Nibble'S Guide

10 Sushi di Surabaya yang Fresh dan Enak Banget

by Danang Lukmana | October 18, 2021

10 Sushi di Surabaya yang Fresh dan Enak Banget
Ada banyak banget tempat makan sushi di Surabaya yang bisa kamu kunjungi. Selain ramen, bisa dibilang sushi adalah makanan Jepang yang paling populer. Saking favoritnya, di Surabaya ini kamu bisa menemukan makanan ini di restoran mewah hotel, kedai masakan Jepang, hingga resto dalam mall. Selain menawarkan cita rasa sushi yang enak, tempat makannya pun didekorasi dengan sangat menarik dan asyik. Gak heran kalau sushi-bar juga jadi alternatif tempat nongkrong anak-anak muda Kota Pahlawan. Ini dia tempat makan sushi di Surabaya yang wajib untuk kamu kunjungi. Simak ya!

1.      Sushi Tei

Restoran Sushi Tei memang sudah gak perlu diragukan lagi dalam menyajikan sushi yang enak dan sesuai di lidah masyarakat Indonesia. Cabangnya ada di kota-kota besar Tanah Air termasuk Surabaya. Tempatnya nyaman, pelayanan ramah, dan pilihan jenis sushi yang banyak serta nikmat. Menu sushi lezat yang layak dicoba antara lain, dragon roll, abura salmon, tuna salad crispy mentai, hingga wagyu aburi sushi.

Source: @ivanasuka

Alamat: Tunjungan Plaza 5, Lantai 5, Jl. Basuki Rahmat No. 8 - 12, Tegalsari, Surabaya.

2.      Housaku Sushi & Bento

Berlokasi di deretan Ruko North Junction, Sambikerep, kamu bisa menikmati sushi lezat di Housaku Sushi & Bento. Beragam pilihan sushi yang enak siap untuk bikin kamu bingung untuk memilihnya. Pilihan favorit di sini ada salmon ebi mentai, black panther roll, dan beef and reef roll. Size-nya pun lumayan besar-besar jadinya bikin puas menyantapnya.

Source: @housakusushi

Alamat: Ruko North Junction, Blok RA No. 21, Jl. Taman Puspa Raya, Sambikerep, Surabaya.

3.      Kizahashi Restaurant

Ingin menikmati aneka sushi dan salmon sashimi yang berkualitas ala hotel bintang lima? Kamu bisa cobain di Kizahashi Restaurant yang lokasinya di Hotel Bumi Surabaya City Resort. Di Resto ini menawarkan menu a la carte dan juga buffet dengan konsep all you can eat. Kualitas daging ikan salmon dan bahan lainnya benar-benar terjaga.

Source: @bumisurabaya

Alamat: Bumi Surabaya City Resort, Lobby Level, Jl. Basuki Rahmat No. 106 - 128, Genteng, Surabaya.

4.      Hachi Hachi Bistro

Hachi Hachi Bistro termasuk dalam daftar restoran Jepang paling enak dan favorit di Surabaya. Di sini punya beragam jenis sushi yang enak-enak dan menggoda untuk dicicipi satu per satu. Pilihan toppingnya pun berkualitas dan enak, contohnya maguro (tuna), salmon, unagi, wakame, ebi, baby octopus, inari, dan tobiko (telur ikan). Benar-benar sangat menggoda deh.

Source: @hachihachibistro

Alamat:
  • Ruko Taman Gapura, Blok FG No. 7, Gwalk Citraland, Jl. Niaga Gapura, Sambikerep, Surabaya.
  • Tunjungan Plaza 4, Lantai 5, Jl. Basuki Rahmat No. 8 - 12, Tegalsari, Surabaya.

