Nibble'S Guide

10 Restoran di Crumble Crew yang Bikin Hati Senang

by Leni Marlin | October 28, 2023

10 Restoran di Crumble Crew yang Bikin Hati Senang

Konsep awal Crumble Crew saat baru launching pada 2017 lalu adalah sebagai tempat hangout di Jaksel, khususnya bagi para pesepeda. Tempat ini juga menyasar para coffee lovers yang senang nongkrong sambil ngopi.

Saat ini, Crumble Crew menjadi destinasi bagi semua orang. Karena pet-friendly, nggak sedikit yang datang ke sini bersama anabul. Kamu juga bisa mengajak si kecil untuk playdate sambil kulineran di Crumble Crew Senopati.

Apa aja sih tempat makan atau restoran di Crumble Crew yang wajib dicoba? Baca dulu guide berikut biar kamu nggak bingung sesampainya di sana.

1. Demie

Restoran di Crumble Crew pertama yang nggak boleh kamu skip adalah Demie. Di sini kamu bisa mencicipi hidangan bakmi yang super enak dan halal. Tersedia dua tipe mie yang bisa dipilih, yaitu mie keriting dan mie karet. Dua-duanya bisa bikin ketagihan.

Selain bakmi, ada side dish seperti bakso goreng dan pangsit goreng. Demie identik dengan interior estetik yang didominasi warna biru cantik. Tempatnya juga bersih. Nggak heran kalau tempat makan enak di Crumble Crew Jakarta ini jadi favoritnya anak Jaksel.

restoran-di-crumble-crew-01

Photo source: @demiebakmie

2. Ryokudo's

Pilihan selanjutnya yang ada di Crumble Crew adalah Ryokudo's. Ini adalah salah satu Japanese rice bowl level premium yang rasanya enak. Pilihan main menunya ada beberapa, di antaranya Steak Don, Salmon Ikura Don, Katsu Don, dan Ultimate Saikoro Don.

Sebagai salah satu restoran di Crumble Crew, Ryokudo's menawarkan pilihan yang berbeda. Menu yang disajikan dalam bentuk rice bowl ini terasa praktis, khususnya buat kamu yang mobilitasnya tinggi. Porsinya juga cukup buat mengisi perut.

restoran-di-crumble-crew-02

Photo source: @ryokudo.jkt

3. Sliced Pizza

Nongkrong sama teman-teman paling enak sambil ngemil pizza. Kamu bisa memesan pizza dengan size paling besar biar puas dan kenyang di Sliced Pizza. Restoran di Crumble Crew ini juga punya seating area yang cukup besar dan nyaman.

Seperti namanya, kamu pun bisa membeli pizza per slice di sini. Jangan khawatir, satu potongnya cukup ngenyangin. Ada beberapa varian favorit yang bisa dipilih seperti Special Truffle, Quattro Formaggi, dan Margherita.

restoran-di-crumble-crew-03

Photo source: @crumblecrew.id

4. Slim Bowl

Temukan kelezatan yang nggak terduga saat kamu mampir ke salah satu restoran Crumble Crew, Slim Bowl. meski mengusung embel-embel healthy food, makanan yang disajikan nggak kalah dengan menu di restoran-restoran terkenal.

Yang unik dari Slim Bowl adalah kamu bisa menghitung jumlah kalori yang akan kamu santap saat itu. Cara ini diharapkan bisa mengontrol selera makan kamu sehingga nggak mudah kalap. Konsep restoran ini cocok banget tuh buat kamu yang lagi pengen bergaya hidup sehat.

restoran-di-crumble-crew-04

Photo source: @slimbowl.id

5. MAD Bagel

Di Crumble Crew kamu juga bisa menikmati bagel enak. Mampir aja ke salah satu tenantnya yaitu MAD Bagel. Meski seating areanya gabung dengan tenant lain, kamu nggak akan nyesel menyempatkan waktu datang ke sini, apalagi bareng teman-teman.

