Kawasan Blok M memang surga kuliner untuk semua jenis makanan, termasuk masakan Jepang. Apalagi, di sini ada Little Tokyo Blok M yang sudah terkenal sejak tahun 1980-an. Namun, kebanyakan restoran Jepang di Little Tokyo menyajikan citarasa autentik sehingga cukup sulit menemukan restoran Jepang halal Blok M.
Seiring waktu, sekarang kamu bisa menjumpai restoran Jepang yang halal di Blok M kok. Bahkan, ada yang sudah bersertifikat halal MUI. Dari ramen, sushi, sampai AYCE, ini dia daftar 10 restoran Jepang halal Blok M.
1. Horu
Horu adalah salah satu ramen halal di Blok M yang sedang viral. Selain ramen, Horu juga menyajikan donburi dengan topping istimewa.
Beef Chasiu Donburi berisi beef brisket smokey, scramble egg, dan disiram saus teriyaki. Rasa manis gurihnya berpadu sempurna.
Kalau kamu penikmat ramen, Spicy Miso Ramen wajib dicoba. Kuahnya kental dan creamy, kematangan mie juga pas sehingga bisa menyerap kuah dengan baik. Ditambah topping daging dan onsen egg, super enduls!

Photo source: @_telusurasa
Lokasi: Jl. Melawai IV No.1, Blok M
2. Kyuka Ramen
Nah, ramen halal di Blok M ini hadir dengan konsep unik. Kyuka Ramen mengusung tema industrial yang bikin kamu serasa lagi makan di pabrik.
Ke Kyuka Ramen mesti cicipi Tori Paitan Ramen dan Spicy Truffle Mazesoba. Tori Paitan Ramen bisa kamu pilih jika ingin menyeruput kuah gurih yang hangat. Ada juga Tantanmen buat penyuka rasa pedas.
Sementara itu, penggemar dry ramen bakal menikmati kelembutan mie ramen yang berpadu dengan sensasi creamy onsen egg, aroma truffle, dan rasa pedas Spicy Truffle Mazesoba. Dengan harga terjangkau, Kyuka Ramen bisa jadi pilihan buat kamu yang ingin coba menyantap ramen di tempat yang vibes-nya tak biasa.

Photo source: @ciaicipicip
Lokasi: Blok M Square, Jl. Iskandarsyah II No. 2, Blok M
3. Gyomo Fish House
Sister brand Futago Ya ini hadir dengan konsep berbeda. Gyomo Fish House menyajikan hidangan laut ala Jepang yang menggunakan hasil laut Indonesia.
Harga jelas lebih bersahabat, tetapi soal rasa tak kalah lezat. Apalagi, menu Gyomo Fish House terbilang unik. Misalnya, Otoro Dry Aged, Gyoza isi Tuna Asap, dan Kakap Putih Carpaccio. Ada juga Maguro Steak yang berisi lemak, pipi tuna, dan pure singkong.
Semua full bahan seafood lokal yang terjamin kesegarannya. Namun, saat disajikan sebagai masakan Jepang, kelezatan rasanya setara dengan makanan sejenis yang pakai bahan impor. Wajib coba!

Photo source: @gyomofishouse
Lokasi: Jl. Melawai III No. 10, Blok M
4. Futago Ya
Kalau ada kedai Jepang yang selalu ramai antrean, itu adalah Futago Ya. Berangkat dari onigiri buatan ibu, Futago Ya menyajikan masakan Jepang halal dengan sentuhan Indonesia.
Menu andalan Futago Ya antara lain Brisket Don, perpaduan nasi hangat, telur, dan daging brisket gurih manis nan lembut. Lalu, ada Abura Ramen, ramen kering ala Futago dengan topping meriah.
Suka gyoza? Cicipi perpaduan kelembutan pangsit Jepang dengan saus racikan Futago. Dari Gyoza Cream dengan saus kental, Gyoza Colok dengan saus kacang, sampai Gyoshiru yang disiram kuah bening. Pilihan menu menarik ini cuma bisa kamu temui di Futago Ya!

Photo source: @gofutago
Lokasi: Jl. Sultan Hasanuddin Dalam No. 24, Blok M
5. Roji Ramen
Restoran Jepang halal Blok M berikutnya adalah Roji Ramen. Tempat ramen ini mengadopsi gang-gang sempit di Jepang, lengkap dengan open kitchen dan area duduk yang beragam.
Semangkuk Ramen pilihan yang masih panas siap kamu santap. Misalnya, Hotto Ramen, Kuro Ramen, atau Mazesoba. Ada juga berbagai jenis Donburi buat kamu penyuka nasi.
Aneka side dish pun menggoda untuk dicoba. Seperti Roji Karage yang renyah dan juicy atau Chibi nu Egguroru si imut yang siap melengkapi ramen favorit kamu. Ssstt… pesan ocha di sini free refill lho! Yakin nggak mau ke Roji Ramen?

