Pizza, pasta, gelato, hingga tiramisu merupakan kuliner khas Italia yang mendunia. Kita bisa menemukannya dengan mudah dalam versi yang akrab di lidah. Yup, Jakarta, Tangerang, dan kota-kota lain memiliki banyak restoran yang menyajikan menu-menu ini seenak hidangan lokal lainnya.
Namun, kalau kamu pengen mencicipi kuliner Italia dengan rasa yang autentik, kamu tentu perlu mencari restoran Italia. Nah, ini dia daftar restoran Italia di Tangerang yang bisa kamu kunjungi!
1. Balboni Ristorante
Restoran Italia di Tangerang ini nawarin atmosfer yang cozy dan elegan. Desain interiornya terinspirasi dari dekorasi Italia yang bergaya rustic. Dilengkapi dengan furnitur kayu, lighting yang hangat, dan karya seni vintage.
Balboni Ristorante khusus menyajikan pizza dan pasta. Menu andalan mereka adalah Pizza Margherita dan Linguine ai Gamberio. Special ingredients dalam masakan bercita rasa autentik ini adalah tomat San Marzano, keju Italia impor, serta hasil panen lokal.
Nah, kalau kamu pengen menikmati pengalaman bersantap kuliner khas Italia yang menyenangkan dan penuh kesan, agendakan kunjunganmu ke Balboni Ristorante.
Photo source: @balboni.pizza
Lokasi: Flavor Bliss, Jl. Alam Sutera Boulevard, Pakulonan, Serpong Utara, Tangerang Selatan
2. Villa Capri
Kamu juga bisa datang ke Villa Capri untuk menikmati kuliner Italia yang memuaskan selera. Lokasi restoran Italia di Tangerang ini tepatnya di The Breeze BSD, tapi ada juga cabang lain di Batavia PIK dan Kota Kasablanka.
Meski ukurannya nggak terlalu besar, Villa Capri hadir dengan dekorasi yang cakep dan estetik. Atmosfernya bikin kamu merasa seperti sedang bersantap di Italia langsung.
Soal makanan yang disajikan, kamu nggak bakal kecewa karena rasanya fantastis. Mulai dari pizza hingga pasta semua enak. Jangan lupa, kamu juga wajib cobain Tira-Miss-U yang rasanya sweet di mulut.
Photo source: @villacapri_id
Lokasi: The Breeze, Jl. Grand Boulevard, BSD City, Tangerang Selatan
3. De Boni Cucina Italiana
Dimasakin langsung sama chef dari Italia, siapa yang nggak mau? Rasa makanan yang disajikan udah pasti autentik. Untuk itu, kamu bisa datang ke De Boni Cucina Italiana, salah satu restoran Italia di Tangerang.
Kamu boleh berekspektasi tinggi saat bersantap di restoran ini. Dari menu appetizer hingga dessert yang tersedia, semua bikin puas. Tampilan makanan yang menggoda juga merupakan daya tarik tersendiri.
Contohnya saat kamu memesan satu loyang pizza. Karena enak, nggak cukup kalau hanya makan satu slice. Hidangan pasta dan berbagai menu khas Italia lain juga bisa memanjakan lidahmu.
Photo source: @stellachubby
Lokasi: Ruko South Goldfinch, Blok C No. 27, Jl. Springs Boulevard, Gading Serpong, Tangerang Selatan
4. Sale Italian Kitchen
Ada satu lagi Italian Resto di BSD yang worth it buat didatangi. Mulai dari suasana hingga makanannya, semuanya terkesan perfect.
Sale Italian Kitchen tentu saja telah mengkurasi pilihan menu yang hendak disajikan pada tamu. Di sini kamu bisa menemukan masakan Italia, khususnya pizza dan pasta.
Appetizer dan dessert tentu aja nggak ketinggalan. Tapi bukan hanya itu, berbagai jenis minuman seperti cocktail dan wine juga bisa kamu jajal di sini.
Nah, karena seatingnya terbatas, lebih baik kamu reservasi dulu sebelum datang ke Sale Italian Kitchen. Nuansa restoran yang elegan, vintage, sekaligus nyaman pasti menyambutmu.
Photo source: @rafsnyams
Lokasi: The Icon Business Park, Blok D No. 9. Jl. BSD Raya Barat, BSD, Serpong, Tangerang Selatan
5. Red Door Le Bistro
Restoran Italia di Tangerang ini terdiri atas 4 lantai. Kalau kamu pengen merasakan pengalaman bersantap ala fine dining yang mengesankan, kamu bisa pilih lantai teratas. Ada banyak spot keren untuk foto-foto di sini. Pemandangan di luar juga indah, terutama pada sore hari.