Alasan utamanya karena rasa bagel yang disajikan nggak ada duanya. Pilihan bagelnya juga bervariasi, dari yang plain, cheese, sampai cinnamon raisin. Bagel Sandwich merupakan menu favorit. Ada yang varian Tuna Salad, Grilled Cheese, dan Chicken Mozzarella.

restoran-di-crumble-crew-05

Photo source: @munch.for.happinezz

6. Dimples

Alternatif menu buat mengisi perut di Crumble Crew adalah dimsum. Ada satu restoran di Crumble Crew yang bisa kamu sambangi yaitu Dimples. Varian dimsum yang tersedia di Dimples tergolong cukup lengkap lho!

Kamu bisa cobain dimsum mantao yang empuk. Pilihan fried dimsum lain ada lumpia ayam kulit tahu, spring roll vegetable, bola naga goreng, dan lainnya. Dimsum halal ini full daging sehingga kamu bakal merasakan kenikmatan yang memanjakan lidah.

restoran-di-crumble-crew-06

Photo source: @dimples.dimsum

7. Miller & Noelle Burger

Satu lagi pilihan restoran di Crumble Crew yang menawarkan makanan enak adalah Miller & Noelle Burger. Dilihat dari tampilannya aja, burger di sini terlihat sangat menggugah selera. Porsinya besar, isiannya sampai tumpah-tumpah.

Salah satu varian menu yang wajib kamu cobain adalah Miller’s Classic. Burger dengan rasa premium ini menggunakan rib eye beef patty. Menu ini cocok banget buat kamu yang lagi sibuk WFC-an. Selain ngenyangin, rasanya bikin auto happy.

restoran-di-crumble-crew-07

Photo source: @lambekuliner

8. Fudgybro

Khusus buat sweet tooth, ada dessert paling enak di Crumble Crew. Datang aja ke boothnya Fudgybro. Jangan heran kalau yang antre lumayan ramai. Fudgybro sempat viral dengan varian cookies bomb-nya yang konon bisa “meledak” saat disajikan dengan ice cream.

Ada beberapa varian brownie recommended yang bisa jadi pilihanmu yaitu Choco Cheese, Red Velvet, dan Lotus Biscoff. Ada versi softbro yang disajikan dalam cup atau jar. Untuk harga, dengan modal mulai Rp25.000, kamu udah bisa menikmati satu porsinya.

restoran-di-crumble-crew-08

Photo source: @maemancok

9. Doux Batter

Saat datang ke Crumble Crew, jangan lewatkan Doux Batter, salah satu tenant yang ada di sana. Tempat ini memiliki cookie yang bentuknya unik banget. Yup, cookienya seperti gelas yang kemudian diisi dengan susu.

Cara menikmatinya juga gemesin lho. Sambil minum susu, kamu bisa sesekali menggigit pinggir cookie. Perpaduan rasa cookie dan susu menghasilkan sensasi yang bikin jatuh cinta. Pengalaman kuliner ini hanya bisa kamu dapatkan di Doux Batter.

restoran-di-crumble-crew-09

Photo source: @dessart.gallery

10. Guten Morgen Coffee Lab & Shop

Terakhir ada Guten Morgen Coffee Lab & Shop yang bisa jadi tempat perhentianmu saat pengen menikmati kopi dan makanan berat. Restoran di Crumble Crew ini memiliki area nongkrong yang cukup besar. Konsep interiornya minimalis dan estetik.

Saat datang pagi hari, kamu bisa mencicipi menu breakfast seperti Guten Morgen Breakfast. Mau yang lebih ringan, ada pilihan croissant atau sandwich. Aneka varian toast seperti Salmon Avocado Toast yang fresh ini layak buat jadi favoritmu.

restoran-di-crumble-crew-10

Photo source: @gutenmorgencoffeelab

Beberapa tenant atau restoran di Crumble Crew ini akan menyelamatkan harimu dengan aneka menu enaknya. Mana nih yang pernah kamu cobain?