Bersantai di cafe saat weekend katanya bisa bikin mood jadi lebih baik. Soalnya kejenuhan akibat rutinitas harian akan sedikit berkurang. Kamu pun nggak perlu bingung cari tempat yang cocok untuk itu karena saat ini banyak cafe yang bisa didatangin.
Bahkan ada yang terletak di area rooftop dan menawarkan pemandangan indah serta suasana yang tenang. Tapi bukan hanya menikmati waktu dan suasana, kamu juga bisa merasakan kelezatan menu-menu yang disediakan di tempat-tempat ini.
Nah, buat kamu yang berada di kawasan Jakarta Barat, berikut rekomendasi menarik yang bisa kamu singgahi dari Nibble.
1. Mahato
Menjelang weekend, siapa nih yang udah siap-siap mau hangout sama bestie atau pacar? Buat menikmati senja, lebih baik kalau kamu nyari rooftop cafe Jakarta Barat seperti Mahato. Bersantai di area outdoornya pada sore hari bener-bener terasa menyenangkan.
Mahato cukup luas dan memiliki vibes yang nyaman. Kamu juga bisa menikmati live music kalau datang pas akhir pekan. Dengan aksen lampu-lampu gantung yang cantik, desain cafe ini terlihat cantik dan menarik perhatian.
Untuk menunya, kamu memilih hidangan enak seperti Spaghetti Aglio Olio. Minumannya Jasmine Mango Tea yang nyegerin. Buka setiap hari mulai pukul 4 sore, nggak ada salahnya memilih Mahato sebagai destinasi hangoutmu.
Photo source: @jktcoffeearea
Lokasi: Jl. Kyai H. Taisir No.2 B, Palmerah, Jakarta Barat
2. Kopitagram Tomang
Rooftop cafe Jakarta Barat lainnya yang layak buat dipertimbangkan sebagai tempat nongkrong, Kopitagram Tomang. Coffee shop ini terkenal dan punya banyak cabang, nggak perlu diragukan lagi deh soal menu makanan dan minumannya.
Di sini kamu bisa menikmati Nasi Goreng Ayam with Hong Kong Style. Ada juga tambahan sambal merah yang membuat rasa nasi goreng jadi lebih mantap. Selain itu, mereka juga punya Bakmi Ayam Roasted yang lezat.
Selain makanan, suasana di Kopitagram Tomang juga beda dari yang lain. Ditata dengan desain industrial minimalis, acara nyantai di sini jadi lebih nyaman. Oya, jangan lupa foto-foto di spot-spot instagramable yang tersedia, ya.
Photo source: @thecoffeeclub01
Lokasi: Jl. Kasturi No. 22, Tomang, Jakarta Barat
3. Upstairs Coffee Signature
Kamu juga bisa menikmati view yang cantik dari rooftop Jakarta kalau mampir ke Upstairs Coffee Signature. Coffee shop ini hadir untuk menjadi destinasi rehat kamu dari kesibukan sepanjang hari. Duduk santai sambil menikmati secangkir kopi akan jadi kesempatan buat melepas lelah.
Desain cafe ini estetik dengan beberapa sudut romantis yang bisa kamu pilih. Terdiri atas tiga lantai, bagian paling atas menjadi favorit banyak pengunjung. Paling cocok sih datang ke sini sore hari ketika warna langit lagi bagus-bagusnya.
Untuk pilihan menu nggak usah bingung ya, guys. Mereka punya olahan pasta atau menu nasi. Snack yang tepat dipilih untuk nongkrong santai juga tersedia. Pilih Kopi Tebu untuk minumannya, signature drink yang rasanya unik.
Photo source: @upstairscoffee.id
Lokasi: Jl. Kembang Kerep No. 21, Puri, Jakarta Barat
4. Kopi Selamat Pagi
Ada satu lagi pilihan rooftop cafe Jakarta Barat yang juga bisa masuk ke daftar kunjunganmu. Namanya Kopi Selamat Pagi. Tempatnya memang mungil, tapi suasananya asyik. Sejak dari pintu depan, kamu pasti langsung terpesona sama desain yang unik dan seru.
Di rooftop cafe ini kamu bisa menikmati suasana yang tenang. Buat kamu yang mau kerja atau ngobrol tanpa gangguan privasi, tempat ini paling cocok. Pagi atau sore hari merupakan waktu paling tepat datang ke sini.
Kopinya paling pas buat jadi teman nongkrong. Ngopi pagi hari di sini bakal bikin semangatmu naik drastis. Jangan lupa memesan singkong goreng krispi untuk mengisi perut. Menu sederhana ini cukup buat bikin kamu kenyang sebelum mulai beraktivitas.
Photo source: @_kamal21
Lokasi: Jl. Mandala Utara I No. 1, Tomang, Jakarta Barat
5. Rooftop West
Melipir sejenak ke Rooftop West untuk merasakan suasana santai yang optimal. Dari lokasi cafe kamu bisa menyaksikan keindahan city view yang cantik banget. Sore atau malam hari adalah momen yang paling cocok untuk menikmati suasana itu.
