Nibble'S Guide

10 Tempat Brunch di Bandung yang Bikin Mood Happy

by Leni Marlin | October 18, 2023

10 Tempat Brunch di Bandung yang Bikin Mood Happy

Bangun kesiangan saat weekend, paling pas langsung nyari tempat untuk mengisi perut. Menu yang nggak terlalu berat seperti omelet atau waffle bisa jadi pilihan kamu. Buat kamu yang nggak terbiasa sarapan, brunch adalah solusi biar tetap semangat menjalankan aktivitas.

Begitu pula saat jalan-jalan di Bandung, kamu bisa mampir ke beberapa cafe atau restoran untuk brunch sebelum eksplor kota ini lebih jauh. Nggak usah khawatir, opsinya beragam. Menu yang disajikan enak dan tempatnya nyaman. Intip yuk rekomendasi tempat brunch di Bandung berikut ini.

1. Bellamie Boulangerie

Pesan Creamy Salmon Sandwich saat brunch di Bellamie Boulangerie. Irisan smoked salmon yang teksturnya lembut dan fresh berpadu sempurna dengan olesan cream yang lezat. Ada pula opsi lain seperti Korean Chicken Sandwich atau Smoked Turkey Sandwich.

Bellamie Boulangerie adalah tempat brunch di Bandung yang buka dari pukul 7 pagi sampai 10 malam. Jadi kamu bisa mampir juga buat lunch atau dinner di sini. Soal pilihan menunya nggak usah ditanya, sangat variatif dan lengkap. Tempatnya juga cukup nyaman buat ngumpul-ngumpul.

tempat-brunch-di-bandung-01

Photo source: @bellamie.boulangerie

Lokasi: Jl. Cihapit No. 37, Riau, Bandung

2. Jenderal Kopi Nusantara Buwas

Hari Minggu memang waktunya bersantai. Bisa sambil brunch di kafe atau restoran favorit. Salah satu tempat brunch di Bandung yang dapat jadi pilihanmu adalah Jenderal Kopi Nusantara Buwas. Area indoornya spacious. Atmosfernya pun menyenangkan dengan sejumlah spot foto unik.

Tempat ini buka setiap hari pukul 10 pagi. Menu yang disajikan lengkap dari yang ringan sampai yang berat. Kalau nggak pengen kenyang banget, pesan aja Jenderal Burger. Terbuat dari homemade bun dengan double patty dan double cheese. Yummy!

tempat-brunch-di-bandung-02

Photo source: @jenderalkopi.id

Lokasi: Jl. R.E Martadinata No.219 Cihapit, Bandung

3. Miss Bee Providore

Tempat brunch di Bandung berikutnya yang nggak boleh kamu skip adalah cafe kids friendly yang satu ini. Mereka menyediakan arena playground untuk si kecil bermain sebelum pesanan datang. Berada di area yang cukup luas dan dikelilingi tanaman hijau, berkunjung ke sini serasa healing sambil kulineran.

Miss Bee Providore merupakan tempat makan yang udah ada cukup lama. Rasa makanannya juga nggak perlu diragukan lagi. Menunya terbilang lengkap, bahkan untuk sekadar brunch. Selain itu, mereka punya hidangan Asian food dan Western food yang super enak, pokoknya bikin nagih deh.

tempat-brunch-di-bandung-03

Photo source: @missbee_providore

Lokasi: Jl. Ranca Bentang No. 11A, Ciumbuleuit, Bandung

4. Two Hands Full

Yang bingung di mana tempat brunch recommended, kamu bisa mampir ke Two Hands Full. Cafe di Bandung untuk brunch ini punya area indoor dan outdoor. Ambiencenya secara keseluruhan lumayan cozy. Yang jelas cocok buat hangout sama teman-teman.

Brunch di Two Hands Full, kamu bisa order Chick and Waffle yang porsinya besar. Menu ini dimeriahkan dengan ranch dressing dan maple syrup. Mereka juga punya beberapa pilihan menu lain seperti Potato Hash, Asian Chilli Scrambled Eggs, Pulled Pork Quesadillas. Kalau kamu suka yang mana nih?

tempat-brunch-di-bandung-04

Photo source: @my.dailyfoods

Lokasi: Jl. Ir. H. Juanda No. 113, Dago Bawah, Bandung

5. Hummingbird Eatery

Satu lagi tempat brunch di Bandung yang spesial adalah Hummingbird Eatery. Tempat ini termasuk restoran gede dengan gaya interior klasik yang bikin terpana. Seating area yang didesain secara bervariasi bikin restoran ini nggak terlihat bosenin.

