Photo source: @junarorimpandeyofficial
Sanur adalah destinasi wisata yang populer di Bali. Terkenal dengan pantainya yang indah dan suasananya yang tenang, nggak heran kalau banyak turis datang ke Sanur untuk relaksasi. Di Sanur kamu bisa menikmati keindahan matahari terbit atau melakukan aktivitas di air seperti snorkeling.
Selain mengeksplor tempat wisatanya, kamu juga wajib banget cobain aneka kuliner enaknya. Khusus untuk wisatawan muslim, nggak perlu bingung cari tempat makan halal di Sanur. Nih, Nibble kasih rekomendasi destinasi kuliner dalam guide berikut ini!
1. Warung Mak Beng
Kalau kamu cari kuliner halal di Sanur Bali, tempat pertama yang wajib kamu datangin: Warung Mak Beng. Yup, tempat ini udah terkenal di kalangan pecinta kuliner. Mereka punya menu legendaris yaitu sop ikan dan ikan goreng.
Kedua menu ini selalu jadi incaran para pengunjung. Rasanya juara banget dan bikin ketagihan. Sekali makan di sini, kamu pasti pengen datang lagi di lain waktu. Sambal di Warung Mak Beng juga nendang banget.
Telah berdiri sejak 1941, cita rasa makanan di Warung Mak Beng masih konsisten sampai sekarang. Bukan hanya itu, harganya juga bersahabat di kantong dan porsinya mengenyangkan. Nggak bakal kecewa deh kalau mampir ke sini saat liburan ke Sanur!
Photo source: @lawrencetjandra
Lokasi: Jl. Hang Tuah No.51, Sanur Kaja, Denpasar Selatan
2. Nasi Bali Men Weti
Sarapan di Sanur halal bisa kamu nikmati saat datang ke tempat ini. Nasi Bali Men Weti adalah kuliner berupa nasi campur yang cocok buat mengisi perut di pagi hari. Satu porsinya berisi ayam suwir betutu, telur pindang, benyuh bakar, sayur urap, dan kacang tanah goreng. Nasinya disiram kuah kuning.
Rasanya benar-benar sedap, perpaduan sempurna antara gurih dan pedas. Porsinya juga cukup besar sehingga ngenyangin. Yang istimewa di sini adalah kulit ayamnya yang crispy. Sambal khas yang pedas bikin menu ini makin nggak terlupakan.
Photo source: @lennyajo
Lokasi: Jl. Segara Ayu, Sanur, Denpasar Selatan
3. The Lebanesian Warung
Restoran Timur Tengah ini bisa kamu jumpai saat liburan ke Sanur. The Lebanesian Warung bisa menjadi pilihanmu saat nyari tempat makan halal di Sanur Bali. Meski nggak terlalu luas, tempatnya cukup nyaman.
Bahkan ada area lantai dua yang dirancang untuk duduk lesehan. Bagian atas ini cocok banget buat kamu yang liburan sambil ngejar deadline. Sebagai working space, mereka nawarin fasilitas lengkap seperti WiFi, colokan listrik, dan pendingin ruangan.
Salah satu special menu di sini, Lamb Shawarma. Ini adalah masakan Lebanon dengan rasa yang autentik. Kamu juga bisa cicipin Pistachio Baklava Rolls, kombinasi sempurna antara Baklava and Cinnamon Rolls.
Photo source: @foodcious
Lokasi: Jl. Kutat Lestari No.98B, Sanur, Denpasar Selatan
4. Dapur Mami Asri
Satu lagi tempat makan halal di Sanur Bali, Dapur Mami Asri atau Dapur Mamiku. Restoran ini buka setiap hari, kecuali Minggu, mulai pukul 10 pagi. Tempatnya memang sederhana, tapi pilihan makannya enak-enak, lho.
Mereka punya hidangan nasi seperti Nasi Goreng Ayam, Nasi Goreng Cabai Hijau, dan Nasi Goreng Spesial Pindang. Selain itu, ada juga olahan mie dan kwetiau. Mereka juga punya aneka minuman segar seperti Es Teh Leci dan Es Frambozen.
Photo source: @dapurmamiasri
Lokasi: Jl. Batur Sari No.47, Sanur Kauh, Denpasar Selatan
5. Warung Jawa Moro Seneng
Kamu juga bisa datang ke Warung Jawa Moro Seneng kalau ingin mencari makanan halal di Sanur. Di sini, makanan disajikan secara prasmanan sehingga kamu bebas memilih menu favorit. Karena buka 24 jam, kamu juga bisa datang kapan aja.
