Nibble'S Guide

10 Restoran Jepang di Bandung yang Autentik

by Leni Marlin | September 14, 2024

10 Restoran Jepang di Bandung yang Autentik

Photo source: @rui_idn

Ada banyak makanan Jepang yang terkenal di kalangan pecinta kuliner di Indonesia. Sebut aja sushi, ramen, tempura, ramen, teriyaki, takoyaki, udon, dan sebagainya. Sejumlah restoran lokal bahkan menyajikan menu-menu ini dengan resep yang lebih akrab di lidah.

Khusus buat kamu yang penasaran dengan Japanese food yang rasanya autentik, Bandung ternyata punya beberapa tempat recommended. Langsung aja, ini dia restoran Jepang di Bandung yang autentik versi Nibble!

1. RUI Bandung

RUI adalah Japanese restaurant di Bandung yang menyajikan konsep unik (Japanese Charcoal Grill) dengan ambience yang family friendly sekaligus elegan. Restoran hikiniku pertama di Bandung ini juga menawarkan kesan mewah dari segi interior maupun menunya.

Menu utama yang direkomendasikan untuk dicoba adalah Hikiniku Sumibiyaki atau charcoal grilled minced beef. Kamu bisa menyaksikan langsung hikiniku diolah dengan live cooking, kemudian disajikan di atas arang di meja yang dilengkapi dengan charcoal bar yang unik. Penyajian hikiniku ini juga dilengkapi dengan nasi dan 4 macam condiment yang akan meng"enhance" rasa dari hikiniku.

Semua daging yang disajikan di sini menggunakan imported wagyu beef. Tersedia berbagai premium grade wagyu, seperti zabuton mb9, ichibo mb9, sampai dengan rare 4% miracle wagyu kagoshima A5.

Rui juga menyediakan Japanese inspired artisan cocktail yang akan menciptakan rasa yang "balance" ketika di-pairing dengan karakter dagingnya yang juicy. Salah satu menu favorit di sini yaitu Watermelon Infused Highball. Selain itu, tersedia pilihan menu sake yang lengkap.

Restoran Jepang di Bandung yang autentik ini buka setiap hari pukul 11.00 hingga 23.00. Kamu bisa mampir buat makan siang atau makan malam. Rasakan experience kuliner yang unik saat bersantap di RUI Bandung.

RUI 2

Photo source: @rui_idn

Lokasi: Jl. Bahureksa No.21, Bandung

2. Yabe Izakaya

Restoran Jepang di Bandung yang autentik berikutnya adalah Yabe Izakaya. Tempat makan ini selalu ramai, bahkan hingga tengah malam. Saat weekday, mereka buka mulai pukul 17.00, tapi kalau weekend, pukul 11.00 udah mulai melayani pelanggan.

Banyak menu yang menggugah selera disajikan di Yabe Izakaya. Salah satunya yakitori, sejenis makanan seperti sate dengan beberapa pilihan isian seperti garlic skewer, chicken skin (kawa), dan bonjiri. Saking enaknya, makan satu aja rasanya kurang.

restoran-di-bandung-yang-autentik-02

Photo source: @yabe.izakaya

Lokasi: Jl. Pasir Kaliki No.23, Ciroyom, Kec. Cicendo, Bandung

3. Musuoya

Sebenarnya kamu nggak perlu bingung mencari restoran Jepang di Bandung yang autentik. Restoran lainnya yang pasti dapat memenuhi ekspektasi kamu adalah Musuoya.

Saat datang ke sini, kamu bisa langsung pesan Nabeyaki Udon Set. Meski tampilannya terlihat sederhana, rasa semangkuk udon dengan isian lengkap ini bisa bikin jatuh cinta.

Musuoya menyediakan menu no pork & no lard. Restoran ini buka setiap hari mulai pukul 07.30 hingga 21.00. Suasana restoran yang kental dengan nuansa khas Jepang pasti bikin terkesan.

restoran-di-bandung-yang-autentik-03

Photo source: @musouya

Lokasi: Jl. Hegarmanah No.2, Hegarmanah, Kec. Cidadap, Bandung

4. Washoku Sato Eat And Go

Ada salah satu restoran Jepang legendaris yang punya beberapa outlet di Indonesia. Namanya Washoku Sato Eat And Go. Restoran Jepang yang telah mengantongi sertifikat halal ini telah beroperasi sejak 1958

.Banyak menu enak yang tersedia di restoran ini. Di antaranya ada Beef Bowl Sakurame, Hakata Ramen Original, dan Okonomiyaki Roll Original. Ada pula paket sushi yang fresh.

Meski outlet di Bandung ini termasuk baru buka, rasanya nggak kalah autentik. Plusnya lagi, tempat makan yang satu ini ideal buat tempat nongkrong.

restoran-di-bandung-yang-autentik-04

Photo source: @ncent89

Lokasi: Jl. A. Yani No.202, Kb. Pisang, Kec. Lengkong, Bandung

5. Matsuri Jiro

Saat ke Bandung, kamu juga bisa mampir ke Matsuri Jiro. Ini merupakan salah satu restoran Jepang di Bandung yang autentik. Buka mulai pukul 11.00 hingga 21.00.