Urusan makanan, Hummingbird Eatery menawarkan menu yang enak-enak. Khusus untuk brunch, pilihan sandwich di sini udah paling pas. Kamu juga bisa cobain Sourdough Cheese Bun yang ngeju abis karena menggunakan parmesan, mozzarella, dan orange cheddar. Yakin nih nggak tertarik?

tempat-brunch-di-bandung-05

Photo source: @elsafooddiary

Lokasi: Jl. Progo No. 14, Progo, Riau, Bandung

6. Bilbao Brasserie

Mulai harimu dengan Bilbao Beef Benedict, salah satu menu brunch dari Bilbao Brasserie. Hidangan yang lezat dan mewah ini sangat perfect buat menaikkan mood kamu, terutama saat menghadapi hari yang berat. Dilengkapi poached egg dan beef bacon, setiap gigitan makanan ini bakal memanjakan lidahmu.

Sebagai tempat brunch di Bandung, Bilbao Brasserie hadir dengan vibes yang seru. Interiornya estetik dan fancy, pas banget buat jadi tempat nongkrong atau ngumpul sama bestie. Bahkan, kamu juga bisa booking salah satu areanya untuk perayaan istimewa seperti anniversary atau birthday party.

tempat-brunch-di-bandung-06

Photo source: @bilbao_brasserie

Lokasi: Jl. Cimanuk No. 12, Riau, Bandung

7. Lula Bakery & Coffee

Akhir pekan ini jalan-jalan ke Bandung? Cuss mampir juga ke Lula Bakery & Coffee untuk brunch. Paling seru sih hangout sama teman dekat, lalu cobain Chicken Waffle di cafe yang satu ini. Kombinasi rasa manis dan gurih dari ayam crispy dan waffle bakal membuat lidah kamu bergoyang.

Lula Bakery & Coffee juga punya menu highlight lain seperti Cured Salmon Sandwich. Menu brunch sehat ini dijamin bikin kenyang dan puas. Jangan lewatkan juga Steak and Fries yang bikin kamu langsung speechless karena nikmatnya.

tempat-brunch-di-bandung-07

Photo source: @cafelula_id

Lokasi: Jl. Citarum No. 12, Citarum, Bandung

8. Noah's Barn Coffeenery

Tempat brunch di Bandung ini termasuk populer di kalangan para foodies. Tempatnya enak, pilihan makanannya juga lengkap. Untuk brunch, kamu bisa cobain aneka croissant yang dipadukan dengan bahan lain. Contohnya Egg Salad, perpaduan butter croissant dengan salad telur yang creamy.

Noah's Barn Coffeenery juga memiliki menu light bites seperti nachos yang asyik dimakan sambil chit chat. Kalau mau yang berat-berat, mereka punya olahan ayam, ikan, dan daging. Pasta dan pizza pun menarik lho buat dicicipin!

tempat-brunch-di-bandung-08

Photo source: @noahsbarncoffeenery

Lokasi: Jl. Dayang Sumbi No. 2, Dago Bawah, Bandung

9. One Eighty Coffee and Music

Masih ada lagi nih rekomendasi tempat brunch di Bandung. Namanya One Eighty Coffee and Music. Cafe ini atmosfernya homey, bikin kamu betah berlama-lama bahkan sehabis menyantap makanan.

Kamu bisa datang ke sini sepanjang minggu. Tenang aja, mereka udah buka sejak pukul 8 pagi kok. Nah, saat mampir, jangan lupa pesan menu sandwich yang ngenyangin. Ada pilihan Steak Sandwich atau Tuna Sandwich yang salah satunya bakal jadi favoritmu.

tempat-brunch-di-bandung-09

Photo source: @oneeightycoffee

Lokasi: Jl. Ganeca No. 3, Dago Bawah, Bandung

10. Crescent Bake & Brunch

Pernah mampir ke Crescent Bake & Brunch? Kalau belum, kamu harus coba. Buat tempat brunch di Bandung, cafe ini oke banget. Mereka punya seating area semi outdoor yang asyik dan cozy. Tempatnya lumayan spacious dengan interior yang terkesan modern dan artistik.

Untuk brunch di Crescent Bake & Brunch, pilihan Chicken Waffle pasti nggak pernah salah. Big Fry Up berisi sourdough, kentang goreng, salad, beef bacon, dan scramble egg juga cocok aja buat dihidangkan sebelum jam makan siang.

tempat-brunch-di-bandung-10

Photo source: @crescent.bdg

Lokasi: Jl. LLRE Martadinata No. 90, Riau, Bandung

Buat kamu, tempat brunch di Bandung yang mana nih yang sulit buat ditolak? Hmm, kamu bisa cobain rekomendasi best breakfast and brunch in Bandung ini satu-satu biar makin yakin!