5.      Okinawa Sushi

Pilihan untuk menikmati sushi lezat dan cukup premium bisa kamu temui di Okinawa Sushi. Dekorasi restorannya benar-benar kece memanjakan mata dan sangat cozy untuk menikmati hidangan sambil nongkrong di dalamnya. Penyajiannya pun dibuat cantik sehingga sangat menggugah selera. Kamu bisa menikmati pilihan sushi premium dengan topping otoro, uni, dan salmon segar berkualitas.

Source: @okinawasushi_id

Alamat: Jl. Manyar Kertoarjo No. 98, Manyar, Surabaya.

6.      Bentoya Grand City

Dari namanya, restoran Jepang yang satu ini punya menu utama bento alias paket nasi kotak. Tapi di Bentoya ini kamu juga bisa menikmati beragam pilihan sushi yang pastinya enak-enak. Pilihlah menu salmon aburi, salmon roll, beef volcano, dan ebi rock n roll yang lezat menggoda selera. Mereka juga punya saus dan mayones khas yang rasanya sangat enak untuk dicampur dalam sushi.

Source: @bentoya_id

Alamat: Grand City Mall, Lantai 4, Jl. Gubeng Pojok No. 1, Gubeng, Surabaya.

7.      Wasabi Yatai

Untuk kamu yang ingin mencari sushi dengan harga murah namun enak berkualitas, maka Wasabi Yatai ini bisa jadi pilihan tepat. Meski harganya murah meriah tapi rasa sushinya gak murahan dan bikin kamu puas. Ada salmon cheese roll, spicy dynamite, crunchy roll, dan special futomaki dengan tobiko wakame, crab stick serta ayam.

Source: @wasabi.yatai

Alamat: Jl. Ngagel Madya No. 63, Ngagel, Surabaya.

8.      Peco Peco Sushi

Tempat makan sushi berikutnya yang wajib kamu kunjungi adalah Peco Peco Sushi. Dengan bahan-bahan fresh berkualitas, kamu bisa mencicipi beragam jenis sushi maupun sashimi di sini. Salah satu pilihan yang cukup favorit adalah tako roll yang berisi daging gurita kenyal di dalamnya. Pilihan lainnya antara lain, mentai nigiri moriawase, fujiyama roll, nagasaki roll, dan pilihan sushi platter beserta sushi set.

Source: @pecopecosushi

Alamat: Jl. Margorejo Indah No.37, Margorejo, Kec. Wonocolo, Kota Surabaya.

9.      Genki Sushi

Surabaya terkenal akan mall-mall besarnya. Nah jika kamu berkunjung ke mall dan ngidam makan sushi, Genki Sushi ini adalah pilihan lezat yang pas. Kamu bisa menemukannya di Tunjungan Plaza dan Pakuwon Mall. Sushi di sini pilihannya banyak dengan bahan-bahan segar yang semuanya enak. Pilihan menu yang enak antara lain, salmon garlic cheese, crunchy roll, mysterious nigiri, dan paket sushi moriawase.

Source: @genkisushiindonesia

Alamat:
  • Pakuwon Mall, Lantai Ground, SOGO, Jl. Puncak Indah Lontar No. 2, Wiyung, Surabaya.
  • Tunjungan Plaza 4, Lantai 5, SOGO, Jl. Basuki Rahmat No. 8 - 12, Tegalsari, Surabaya.

10.   Suteki Sushi

Suteki merupakan tempat makan sushi dengan cita rasa fushion yang harganya bersahabat. Sushi di sini punya penyajian secantik mungkin, agar semakin menarik dan menggugah selera. Bahan-bahannya pun fresh serta nikmat disantap. Pilihannya juga banyak seperti smooth salmon roll, ninja roll, age tako, lava cheese dan karitto.

Source: @sutekisushi

Alamat: Galaxy mall 1 No 362 LT 3 35, Jl. Dharmahusada Indah Timur No.37, Mulyorejo, Surabaya. Itu dia pilihan tempat makan sushi di Surabaya yang wajib kamu datangi kalau mengaku sebagai sushi lovers. Segera masukkan dalam daftar tujuan kulinermu!