Sering diajak nongkrong di Starbucks tapi kamu sensitif kafein jadi nggak bisa ngopi? Tenang saja deretan menu Starbucks untuk yang tidak suka kopi ini bisa jadi pilihan. Tidak melulu kopi, banyak kok pilihan menu non-kopi di Starbucks yang enak.
Umumnya daftar minuman di Starbucks terbagi dalam empat kategori yaitu, espresso beverages, brewed coffee, teavana, blended beverages, dan others. Nah buat yang sensitif kafein, kamu bisa memesan ragam menu seperti teavana, blended beverages, dan lainnya yang juga nikmat. Pilihan menunya dari mulai yang berbahan utama teh, susu, cokelat, hingga es krim bisa dinikmati dalam keadaan dingin dengan es ataupun hangat.
Berikut ini menu Starbucks yang enak untuk kamu yang tidak suka minum kopi.
1. Green Tea Latte
Photo source: @jennyaz_coach
Menu non-coffee Starbucks yang dikenal enak dan banyak direkomendasikan adalah Green Tea Latte-nya. Bisa dibilang, green tea latte khas gerai waralaba asal Negeri Paman Sam ini memang salah satu yang terbaik untuk kamu coba. Terbuat dari susu yang dicampurkan dengan bubuk matcha green tea, perpaduan rasa pahit dan manisnya membuat minuman ini sangat pas dinikmati.
Kamupun bisa menikmatinya dalam keadaan panas di atas cangkir maupun disajikan dingin untuk pilihan menyegarkan. Susunya pun gak harus berasal dari susu sapi, kalau mau lebih sehat bisa diganti dengan almond milk dan oat milk. Bahkan supaya lebih enak, bisa dikombinasikan dengan extra cokelat dan Frappuccino.
2. Vanilla Cream Frappuccino
Photo source: @bambee401
Menu favorit Starbucks lainnya untuk yang tidak suka kopi adalah Vanilla Cream Frappuccino dan memang paling banyak dipesan. Bagi yang tak suka kopi dan bingung mau pesan apa saat di Starbucks, maka pilihan amannya adalah menu ini. Rasanya yang creamy, ringan, serta tidak bikin eneg, membuatnya pas untuk diminum di segala suasana.
Minuman ini terbuat dari bahan susu dan sirup vanila yang di-blend, lalu diberi tambahan whipped cream foam. Kalau mau lebih nikmat dan manis, pembeli bisa menambahkan sirup raspberry supaya rasanya jadi mirup cotton candy. Tampilan warnanya yang putih cantik, membuatnya sangat menggugah selera.
3. Butterbeer Frappucino
Photo source: @iamredboi
Kalau kamu pernah menonton film Harry Potter, pastinya bakal penasaran dengan minuman Butterbeer Frappucino ini. Minuman ini digambarkan sebagai minuman yang punya rasa manis, dengan sedikit alkohol, dan tekstur creamy tapi masih ringan. Sebagai minuman yang tanpa tambahan kopi di dalamnya, kamu yang tak suka kopi tentu bisa memesannya saat ke Starbucks.
Kombinasi cream Frappuccino dan kombinasi sirup karamel serta toffee nut syrup-nya bakalan bikin tenggorakan kamu terasa segar setelah mencicipinya. Tampilannya pun juga sangat menggugah selera untuk segera kamu minum habis.
4. Mango Passion Juice-Raspberry Blackcurrant
Photo source: @diouracing
Kalau kamu mau coba minuman blended pertama di Starbucks yang tidak berbahan kopi ataupun susu, maka cobalah Mango Passion Juice dan Raspberry Blackcurrant. Tentunya minuman ini jadi kabar baik buat kamu yang sensitif kafein kopi sekaligus sensitif laktosa susu. Minuman ini layaknya jus buah segar yang akan menyegarkan tenggorokanmu.
Kombinasi buah mangga dan passion fruitnya memberikan rasa segar, cukup asam, tapi sangat lembut saat diminum. Pilihan kombinasi buah lainnya ada raspberry dengan blackcurrant yang dikenal sebagai buah-buahan sehat untuk dinikmati.
5. Iced Shaken Hibiscus Tea
Photo source: @lil.hussien
Menu Starbucks lainnya untuk yang tidak minum kopi tentunya varian teh mereka yang disebut Teavana. Nah buat kamu yang mau nongkrong di Starbucks tapi takut gemuk, bisa pesan series Teavana yang menunya bernama Iced Shaken Hibiscus Tea. Teh Hibiscus atau bunga sepatu sendiri sudah terkenal sebagai minuman herbal menyehatkan, terlebih ditambahkan lemonade di dalamnya.