Salmon lovers wajib datang ke Matsuri Jiro. Tempat ini punya menu berbahan salmon yang segar seperti Salmon Don, Salmon Zuke Don, Salmon Nuta Ae, Cappellini Salmon Mentai, dan lainnya.

Soal atmosfernya, Matsuri Jiro memiliki nuansa khas Jepang. Dining areanya berupa tatami yang comfy dan intimate. Buat ngadain acara spesial bersama keluarga, restoran ini sangat pas.

restoran-di-bandung-yang-autentik-05

Photo source: @matsuri.jiro

Lokasi: Jl. Dr. Setiabudi No.24A, Hegarmanah, Kec. Cidadap, Bandung

6. Saisan Teppanyaki & Izakaya

Pilihan berikutnya adalah Saisan Teppanyaki & Izakaya. Kamu bisa dine ini di restoran Jepang ini mulai pukul 11.00 hingga 22.00 setiap hari. Biar lebih aman, kamu juga bisa reservasi dulu.

Buat menu makan siang, kamu bisa memesan paket lunch spesial dengan harga mulai Rp68.000. Satu paket ini lengkap dari makanan hingga minuman.

Restoran Saisan Teppanyaki & Izakaya juga cozy untuk bersantap dengan pasangan maupun keluarga. Lokasinya pun termasuk strategis dan mudah dijangkau.

restoran-di-bandung-yang-autentik-06

Photo source: @saisandining

Lokasi: Jl. Ir. H. Juanda No.161, Lb. Siliwangi, Kec. Coblong, Bandung

7. Nichi Izakaya Bar & Yakiniku by Okayu Osho

Semangkuk Bluefin Tuna Belly Okayu adalah definisi comfort food yang sulit buat ditolak. Kamu bisa mencicipi kelezatan makanan Jepang yang autentik ini di Nichi Izakaya Bar & Yakiniku by Okayu Osho.

Sebagai salah satu restoran Jepang di Bandung yang autentik, banyak pilihan menu lain yang bisa kamu cobain. Mulai dari main course hingga dessert, semua terlihat menggiurkan.

Restoran dengan konsep yang kece ini punya area indoor dan outdoor yang bisa dipilih. Ambiencenya bikin betah, makanan yang disajikan pun nggak kalah juara.

restoran-di-bandung-yang-autentik-07

Photo source: @nichi.bdg

Lokasi: Jl. Sumbawa No.12, Merdeka, Kec. Sumur Bandung, Bandung

8. Sumeragi Izakaya

Nikmati pengalaman kuliner yang mengesankan dengan berkunjung ke Sumeragi Izakaya. Ini adalah salah satu restoran Jepang di Bandung yang autentik dan memiliki konsep all you can eat.

Dengan membayar satu kali, kamu udah bisa menikmati berbagai menu buffet yang tersedia. Nggak bakal rugi deh, soalnya menunya variatif banget dan rasanya juga nggak mengecewakan.

Suasana restoran juga cukup nyaman, tempat dine in lumayan luas. Kamu pun bisa menikmati makanan dengan puas saat berkunjung ke Sumeragi Izakaya.

restoran-di-bandung-yang-autentik-08

Photo source: @sumeragiriau55

Lokasi: Jl. LLRE Martadinata No.55, Citarum, Kec. Bandung Wetan, Bandung

9. Tokijiro Japanese Cuisine

Tokijiro Japanese Cuisine adalah restoran Jepang di Bandung yang autentik. Restoran ini memiliki ambience yang Jepang banget, terlihat dari penataan interior dan dekorasinya.

Tapi bukan hanya tempatnya yang bisa bikin kamu terkesima. Menu-menunya pun di atas rata-rata alias memuaskan lidah dan perut. Semua rasanya autentik, apalagi dimasakin sama chef asli Jepang.

Pilihan menu yang bisa kamu nikmati super lengkap, dari appetizer, sup, salad, tempura, yakimono, sashimi, sushi, hotpot, noodles, hingga bento. Kalau kamu, lebih suka yang mana nih?

restoran-di-bandung-yang-autentik-09

Photo source: @helenysm_

Lokasi: Jl. Aria Jipang No.4, Citarum, Kec. Bandung Wetan, Bandung

10. Jigoku Ramen

Ada yang suka makan ramen? Mampir yuk ke Jigoku Ramen. Restoran ramen sejak 2011 ini adalah pelopor yang menyajikan menu ramen enak.

Selain enak, harga ramen di sini juga affordable lho! Jadi kamu nggak perlu tunggu tanggal muda buat menikmati hidangan lezat khas Jepang ini.

Jigoku Ramen adalah restoran yang kids friendly. Selain buat makan, tempat ini juga nyaman buat ngobrol.

restoran-di-bandung-yang-autentik-10

Photo source: @jigoku_ramen

Lokasi: Jl. Terusan Jakarta No.323, Antapani Wetan, Kec. Antapani, Bandung

Setelah membaca ulasan ini, mana nih yang menurut kamu paling layak dapat predikat best Japanese restaurant in Bandung? Saat datang ke sana, jangan lupa bagikan pengalamanmu kepada yang lain!