Penasaran gak nih Nibblers sama rekomendasi ayam pek cam kee enak di Jakarta kali ini? Bagi yang belum terbiasa dengan kuliner Chinese, masih bertanya-tanya apa sih sebetulnya ayam pek cam kee itu? Pek Cam Kee merupakan salah satu menu spesial di kalangan masyarakat Tionghoa dan berasal dari bahasa Hokkien yang berarti ayam putih.
Disebut sebagai ayam putih karena memang cara masaknya yang hanya direbus sehingga lebih sehat tanpa minyak berlebihan. Daging ayam yang biasanya dipakai bisa dari ayam pedaging biasa maupun ayam kampung yang dagingnya lebih bertekstur. Saat dinikmati, daging ayamnya bisa disiram minyak bawang putih, minyak wijen, atau kecap asin untuk membuatnya lebih sedap.
Pek Cam Kee ini biasa disajikan sebagai topping nasi ayam Hainan, bubur ala Chinese, dan juga bakmi ayam. Oleh karena itu, berikut rekomendasi ayam pek cam kee enak di Jakarta!
1. Bakmi Asui
Buat pencinta bakmi ayam khas Tionghoa, pasti sudah nggak asing lagi dengan nama Bakmi Ayam Asui (Aming) yang legendaris. Sudah terkenal sejak tahun 1992, tempat makan ini bisa ditemui di daerah Tanjung Duren. Buat konsumen Muslim bisa cukup tenang makan di sini lantaran baik isian, topping, pendamping, hingga minyak kaldu yang dipakai semuanya dari ayam.
Topping ayam pek cam kee di sini termasuk yang paling enak di Jakarta karena rasanya yang asin gurih terlebih porsinya melimpah. Tambahan pilihan topping lainnya ada irisan ampela ayam, telur muda atau telur uritan, irisan kulit, hingga bakso goreng. Meskipun harganya lumayan mahal, dijamin puas deh dan gak perlu jauh-jauh ke cabang pusatnya.
Photo source: @cewekdoyanmakan
Lokasi: Jl. Tanjung Duren Utara IIIA No. 37, Tanjung Duren, Jakarta Barat.
2. Bakmi Ayam Alok
Sudah berdiri sejak tahun 1978, Bakmi Alok jadi salah satu bakmi paling legendaris dan terkenal yang pusatnya di Jakarta Barat. Meskipun pusatnya di Jakarta Barat, tapi cabangnya sudah ada di beberapa lokasi yang memudahkan untuk dikunjungi. Karena kelegendarisannya, bakmi ini selalu dipadati pengunjung terlebih di saat jam makan siang.
Jenis mie yang dipakai di sini bertipe mie karet yang cenderung tebal tapi kenyal tanpa rasa alot yang menyulitkan saat dikunyah. Isian toppingnya ada irisan daging ayam putih alias pek cam kee yang termasuk paling enak di Jakarta, serta bakso sapi dan pangsit yang menambah nikmat. Tanpa bumbu rempah berlebih, kamu sudah bisa merasakan nikmat gurih dari tambahan minyak ayam beserta kuah kaldu ayamnya.
Photo source: @bakmiayamalok
Lokasi: Jl. Mangga II B No. 38, Green Ville, Jakarta Barat.
3. Bakmi Ayam Acang
Di daerah Grogol, Jakarta Barat, kamu bisa menjumpai bakmi ayam lezat yang legendaris bernama Bakmi Ayam Acang. Bapak Acang sendiri sudah merintis usaha bakmi ayamnya sejak tahun 1970-an, hingga saat ini mempunyai restoran. Mie yang digunakan adalah mie karet yang kenyal dan sudah dibumbui sehingga sangat gurih.
Bakmi di sini Halal kok karena toppingnya menggunakan daging ayam kampung rebus pek cam kee yang termasuk paling enak juga di Jakarta Barat. Tambahan lainnya ada suikiaw udang, bakso sapi, dan kuah kaldu tulang ayam. Kalau mau pilihan ekstra lainnya supaya lebih mantap, ada telur muda atau ati ampela ayam.
Photo source: @ajakmakan
Lokasi: Jl. Dr. Susilo III No.14, RW.5, Grogol, Kec. Grogol petamburan, Kota Jakarta Barat.
4. Bakmi Acing
Gak kalah dari Kelapa Gading atau Mangga Besar, daerah Grogol memang salah satu lokasi pas untuk berburu kuliner bakmi yang sedap. Pilihan bakmi lainnya yang bisa disantap di daerah ini adalah Mie Ayam Acing. Tempat makan bakmie ayam ini juga terhitung legendaris sudah sejak 1985 dan masih tetap konsisten dengan menunya.
Untuk topping dan isiannya semuanya full dari ayam pek cam kee, baik dagingnya, kulit, sampai ke bagian jeroan. Mie di sini juga menggunakan mie karet yang kenyal saat dikunyah dan diproduksi secara homemade. Kalau ke sini kamu juga wajib cobain bakso goreng dan siomay yang juga mereka buat sendiri.
Photo source: @foo.ga
Lokasi: Jl. Muwardi I No. 17, Grogol, Jakarta Barat.
5. Bakmi Karet Krekot
Bakmi Karet Krekot jadi pilihan berikutnya yang legendaris untuk kamu yang suka bakmi ayam ala Chinese yang nikmat. Pilihan topping ayam pek cam kee nya juga termasuk yang terkenal enak di Jakarta. Sudah berdiri sejak tahun 1966, salah satu cabang legendarisnya ada di kawasan Pasar Baru, Sawah Besar.
