Resep Biji Salak – Kolak biji salak adalah salah satu makanan yang lekat dengan bulan Ramadan. Memang rasanya kurang lengkap kalau belum menikmati takjil enak satu ini saat berbuka puasa. Kolak biji salak terbuat dari campuran ubi dan tepung tapioka.
Warnanya kuning kecoklatan dan bentuknya bulat, mirip banget dengan biji salak. Disajikan bersama dengan kuah kental gula merah dan siraman santan kelapa. Rasanya manis gurih dengan aroma gula jawa dan pandan yang Indonesia banget. Hal lain yang bikin kolak biji salak selalu dikangenin adalah teksturnya yang kenyal lembut empuk.
Kalau kamu berniat menghidangkan kolak biji salak istimewa untuk menu berbuka bersama, kamu wajib cek resep biji salak Nibble ini. Rasa dan teksturnya pas banget.
Resep Biji Salak
Bahan biji salak:
- 300 gram ubi jalar yang sudah dikukus dan dihaluskan
- 100 gram tepung tapioka
- 1 sdm gula
- Sejumput garam
- ½ sdt bubuk vanilla (optional)
Bahan kuah kental:
- 200 gram gula merah
- 1 liter air
- 5 sdm tepung tapioka dilarutkan dengan 50 ml air
Bahan kuah santan:
- 1 lembar daun pandan
- 65 ml santan kental instan
- Sejumput garam
- 100 ml air
Cara membuat:
1. Siapkan bahan-bahan untuk membuat biji salak.
2. Campurkan ubi yang sudah dihaluskan dengan tepung dan gula. Uleni hingga tercampur rata.
3. Bagi adonan menjadi 3 bagian. Lalu gulung memanjang tiap bagian dengan diameter kurang lebih 2 cm.
4. Potong-potong dengan panjang antara 1,5-2 cm. Sesuaikan dengan besar biji salak yang kalian suka.
5. Pulung dan bulatkan tiap potongan adonan hingga membentuk bola-bola.
6. Rebus biji salak dalam air yang sudah mendidih. Jika biji salak sudah mengapung, artinya sudah matang. Angkat dan tiriskan.
7. Untuk kuah kental gula merah, masukkan air dan gula merah ke dalam panci.
Rebus hingga seluruh gula mencair. Lalu tambahkan biji salak dan larutan tepung sedikit demi sedikit sambil mengaduk dan mengecek konsistensi adonan.
Jika kekentalannya sudah pas, matikan dan angkat.
8. Untuk kuah santan, rebus semua bahan sambil sesekali diaduk agar tidak pecah. Begitu akan mendidih, segera matikan api dan sisihkan.
9. Sajikan biji salak dengan siraman kuah santan. Biji salak bisa kamu nikmati hangat ataupun dingin.
Biji Salak atau Bubur Candil
Penampakannya sekilas sama tetapi ternyata dua makanan manis ini berbeda lho. Sama-sama tipikal bubur manis berwarna merah kecoklatan dengan bola-bola di dalamnya, tetapi komposisinya berbeda. Pastinya rasa dan teksturnya pun berbeda.
Bubur candil terbuat dari tepung ketan yang dibulatkan. Sementara biji salak terbuat dari ubi dan tepung tapioka. Saat digigit, akan terasa sensasi kenyal-empuk yang berbeda. Selain itu, adaya bahan utama ubi pada biji salak menambahkan cita rasa khas. Bentuk bola-bola biji salak pun jadi lebih firm karena adanya ubi.
Kesamaannya, bubur candil maupun biji salak bisa kamu nikmati hangat ataupun dingin. Kamu juga bisa mengombinasikan bubur candil maupun biji salak dengan bubur lain seperti bubur sumsum agar makin kaya tekstur.
Nah, kamu sendiri lebih suka bubur candil atau biji salak nih Nibblers? Kalau kamu tertarik membuat bubur candil juga, Nibble sudah punya resepnya di sini.
Demikianlah resep biji salak yang bisa kamu pakai untuk siapkan buka puasa bersama keluarga di rumah. Kamu bisa sesuaikan dengan seleramu dan keluarga. Selamat mencoba.
Photos by: Cista Laksono, Nibble