Pilihan sayur dan lauknya banyak banget. Mulai dari tumis pare, kacang panjang, olahan sop dan gulai, juga dilengkapi aneka lauk seperti tahu, tempe, perkedel, dan menu seafood. Semuanya lezat dan bikin kenyang.
Photo source: @jalan1124
Lokasi: Jl. Danau Poso No.78, Sanur Kauh, Denpasar Selatan
6. RM Sari Bundo Jaya
Kalau kamu kebetulan lagi jalan-jalan ke Sanur, kamu bisa mengisi perut di salah satu restoran halal di Sanur, RM Sari Bundo Jaya. Menu-menu yang disajikan di warung Padang ini paling nggak bisa ditolak.
Langsung aja pesan nasi Padang ayam gulai yang gurihnya mantap banget. Daging ayamnya lembut dan bumbunya terasa. Kuah gulainya bikin hidangan ini makin sempurna. Apalagi ditambah sama sambalnya yang spesial, rasanya juara.
RM Sari Bundo Jaya juga punya Sate Padang dan Soto Padang yang bisa kamu pesan untuk menu makan siang. Warung Padang yang punya outlet di mana-mana ini udah nggak perlu diragukan lagi kelezatannya.
Photo source: @saribundo_rm
Lokasi: Jl. Danau Poso No.6, Sanur Kauh, Denpasar Selatan
7. Goemerot
Lokasinya memang sedikit melipir dari kawasan Sanur. Tapi di sini kamu bisa mencicipi makanan halal yang enak. Salah satunya Bebek Goreng Lengkuas yang rasanya nggak ada yang ngalahin. Aroma hidangan ini saat disajikan terasa harum. Daging bebeknya empuk dan gurih. Sambalnya juga mantap.
Goemerot juga merupakan restoran yang nyaman buat didatangin. Tempatnya luas dan bisa untuk makan rame-rame. Suasananya menyenangkan, terlihat bersih dan lapang. Karena itu, menyantap menu-menu spesial yang disajikan di sini akan lebih memuaskan dan jadi pengalaman berkesan buatmu.
Photo source: @goemerot
Lokasi: Jl. Tukad Gangga No.8, Dauh Puri Klod, Denpasar Selatan
8. Dapur Alam
Kamu juga bisa datang ke Dapur Alam kalau sedang mencari tempat makan halal di Sanur Bali. Special menu yang mereka andalkan adalah Crispy Duck. Disajikan dengan plating yang cantik, kamu bakal terpesona melihatnya dan merasa sayang buat menyantapnya.
Dapur Alam adalah restoran yang menawarkan Asian fusion menu. Rasanya jelas bikin lidah bergoyang. Bukan hanya itu, restoran yang dikelilingi pepohonan ini menawarkan suasana sejuk. Karena lapang, Dapur Alam juga kids friendly. Buat ngadain acara spesial seperti wedding, restoran ini juga cocok banget lho.
Photo source: @warungdapuralam
Lokasi: Jl. Bypass Ngurah Rai No.72, Kesiman, Kec. Denpasar Timur
9. Warung Bambu Lulu
Salah satu restoran yang terkenal dengan menu sup ikan di Sanur adalah Warung Bambu Lalu. Tempat makan halal di Sanur Bali ini akan membuat kamu nggak bisa berpaling dari menu andalan mereka, Sop Kepala Ikan. Rasanya gurih, sedikit asam, dan cenderung pedas, membuat kamu nggak bakal rela nyisain sedikit pun.
Menu andalan lain di sini adalah Tenggorokan Ikan. Olahan seafood yang digoreng ini banyak disukai karena rasanya seenak itu. Dagingnya kenyal dan lembut, memberikan sensasi yang berbeda buat kamu yang suka makan ikan.
Photo source: @eatersdijest
Lokasi: Jl. Suka Merta, Sanur Kauh, Denpasar Selatan
10. Warung KKN
Yuk, cobain juga menu-menu yang tersedia di Warung KKN. Tempat makan halal di Sanur Bali ini menyajikan nasi campur yang rasanya udah nggak perlu diragukan lagi. Apalagi harganya juga terjangkau.
Di sini tersedia pilihan nasi putih atau nasi merah. Ada juga nasi kuning yang nggak kalah enak. Pilihan lauknya beragam dan semua bakal memanjakan lidah kamu. Ada Ayam Goreng Laos, Sate Lilit, dan aneka gorengan.
Photo source: @foodcious
Lokasi: Jl. Danau Buyan No.36, Sanur, Denpasar Selatan
Banyak juga ya pilihan tempat makan halal di Sanur Bali. Kamu nggak bakal kebingungan lagi deh cari makan saat liburan ke destinasi wisata ini.