. Pancoran, Gajah Mada, Jakarta.  

4. Nasi Goreng Kambing - Nasi Goreng Kebon Sirih

menu-kambing-05

Photo source: Nibble - myfoodiestory

Ini dia salah satu Nasi Goreng Kambing terenak di Jakarta yang fenomenal banget, Nasi Goreng Kambing Kebun Sirih. Tempatnya sederhana, berupa tenda kaki lima. Tapi antreannya mengular dari sore hingga dini hari. Rasanya memang luar biasa, makin lezat dan gurih berkat tambahan minyak samin. Potongan daging kambingnya pun besar-besar dan terasa mantap.   Lokasi: Nasi Goreng Kebun Sirih Jl. Kebon Sirih Barat, Menteng, Jakarta. Telp. 0811-1907-75.  

5. Sate Kambing - Warung Sate Palmerah Kim Tek

menu-kambing-06

Photo source: Nibble - mrgastronome

Bicara tentang menu Kambing, Sate Kambing jelas menjadi olahan yang tak boleh disepelekan kelezatannya. Berbeda dengan Sate Ayam pada umumnya, Sate Kambing biasanya dimakan dengan bumbu kecap manis, potongan bawang dan cabe yang enak sekali. Sate Kambing Muda di Warung Sate Palmerah Kim Tek selalu jadi favoritnya orang-orang. Selain karena dagingnya empuk, satenya pun tidak bau.   Lokasi: Warung Sate Palmerah Kim Tek Jl. Panjang Pos Pengumben No. 8A, Kebon Jeruk, Jakarta. Telp. (021) 53678354.  

6. Indomie Soto Samin - Warunk Upnormal

menu-kambing-07

Photo source: Nibble - myfoodiestory

Ternyata menu Kambing juga berjodoh dengan comfort food, seperti Indomie. Kamu bisa membuktikannya sendiri lewat seporsi Indomie Soto Samin di Warunk Upnormal. Kamu akan dimanjakan dengan Indomie kuah Soto yang dilengkapi dengan minyak samin dan rempah spesial lainnya. Rasa kaldunya gurih sekali, daging kambing mudanya empuk, dan makin enak saat diberi air perasan jeruk nipis.   Lokasi: Warunk Upnormal Jl. Cempaka Putih Raya No. 102, Cempaka Putih, Jakarta. Telp. 0817-4976-565.  

7. Sop Kambing Labu Parang – Harum Manis

menu-kambing-08

Photo source: Nibble - teddyzelig

Daging kambing juga bisa diolah menjadi hidangan modern, seperti yang Harum Manis lakukan. Mereka punya Sop Kambing Labu Parang yang dari penampilannya saja terlihat menggiurkan. Menu Kambing ini terdiri dari lamb shank yang empuk yang dihidangkan di atas labu parang. Siraman kuah kaldunya membuat menu ini makin tak ada duanya. Kalau kurang nampol, kamu bisa tambahkan sambal cabe hijau dan kerupuk emping yang bikin cita rasanya makin membuncah.   Lokasi: Waroeng Mie Aceh Bang Iwan Jl. Rawa Belong Raya No.76, Palmerah, Jakarta. Telp. 0813-2096-1629.   Sedap sekali bukan pilihan menu Kambing yang kita rangkum di atas? Sudah tidak sabar mencoba salah satu menu di atas? Tenang dulu, kamu bisa mencari lebih banyak lagi rekomendasi olahan kambing di Nibble. Buat yang belum tahu Nibble, bisa klik di sini.   Cover photo source: @manualjakarta