Menu-menu yang tersedia di Red Door Le Bistro sangat lengkap. Kamu bisa pesen per item atau full course meal berisi beberapa jenis menu. Rasanya nggak ada yang failed, sepadan dengan harganya. Y
ang pengen makan di restoran eksklusif ini buat self reward atau merayakan momen spesial, wajib reservasi dulu ya.
Photo source: @omydearfood
Lokasi: Ruko New Jasmine Blok HA16 No.36, Tangerang
6. John & James
Kalau kamu pengen cobain pizza Italia dengan rasa autentik, John & James adalah pilihan terbaik. Restoran Italia di Tangerang ini buka setiap hari, pukul 09.00 - 22.00 WIB.
Selain pizza, pasta di John & James juga rasanya juara. Yang selalu jadi favorit di sini adalah Creamy Mushroom Fettuccine. Kalau suka yang klasik, Spaghetti Bolognese juga menarik.
John & James sendiri merupakan restoran yang cukup nyaman. Interiornya bergaya modern dan simpel. Bangunan restoran terdiri atas 2 lantai sehingga lebih spacious.
Photo source: @odorictamin
Lokasi: Ruko Golden Madrid 1, Blok D No.7, Jl. Letnan Sutopo, BSD - Serpong, Tangerang Selatan
7. Bianco Sapori D'Italia
Setiap datang ke restoran Italia, pizza adalah salah satu menu yang nggak boleh kamu lewatkan. Pizza dengan rasa yang autentik selalu sulit buat ditolak. Selain buat ngenyangin perut, pizza juga kerap dipilih sebagai kudapan saat hangout sama teman atau keluarga.
Nah, kamu bisa menikmati pizza Italia yang enak di Bianco Sapori D'Italia. Restoran ini menyajikan makanan yang lezat sekaligus atmosfer yang asyik. Kombinasi keduanya membuat kamu seolah-olah lagi liburan di Italia dan mengeksplor kulinernya yang beragam.
Photo source: @galeri_aditw
Lokasi: Atria Residences Paramount Serpong, Jl. Boulevard Raya Gading Serpong, Kav.3 - Gading Serpong, Tangerang
8. Spaghetto Pasta Pizza Lounge
Rayakan momen istimewamu dan keluarga dengan berkunjung ke Spaghetto Pasta Pizza Lounge. Ini adalah salah satu restoran Italia di Tangerang yang akan memanjakan seleramu.
Tersedia berbagai pilihan menu pasta yang dibuat fresh. Meski setiap menu menonjolkan rasa yang autentik, nggak bakal sulit buat kamu untuk menikmatinya.
Oya, semua menu yang disajikan di sini dimasak langsung oleh chef dari Italia, Chef Pier Luigi Calisai. Nggak heran kalau rasanya super autentik.
Photo source: @viona_and_bute.fooddiary
Lokasi: Ruko North Sorrento, No. 12, Jl. Ir. Sukarno, Gading Serpong, Tangerang
9. Rocca Osteria & Bar
Jika kamu butuh tempat untuk hangout, tapi dengan suasana yang beda, kamu bisa pilih Rocca Osteria & Bar. Restoran ini memiliki interior yang tampak berkelas. Meski begitu, suasananya juga oke buat chill sambil ngabisin waktu saat weekend.
Rocca Osteria & Bar sudah pasti punya menu pizza yang enak. Kamu bisa pesan menu ini untuk sharing sama yang lain. Untuk main course-nya, ada menu steak yang nggak kalah menggoda. Yang unik di Rocca Osteria & Bar, tersedia juga Asian food.
Photo source: @nom.nomjourney
Lokasi: QBig Mall, Jl. BSD Raya Utama, BSD, Serpong, Tangerang Selatan
10. Milan Pizzeria Cafe
Siapa bilang butuh budget besar buat menikmati kuliner Italia yang enak. Saat datang ke Milan Pizzeria Cafe, kamu nggak perlu khawatir karena menu-menu di sini harganya masih terjangkau.
Karena itu, kamu bisa puas-puasin makan pizza saat datang ke tempat ini. Bukan hanya itu, olahan pastanya juga sedap karena menggunakan racikan bumbu yang pas.
Cobain deh Spaghetti Pronto dengan daging cincang yang melimpah, saus yang enak, dan taburan cheddar cheese. Pelengkapnya ada garlic bread khas Milan. Yummy!
Photo source: @milanpizza
Lokasi: Jl. HOS Cokroaminoto No. 1D, Ciledug, Tangerang
Dari sekian daftar restoran Italia di Tangerang ini, mana yang bikin kamu paling penasaran? Yuk ajak teman atau keluarga buat datang dan menikmati menunya yang autentik.