Nibble'S Guide

10 Toko Kue di Kelapa Gading, dari Jajan Pasar Sampai yang Kekinian

by Anindita Budhi | September 28, 2022

10 Toko Kue di Kelapa Gading, dari Jajan Pasar Sampai yang Kekinian

Siapa setuju kalau Kelapa Gading itu surga kuliner? Apa aja yang kamu cari, pasti ada di sini, termasuk aneka kue enak. Baik kue manis maupun asin, jajan pasar atau kue kekinian, bisa dijumpai dengan mudah di Kelapa Gading. Kali ini Nibble punya rekomendasi 10 toko kue di Kelapa Gading khusus buatmu, cek sama-sama, yuk!

1. Fins Recipe

Jajan pasar semacam kue ijo nggak sepopuler bolu kukus atau onde-onde. Namun, resep spesial Fins Recipe berhasil membuat kue manis itu naik kelas. Ditata satu per satu dalam kotak kemasan cantik, kue ijo Fins Recipe laris manis diburu orang. Aroma pandan dan warna hijau dari daun suji begitu menggoda selera. 

Tekstur kenyal dengan rasa manis yang pas berpadu sempurna dengan gurihnya parutan kelapa. Makan satu aja kurang! Cobain juga kue pulut, ongol-ongol, kue ager, cenil ijo, dan kue kacang. Sama nikmatnya buat teman minum teh sore hari.

Photo source: @ica.ts_

Lokasi: Mal Kelapa Gading 3, Lantai Ground, The Food Hall, Jl. Kelapa Gading Boulevard, Kelapa Gading

2. Fudgy Bro

Toko kue di Kelapa Gading satu ini sempat viral di TikTok. Banyak anak muda datang ke Fudgy Bro lantaran interior tempatnya instagramable, lengkap dengan rooftop. Toko kue ini terkenal dengan aneka macam brownies dengan rasa nyoklat banget, lembut, dan fudgy. Buat penyuka brownies pasti setuju Fudgy Bro termasuk brownies terenak di Jakarta.

Cobain Choco Cheese atau Lotus Biscoff di level mid one, atau Double Dark Valrhona yang anti sweet. Cobain juga Softbro, soft ice cream khas di sini yang diberi topping brownies melimpah. Seger banget!

Photo source: @fudgybro

Lokasi: Terra Haus, Jl. Boulevard Raya Blok PA1 No. 19, Kelapa Gading

3. Rica Rico

Pecinta bika ambon harus banget cobain Rica Rico. Dikenal sebagai toko kue spesialis bika ambon, Rica Rico menyajikan kue legit ini dengan rasa istimewa. Tekstur bika begitu empuk, terasa lembut sejak gigitan pertama di sisi luar potongan bika. Kelembutan teksturnya makin terasa hingga gigitan terakhir. 

Rasa legitnya pun merata di semua bagian, pas manisnya. Kekenyalan bika ambon juga didapat dari bagian dalam yang bersarang cantik. Oh, wangi bika ambon ini juga susah dilupain! Bika Ambon Rica Rico ini cocok buat teman ngopi atau ngeteh maupun oleh-oleh untuk kerabat. 

Photo source: @ricarico_bakery

Lokasi: Mall Artha Gading Lt 2, West Food Court, Jl. Boulevard Artha Gading, Kelapa Gading

4. Chouxlala

Sesuai namanya, bakery di Kelapa Gading ini punya menu andalan Craquelin Choux alias choux dengan permukaan crunchy. