Nibble'S Guide

10 Restoran Baru di Jakarta September 2024

by Danang Lukmana | September 04, 2024

10 Restoran Baru di Jakarta September 2024

Bulan baru saatnya save the new table nih. Kali ini semakin seru dan banyak pilihan restoran baru di Jakarta September 2024. Dari mulai restoran masakan Asia, Thailand, steak berkualitas, sampai kuliner fusion yang mewah dan berkelas, semakin membuat bulan September makin ceria.

Yuk simak rekomendasi restoran baru di Jakarta per September 2024 kali ini!

1. Casalena Jakarta

Kita buka keceriaan bulan ini dengan hadirnya restoran steak baru di Jakarta yang buka di awal September 2024 ini. Namanya Casalena yang mengusung modern Latin American Grill dan restoran baru ini berlokasi di Jalan Hang Lekir. Konsep bersantapnya bergaya fine dining dengan disediakan area ruang privat dan juga pelayanan yang super nyaman memanjakan pelanggan.

Memakai bahan-bahan yang berkualitas, kamu bisa menikmati dari mulai makanan pembuka, menu utama, sampai penutup yang manis. Menu pembukanya di antaranya ada empanadas Argentinas dengan isian dari mulai ham & cheese, hand cut beef, smoked fish, dan ricotta & spinach. Pilihan makanan utamanya tentu saja ada daging sapi panggan kualitas premium, pasta, pizza, dan ditutup dengan dessert choco lava cake beserta minuman anggur mewah.

restoran-baru-di-jakarta-september-2024-02

Photo source: @hungrybram

Lokasi: Jl. Hang Lekir 2 No.30 H/2, RT.9/RW.6, Gunung, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan.

2. SAYYA Restaurant

Mau cobain restoran baru di Jakarta yang punya menu steak lainnya? Datang saja ke SAYYA Restaurant yang baru banget buka di September 2024 ini dan mengusung konsep modern fusion steak and pasta. Lokasinya ada di Jalan Panglima Polim Jakarta Selatan dan restonya sendiri punya gaya arsitektur yang nyaman bergaya modern bistro.

Soal menu yang wajib kamu coba adalah New York striploin/tenderloin steak yang disajikan masih panas dengan permukaan daging yang crunchy serta wangi aroma butter. Menu lainnya ada spaghetti pongole, beef ragout pappardelle, Korean chicken wings, dan juga ada prawn laksa yang kuah santannya cukup berasa rempahnya. Cobain juga menu truffle fries mereka sebagai camilan dan pilihan dessert manis berupa Basque cheesecake.

restoran-baru-di-jakarta-september-2024-03

Photo source: @sayya.jkt

Lokasi: Jl. Panglima Polim V No.36, Melawai, Kec. Kby. Baru, Jakarta.

3. Curry Up

ASHTA District 8 gak ketinggalan untuk menghadirkan restoran inovatif baru di Jakarta yang bisa kamu coba bulan September 2024 ini. Nama restorannya adalah Curry Up yang memang mengusung konsep merayakan beragamnya kuliner kari dari berbagai negara. Berasal dari India, kari sendiri sudah melintasi banyak negara dengan menyesuaikan sesuai lidah negara masing-masing.

Konsep restonya juga unik karena Curry Up mengusung gaya “build your own curry”, yaitu pengunjung bisa memilih sendiri saus karinya, protein di dalamnya, sampai karbohidratnya. Selain itu kamu bisa coba sajian kari modern mereka, contohnya ada curry rice set, omurice, butter chicken curry, sampai rogan days with lamb cubes, dan masala curry.

restoran-baru-di-jakarta-september-2024-04

Photo source: @eatcurryup

Lokasi: ASHTA District 8, Lantai Upper Ground, Jl. Jenderal Sudirman Kav. 52 - 53, SCBD, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

4. Publish Jakarta

Jaksel memang gak bisa diam, selalu ada saja restoran baru yang buka di bulan ini. Salah satu restoran baru yang buka di Jakarta pada September 2024 ini adalah Publish Jakarta. Berlokasi di kawasan Gunawarman, tempatnya homey dan cozy banget dengan paduan desain modern dengan unsur kayu alami. Terdapat juga lemari berisi botol-botol wine yang membuatnya semakin classy dan tetap ada unsur classic-nya.

Menu-menu sajian makanan di sini merupakan fusion antara kuliner Asia, Indonesia, dan juga modern Western. Pilihan menu unggulannya ada seafood aglio olio, bone marrow fried rice, katsu sando, saiyo miso black cod, dan honey baked pumpkin salad. Sajian penutupnya ada molten cake, pannacotta, dan tiramisu.

restoran-baru-di-jakarta-september-2024-05

Photo source: @publishjakarta

Lokasi: Jl. Gunawarman Jl. Daksa I No.20, Selong, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan.

5. Nine Table

Daerah Kuningan Satrio juga kembali menghadirkan restoran baru di Jakarta yang buka pada September 2024 kali ini. Namanya adalah Nine Table yang menghadirkan kelezatan kuliner berkelas ala Mediterania karya chef Roberto Fiorini. Dengan desain arsitekturnya yang berkelas dan mewah, kamu bisa menikmati hidangan lezat beserta musik yang bagus dan wine berkualitas.

Salah satu sajian berkelas mereka adalah Joselito Jamon Iberico Pata Negra, yaitu Spanish pork-leg ham yang tiap slice-nya sangat lumer di mulut. Menu utama lainnya ada king prawn arrabiata sauce yang pedas bertomat dan paella Valenciana. Pilihan lainnya ada Chilean seabass with saffron roasted gnocchi, spaghetti grilled with clams, grilled octopus, dan burnt canneloni.

restoran-baru-di-jakarta-september-2024-06

Photo source: @ninetable.jkt

Lokasi: One Satrio, CBD, Jl.Mega Kuningan, Kuningan, Jakarta Selatan.