Bagi yang mencari Bakmi Krekot versi yang dijamin halalnya, kamu bisa datangi cabang yang ada di Hayam Wuruk. Pilihan mie-nya ada mie karet yang kenyal dan tebal, serta mie halus yang lebih mudah dikunyah. Ayam pek cam kee nya juga direbus dengan sangat baik ditambahkan lagi dengan suikiaw udang dan jamur.
Photo source: @penggila_bakmi
Lokasi: Jl. H. Samanhudi No.6, RT.2/RW.3, Ps. Baru, Kecamatan Sawah Besar, Kota Jakarta Pusat.
6. Bakmi Ayam Alung
Selanjutnya ini kembali lagi ke Jalan Dr. Muwardi, Grogol yang terkenal sebagai lokasi battle atau pertarungan para pedagang bakmi karet ayam yang lezat. Gak kalah enaknya dari bakmi ayam yang sudah disebutkan sebelumnya, Bakmi Ayam Alung juga wajib dicoba. Lokasi tempat makannya memang sederhana tapi bakmi-nya lezat dan dijamin halal.
Sama seperti bakmi ayam khas Chinese lainnya, di sini juga menggunakan ayam kampung rebus yang disebut pek cam kee yang enak di Jakarta Barat. Menggunakan mie karet yang kenyal, kamu bisa menambah topping bakso, pangsit, dan suikiaw kuah sedap. Kalau bosan dengan menu bakmi, kamu bisa pesan kwetiau atau bihun yang gak kalah nikmat.
Photo source: @penggila_bakmi
Lokasi: Jl. Dr. Muwardi I No. 16, Grogol, Jakarta Barat.
7. Bubur Ayam Mangga Besar I
Ayam pek cam kee bukan hanya enak dijadikan topping bakmi saja, sajian bubur ayam khas Chinese juga umumnya memakai olahan ayam ini. Salah satu tempat makan bubur ayam pek cam kee paling enak yang ada di Jakarta tentu saja Bubur Ayam Mangga Besar I. Restoran di kawasan Mangga Besar ini memang pilihan utama untuk menikmati kuliner bubur ayam khas Chinese terbaik.
Tekstur buburnya sendiri cukup halus dan rasanya makin mantap ketika ditambah kecap asin dan cabai rawit. Pilihan toppingnya juga banyak banget dari ayam rebus pek cam kee, ayam panggang, telur pitan, telur kecap, hingga tahu. Akan makin nikmat kalau makannya dengan potongan cakwe.
Photo source: @weatogetherr_
Lokasi: Jl. Mangga Besar I No. 46A, Mangga Besar, Jakarta Barat.
8. Bubur Kwang Tung
Pilihan berikutnya tempat makan bubur ala Chinese yang toppingnya pek cam kee enak adalah Bubur Kwang Tung. Bergaya kuliner ala Canton, bubur di sini tetap bisa diterima semua lidah dan kehangatan buburnya juga pas di perut. Cabang utamanya ada di Pecenongan, tapi di kawasan Wolter Monginsidi, Kebayoran Baru ini juga sama lezatnya.
Dengan lokasi yang nyaman, bubur di sini tersedia dengan pilihan topping ayam, jamur, sapi cincang/iris, seafood, dan telur pitan. Kamu juga bisa menikmati cakwe biasa dan cakwe udang sebagai menu pembukanya.
Photo source: @rinaindrisari
Lokasi: Jl. Pecenongan No. 67I, Pecenongan, Jakarta Pusat.
9. Bubur Kamseng
Mencari bubur khas Chinese lainnya yang tersedia topping ayam pek cam kee enak di Jakarta, tentunya wajib memasukkan nama Bubur Kamseng ini. Lokasinya pun berada di kawasan Mangga Besar yang memang sudah terkenal sebagai salah satu pusatnya kuliner Chinese di Jakarta.
Sebagai teman menyantap buburnya, kamu bisa pesan ayam rebus pek cam kee yang kulitnya masih glowing karena memakai ayam kampung dan menggoda untuk disantap. Pilihan topping lainnya ada bebek panggang, daging babi charsiu, kuping babi, siobak, dan telur pitan.
Photo source: @medinasari
Lokasi: Jl. Mangga Besar I No. 26, Mangga Besar, Jakarta Barat.
10. Apollo Nasi Hainam
Selain di bubur dan bakmi, sajian pek cam kee juga bisa ditemukan dalam kuliner nasi hainan atau nasi hainam. Salah satu tempat legendaris untuk mencari menu nasi hainan enak di Jakarta tentu saja di Apollo Nasi Hainam. Sudah berdiri sejak tahun 1970, tentunya sudah banyak pelanggan setianya yang bolak-balik makan di sini.
Di sini memang terkenal khusus menyediakan daging ayam kampung sebagai bahan utama topping pek cam kee-nya. Sehingga rasanya pun berbeda dan jadi lebih gurih. Satu set nasi hainamnya disediakan dengan ayam kampung rebus, babi merah, ati ampela, dan telur kecap.
Photo source: @stephenfoong
Lokasi: Jl. Pluit Karang Sari XV Blok D7 Timur No. 98, Muara Karang, Penjaringan, Jakarta Utara.
Itu dia lokasi berburu daging ayam putih alias pek cam kee yang enak di Jakarta. Penasaran sama olahan ayam rebus khas daerah Cina Selatan satu ini? Catat dan kunjungi lokasinya ya!