Rooftop West juga mengadakan live music pada waktu tertentu. Tempatnya juga luas, cocok kalau kamu janjian datang bareng teman-teman. Mau ngadain acara juga nggak ada salahnya asal udah reservasi dulu.
Salah satu menu andalan di sini adalah Rooftop West. Rasa salmonnya yummy, apalagi ditambah sausnya. Menu simpel seperti burger juga tersedia lho. Pada momen-momen khusus, mereka juga mengeluarkan menu spesial.
Photo source: @wirawan_halima
Lokasi: Gallery West, AKR Tower, Jl. Perjuangan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat
6. D’Luna Rooftop Cafe
Cafe rooftop di Jakarta Barat yang bisa kamu kunjungi salah satunya D’Luna Rooftop Cafe. Tempatnya minimalis dan menawarkan privasi buat kamu yang pengen ngadain acara spesial. Kalau sekadar pengen nongkrong, kamu juga akan dimanjakan dengan alunan live music yang menyenangkan.
Datang pada sore hari, kamu leluasa buat menikmati view senja yang cantik. Sambil nongkrong, yuk pesan menu-menu yang tersedia. Kamu bisa memesan hidangan dory dengan kentang goreng dan dabu-dabu. Kalau mau lebih kenyang, kamu bisa mengganti kentang dengan nasi.
Photo source: @dlunarooftopcafe
Lokasi: Jl. Kunir No.37, Taman Sari, Jakarta Barat
7. ATAS Drinks 'n Bites
Nyari cafe untuk WFC-an di Jakarta Barat? Salah satu yang bisa kamu datangin adalah coffee shop ini. Lokasinya tepat di bagian atas Nasi Uduk Kebon Kacang. Tempatnya nyaman banget dan bikin betah. Udaranya juga sejuk. Seating areanya juga cukup banyak lho, ngajak rekan kerja buat diskusi seru juga oke.
Bukan hanya ngopi, di sini kamu juga bisa ngeteh lho. Mereka punya banyak variasi artisan tea, seperti lemongrass, mint leaves, berries, hingga black rice. Untuk pilihan makanan, ada Spring Roll yang lembut dan kenyal. Daging sapi isiannya manis dan gurih. Selain itu mereka juga punya Beef Mantou dan Coconut Custard.
Photo source: @dayatculinary_
Lokasi: Jl. Pesanggrahan No. 6A - B, Puri, Jakarta Barat
8. SATU Grill and Drinks
Nikmati sensasi ngegrill di rooftop saat berkunjung ke SATU Grill and Drinks. Tempatnya memang sederhana dengan atap tenda, tapi suasananya cozy banget lho. Angin sepoi-sepoi dari sekitar akan membuat kamu dapat refreshing sejenak dari kesibukan rutinitas harian.
Di sini kamu bisa dine in bersama keluarga sambil menikmati suasana yang berbeda. Kamu bisa pesan paket grill atau grill & steambot untuk 2 orang atau 4 orang. Variasi menunya ada Chicken Yakiniku, Beef Yakiniku, dan masih banyak lagi. Yuk, langsung ajak orang terdekatmu untuk datang ke sini.
Photo source: @satugrillndrinks
Lokasi: Jl. KH Taisir No. 88, Palmerah, Jakarta Barat
9. Candi Resto & Rooftop Bar
Kamu juga bisa mampir ke Candi Resto & Rooftop Bar yang lokasinya menyatu dengan Fave Hotel. Dari area rooftop, city view di sekitarnya terlihat cantik banget. Datang ke sini pada sore atau malam hari, kamu bisa menikmati momen yang nggak terlupakan.
Bukan hanya suasana sejuknya yang jadi andalan. Menu yang mereka punya juga nggak kalah mengesankan. Cobain deh Ayam Badarawuhi yang sambalnya bikin lidah menari-nari. Ada juga Signature Kimchi Fried Rice yang nggak kalah mantap.
Photo source: @candirestoandrooftopbar
Lokasi: Fave Hotel, Jl. Kembang Abadi Utama Blok A1 No. 1, Puri, Jakarta Barat
10. Juups
Rooftop cafe Jakarta Barat yang satu ini juga memiliki banyak menu yang menggugah selera. Mereka menawarkan menu dengan konsep rice bowl sehingga lebih praktis. Salah satunya, Chicken Popcorn Sambal Matah Rice Bowl. Kamu juga bisa cobain Chicken Teriyaki Rice Bowl atau Beef Blackpepper Rice Bowl.
Terletak di area rooftop, kamu bebas menikmati suasana di Juups sambil menyantap makanan yang disajikan. Paling mantap kalau kamu datang pada malam hari. Suasananya disulap menjadi romantis. Bersantap di bawah taburan bintang bakal jadi pengalaman terbaikmu.
Photo source: @juupsbar.jkt
Lokasi: Jl. Kembangan Raya No.2, Kembangan, Jakarta Barat
Itu dia referensi rooftop cafe Jakarta Barat yang menarik buat didatangin. Udah pernah mengunjungi yang mana aja nih? Yuk, ajak orang terdekat kamu buat healing tipis-tipis sambil kulineran di sini.