Photo source: @rojiramen.id
Lokasi: KAMAJA Social Space, Blok E Persil Jl. Kyai Maja No.78-79, Kebayoran Baru
6. Salad & Sushi 368
Tempat makan kecil dan nyempil bukan berarti rasanya biasa saja. Buktinya Salad & Sushi 368 selalu ada waiting list, terlebih saat jam makan siang dan makan malam.
Apa yang bikin Salad & Sushi 368 spesial? Ternyata ada pada bahan baku yang segar dan ukuran sushi besar dengan harga terjangkau.
Mari kita mulai dari Salmon Sashimi. Sejak gigitan pertama, kamu langsung tahu kalau potongan salmon ginuk-ginuk ini benar-benar segar. Rasa manis khasnya berpadu dengan sensasi lumer di mulut saat digigit.
Begitu juga dengan California Roll dan sushi lain. Perpaduan nasi pulen dan isiannya pas, ditambah ukuran yang besar. Patut dicoba kalau kamu pengen makan sushi yang budget friendly di mall.

Photo source: @baeboollawyo
Lokasi: Plaza Blok M, Lantai 6, Jl. Bulungan No. 76, Blok M
7. Hanamasa
Hanamasa Blok M adalah salah satu pionir tempat makan AYCE Jepang di Jakarta. Jauh sebelum tren AYCE hadir, Hanamasa sudah lebih dulu meramaikan pasar lokal dengan yakiniku dan shabu-shabu.
Suasana restoran Jepang yang halal di Blok M ini pun penuh nostalgia, tidak banyak berubah sama seperti dulu. Tempatnya pun relatif tenang dan nggak begitu ramai, jadi kamu bisa bersantap dengan santai.
Pilihan daging, ayam, dan seafood super banyak. Begitu juga dengan makanan dan minuman all you can eat yang bebas diambil. Jika Yakiniku dan Shabu-Shabu jelas primadona, maka di deretan menu AYCE Es Campur yang bisa kamu racik sendiri adalah juaranya. Cobain sendiri deh!

Photo source: @hanamasa_id
Lokasi: Jl. Mahakam No.166, Blok M
8. Kenjiro
Kalau kamu mencari restoran Jepang halal Blok M dengan service juara, Kenjiro ada di tempat teratas. Tak perlu bingung saat pilih menu karena para staf siap merekomendasikan makanan, minuman, hingga appetizer yang cocok untukmu.
Tentu pelayanan ini sepadan dengan harga premium serta kualitas rasa setiap hidangan yang disajikan. Pilihan makanan minumannya juga beragam dan dijamin semua memanjakan lidah.
Mulai dari Chicken Nanban yang juicy, Gyu Tsukune si bakso bakar premium, hingga aneka sushi lezat. Penyuka daging langsung melayang begitu menyantap A5 Tokushima Misuji yang super lumer di mulut. Penikmat kuliner Jepang mewah pasti puas makan di Kenjiro.

Photo source: @kenjiro.jkt
Lokasi: Jl. Adityawarman No. 63, Melawai
9. Tom Sushi
Kamu doyan Sushi Tei tapi lagi mode hemat? Tom Sushi to the rescue! Masih satu grup dengan Sushi Tei, Tom Sushi punya deretan sushi enak yang bisa kamu nikmati tanpa khawatir dompet menipis.
Varian sushi yang disajikan pun tak kalah banyak dari sister brand-nya. Bahkan, Tom Sushi punya konsep “sushi berjalan” alias ada conveyor belt yang menyajikan sushi tanpa henti. Apalagi, harga per porsi mulai 10 ribuan saja!
Saat ini Tom Sushi berkolaborasi dengan UMKM lewat sushi fusion. Contoh, penambahan topping rempeyek kacang untuk sensasi renyah, atau Spicy Smoked Chicken Sushi dengan tahu walik krispi di atasnya. Pas buat kamu yang suka petualangan rasa.

Photo source: @tomshushiidn
Lokasi: Plaza Blok M, Lantai Lower Ground, Jl. Bulungan No. 76, Blok M
10. Ossu Izakaya
Hidden gem di Blok M nih: Ossu Izakaya. Jika izakaya lain di Blok M mengusung nuansa klasik, maka Ossu hadir dengan vibes city pop yang kental.
Perlu dicatat, tempat instagenik ini semuanya indoor smoking area ya. Namun, ada private room dengan tatami jika kamu ingin lebih nyaman. Ossu juga buka sampai malam sehingga cocok buat nongkrong seru bareng teman.
Menu yang dihidangkan cukup beragam dengan porsi pas. Ada Kushiyaki dengan berbagai jenis saus, Tataki Salad, Rice Bowl, hingga Udon. Plus, tutup sesi bersantap kamu dengan Kakigori dingin dan segar. Dijamin perut kenyang dan happy!

Photo source: @ossuizakaya
Lokasi: Jl. Melawai IV No.5, Blok M
Sekarang nggak perlu bingung lagi kan di mana cari restoran Jepang halal Blok M. Boleh banget nih kamu tambahkan 10 restoran Jepang yang halal di Blok M tadi dalam daftar kulineran saat libur Lebaran nanti. Jadi, kapan kamu mau menjelajahi Blok M lagi?