Teh yang bisa membantu menurunkan suhu tubuh ini akan diberi tambahan sirup klasik sehingga warnanya akan merah ngejreng menggugah selera. Dengan tambahan kalori sekitar 50 Kkal saja, teh ini punya rasa asam, sedikit manis, dan sangat segar. Cocok deh untuk dinikmati ketika hari sedang panas-panasnya.
6. Teavana Chai Latte
Photo source: @kociara1402
Series teh dari Starbucks lainnya yang bisa kamu nikmati karena keunikannya adalah Chai Latte. Chai latte sendiri merupakan gaya penyajian teh yang berasal dari India dan Asia Selatan, serta punya rasa unik karena diberikan extra rempah-rempah. Aroma rempah khas kuliner India akan membuat sensasi nikmat menyehatkan yang sayang kamu lewatkan.
Terbuat dari bahan teh hitam yang diberi rempah aromatik seperti kayu manis, cengkeh, dan cardamom, lalu dicampur susu creamy. Supaya makin manis segar, minuman ini akan diberi gula tebu cair maupun kalau mau lebih mewah ada tambahan foam hingga pumpkin sauce.
7. Double Chocolate Cream Frappuccino
Photo source: @canaph11
Selanjutnya ada Double Chocolate Cream Frappuccino yang juga bisa jadi menu Starbucks enak untuk yang tidak suka kopi. Bukan hanya buat yang tidak suka kopi saja nih, kamu yang penggemar minuman cokelat pun bakalan suka banget pastinya. Minuman ini terbuat dari campuran moccha, cokelat, susu, lalu ditambahkan es serta diblend biar menyatu.
Selanjutnya minuman ini akan diberi topping cream kocok dengan siraman saus cokelat dan mocha biar makin sedap. Satu lagi, meskipun berbahan bubuk kakao asli tapi rasanya tidak terlalu pahit kok, justru manis dan bisa dinikmati semua kalangan. Rasanya yang enak dengan aroma khas cokelat aslinya, membuat minuman ini sulit untuk ditiru kedai kopi lainnya.
8. Matcha Pink Drink
Photo source: @sandy_yng490
Mau minuman yang unik, warnanya cantik menggoda, dan rasanya nikmat? Cobain deh menu bernama Matcha Pink Drink yang sesuai namanya yakni memadukan green tea matcha dengan warna pink cantik.
Bahan minuman ini terdiri dari campuran antara matcha teh hijau dengan coconut milk atau santan, dan ekstra pink. Cita rasanya sudah bisa ditebak, yakni gurih, manis, dan pastinya unik.
9. Banana Split Frappuccino
Photo source: @get_miket
Menu rahasia Starbucks untuk kamu yang tidak suka kopi ini dijamin bakalan bikin kamu ketagihan deh. Namanya adalah Banana Split Frappuccino yang bahan-bahannya banyak banget dan pastinya rasanya unik.
Dalam satu gelasnya minuman ini terdiri dari stroberi dan cream Frappuccino yang ditambah bubuk vanilla cream serta java chips. Sesuai namanya yakni banana split, minuman ini memang diberikan satu buah pisang serta mocha dan caramel drizzle.
10. Purple Drink
Photo source: @happyfoodieoc
Buat yang suka banget sama warna ungu, mungkin minuman bernama Purple Drink dari Starbucks ini layak kamu coba. Eits warna ungunya ini bukan dari bahan taro atau ubi ungu yang umumnya dikenal saat ini kok. Minuman ini adalah bagian dari varian teh yang dijadikan salah satu pilihan menu rahasia.
Berbahan passion iced tea, minuman ini akan ditambahkan susu kedelai yang membuatnya unik dan sehat. Lalu untuk memperkuat rasa dan warnanya akan diberikan ekstrak sirup vanilla dan juga buah blackberry sehingga warnanya ungu.
Nah itu dia beberapa menu Starbucks favorit untuk kamu yang tidak suka kopi nih. Beberapa menu tersebut adalah menu rahasia Starbucks yang lebih baik kamu ketahui dulu sebelum membelinya. Jadi yuk cek dulu cara pesan minuman di Starbucks dan tentukan minuman kesukaanmu!