1. Bubur Ayam Senopati
Bubur bisa jadi menu sarapan yang pas karena mudah dicerna dan gak memberatkan lambung. Nah, salah satu bubur terenak di Jakarta sebagai menu sarapan adalah Bubur Ayam Senopati. Di sini menawarkan bubur ayam dengan siraman kuah kari yang lezat dan gurih nikmat. Rasa kaldu ayam dan beragam isian mulai dari usus, ati ampela, suwiran ayam, dan lainnya siap memanjakan perutmu. Meskipun beroperasi menggunakan gerobak kaki lima, tempatnya selalu ramai bahkan sudah habis jam 10 pagi.Source: @buburayamsenopati
Alamat: Jl. Senopati No.19-43, RT.6, RT.6/RW.3, Senayan, Kec. Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan.2. Restoran Beautika Manado
Mau sarapan dengan cita rasa otentik khas Manado, Sulawesi Utara? Datang saja ke Restoran Beautika di daerah Hang Lekir Senopati ini. Buka dari jam 8 pagi, kamu bisa menyantap sarapan ala Manado seperti bubur tinutuan, mie cakalang, atau nasi kuning Manado. Sarapan ringan dengan kopi, kue cucur, panada, dan biapong unti juga sangat nikmat di sini.Source: @beautikajkt
Alamat: Jl. Hang Lekir No.1, RT.4/RW.6, Gunung, Kec. Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan.3. Pand’or Cakes
Kalau kamu mau cobain sarapan ala Barat yang enak, salah satunya ada di Pand’or. Di sini juga buka jam 8 pagi dan tersedia menu all day breakfast yang didominasi makanan sarapan ala Western. Kamu bisa pilih menu egg benedict, waffle, pancake, hingga croissant yang jadi salah satu menu juara di sini.Source: @pandorcakes
Alamat: Jl. Wijaya I No. 60, Wijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.4. Le Quartier
Buat kamu yang ingin coba sarapan mewah ala Prancis, harus cobain ke Le Quartier di Gunawarman. Kamu bisa pesan sup onion ala Prancis, stone baked pizza, duck carbonara, aglio olio, hingga steak dengan kualitas daging bintang lima. Buka dari jam 7 pagi, kamu bisa menunggu pesananmu tiba sambil menyeruput kopi berkualitas yang dijamin bakal bikin lidah ketagihan.Source: @lequartierjkt
Alamat: Jl. Gunawarman No. 34, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.5. Bubur Kwang Tung Senopati
Kalau kamu mau menikmati sensasi sarapan bubur tapi dengan gaya ala Canton, cobain deh Bubur Kwang Tung di daerah Wolter Monginsidi, Senopati ini. Cabang utamanya ada di Pecenongan, tapi di sini juga sama lezatnya. Kamu bisa mencicipi cakwe udang sebagai starter (pembuka). Lalu ada juga aneka bubur Cantonnya dengan topping ayam, sapi cincang/iris, seafood, dan telur pitan. Kamu bisa datang ke sini sejak pagi jam 7.Source: @separuhakulemak
Alamat: Jl. Wolter Monginsidi No. 49, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.6. Pison
Salah satu cafe hits di Senopati yang sudah dari jam 8 pagi adalah Pison. Begitu masuk kamu akan dimanja dengan desain interior yang memukau dan cozy abis untuk tempat nongkrong sambil sarapan. Kopi di sini enak, strong, dan tajam untuk “tendangan” di pagi harimu. Menu sarapan juga tersedia seperti salmon bagel, egg benedicts, hingga aneka salad bowl yang semuanya jaminan enak.Source: @pisoncoffeejakarta
Alamat: Jl. Kertanegara No. 70, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.7. Nitro Coffee
Pilihan tempat ngopi cantik berikutnya yang buka dari pagi di Senopati adalah Nitro Coffee. Cafe ini sudah buka dari jam 8 pagi, jadi pas banget kalau kamu ke sini untuk cari sarapan. Di sini tentunya tersedia kopi seperti espresso dan cappuccino yang nendang di pagi hari. Lalu ada menu breakfast dan brunch seperti breakfast burger, mushroom on toast, dan chilli scrambled egg.Source: @nitrocoffee.id
Alamat: Jl. Ciranjang No. 10, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.8. Restoran Mandala
Restoran makanan Chinese Mandala ini tutup di hari Selasa, namun Rabu sampai Senin akan buka dari jam 8 pagi. Buat kamu yang sengaja cari makanan chinese bergaya jadul di Senopati untuk sarapan, datang saja ke sini. Di sini ada teh, teh susu, dan kopi untuk pembuka pagi harimu. Untuk makanan lebih banyak makanan berat dengan porsi besar. Tapi ada juga pilihan bakmie untuk sarapan buat kamu yang ogah sama makanan yang terlalu berat.Source: @riamrt
Alamat: Jl. Wolter Monginsidi No. 80, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.9. Flip Burger
Menu sarapan dengan pilihan restoran fast food seperti Flip Burger juga cocok untuk dinikmati. Gerai di Senopati ini sudah tersedia dari jam 8 pagi untuk menu kamu sarapan. Pilihan menu burger seperti Korean spicy chicken, double cheese burger, mushroom blackpepper, dll. bisa kamu pesan di sini. Ada juga menu kopi susu caramel, kopi susu hazelnut, dll. Semuanya dengan harga yang ramah kantong.Source: @flipburger_id
Alamat: Jl. Senopati No.27, RT.6/RW.3, Senayan, Kec. Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan.10. Chief Coffee
Buka dari jam 9 pagi, Chief Coffee di daerah Jalan Ciragil ini juga bisa kamu jadikan pilihan tempat sarapan pagi. Desain cafe yang cozy dan nyaman, serta pilihan kopi yang beragam menjadikan kamu betah nongkrong di sini dari pagi. Pilih saja menu kopi seperti cappuccino, affogato vanilla, hingga latte on the block. Menu brownies dan sandwich juga cocok kamu jadikan pengisi perut di pagi hari.Source: @diasaditya
Alamat: Jl. Ciragil I No. 11, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Nah, itu dia rekomendasi pilihan tempat sarapan di Senopati, Jakarta Selatan. Kalau tempat sarapan favoritmu di mana nih? Kasih rekomendasinya ya!