6. SURA Stylish BBQ

Menu bebakaran daging ala Korea memang saat ini selalu menarik dan hadir terus restoran yang baru. Salah satu restoran BBQ paling baru saat ini di Jakarta pada September 2024 ini adalah SURA Stylish BBQ. Mengusung konsep Korean hamburger steak BBQ, kamu bisa menemukan restoran ini di Lippo Mall Puri dan Lotte Mall Kuningan.

Mereka menjamin restorannya No Pork No Lard, kamu bisa memilih mau daging ayam maupun sapi. Hamburger steak atau daging cincang yang dipanggang ala beef patty yang gemuk ini makin nikmat disantap dengan mayones dan chinese mala sauce. Tinggal pilih menu seperti wagyu steak set, tteokgalbi & chicken, dan trio set signature.

restoran-baru-di-jakarta-september-2024-07

Photo source: @surafromkorea

Lokasi: St Moritz Mall (Lippo Mall Puri), Lantai 2, Jl. Puri Indah Boulevard Blok U1, Puri, Jakarta Barat.

7. Bodeja by Nadja’s Gourmet

Anak Jaksel kayanya wajib tau nih tentang Bodeja by Nadja’s Gourmet yang baru aja buka di bulan ini. Konsepnya unik memadukan antara cafe dengan dessert bar yang minimalis tapi estetik. Lokasinya yang ada di Kemang juga memudahkannya untuk cepat viral nantinya di kalangan anak-anak muda Jaksel.

Menyajikan baik dari makanan asin sampai dessert manis berupa cookies dan fudgy brownies, melihatnya saja sudah bikin menelan air liur. Menu makanan asinnya ada meat lasagna, truffle toastie sandwich dan roast beef sammies yang bikin lapar mata. Penutup manisnya ada choco cake yang cokelatnya wow, fudgy brownie, chocolate chips cookie, sampai berry pavlova.

restoran-baru-di-jakarta-september-2024-08

Photo source: @bodeja_ng

Lokasi: Jl. Kemang Selatan, Jakarta Selatan.

8. WooBo Jakarta

Balik lagi bahas tentang restoran steak yang mewah dan memberikan experience baru nih, namanya WooBo Jakarta. Mengusung konsep Modern Korean Steakhouse, pengalaman makan di sini gak akan kamu lupakan karena di sini bisa dibilang top tier-nya Korean BBQ. Restoran yang berlokasi di kawasan Melawai ini didominasi unsur warna hitam yang agak gelap yang justru membawa kesan privat dan eksklusif.

Kamu bisa merasakan sensasi kenikmatan tekstur daging sapi Korea atau yang dikenal dengan sapi Hanwoo, baik yang fresh maupun dry aged. Sebagaimana gaya makan ala Korea, kamu bisa menikmati irisan daging bakarnya dengan ditaruh di atas daun perilla beserta saus pelengkapnya. Selain itu menu pendampingnya ada yukhe (steak tartar ala Korea), claypot rice, sup rumput laut, dan gochujang beef tongue.

restoran-baru-di-jakarta-september-2024-09

Photo source: @shania.nathasya

Lokasi: Jl. Wolter Monginsidi No.6, Melawai, Kec. Kby. Baru, Jakarta.

9. The London Layers Bakehouse

Penggemar pastry croissant, di Blok M ada restoran bakehouse pendatang baru nih namanya London Layers Bakehouse. Tempatnya yang biru cantik akan semakin estetik dengan display aneka croissant dengan topping super menggugah selera yang dijamin bikin ngiler. Meskipun sang owner mengklaim usahanya baru sebatas trial dan baru belajar bisnis, tapi tempat ini bisa jadi salah satu acuan croissant premium di Jakarta.

Semua croissant dan pastry di sini juga dibuat dengan bahan-bahan kualitas premium untuk menciptakan tekstur yang crunchy di luar tapi lembut di dalam. Aroma buttery dan rasa asin gurih sedikit milky juga cukup strong berasa di mulut. Ditambah lagi dengan topping buah-buahan segar yang dipadukan dengan vla manis dinginnya.

restoran-baru-di-jakarta-september-2024-10

Photo source: @erevy

Lokasi: Blok M Square. Jl. Melawai IV No. 1, Blok M, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

10. Cosmo Pony

Daftar restoran baru di Jakarta pada September 2024 ini kita tutup dari sebuah cocktail bar berkelas di pusat kota. Namanya Cosmo Pony yang bisa kamu datangi di lantai 4 Grand Hyatt Thamrin. Merupakan karya dari kerja sama antara Union Group dengan Jigger & Pony Group, kamu bisa merasakan ambience ramah yang menyenangkan di dalamnya.

Selain menikmati sajian cocktail, kamu juga bisa merasakan nikmatnya olahan makanan yang dikreasikan oleh para chef berpengalaman. Kamu bisa menikmati kudapan seperti beef pastrami, duck rendang, beef tongseng croquettes, chicken yakitori, dan grilled wagyu picanha.

restoran-baru-di-jakarta-september-2024-11

Photo source: @cosmopony.jkt

Lokasi: Grand Hyatt Jakarta, 4th Floor, Jl. M.H. Thamrin Kav. 28-30, Jakarta.

Nah itu dia daftar restoran baru di Jakarta per September 2024 kali ini. Tambah lagi yuk daftar spot kulineranmu yang gak bisa diam itu!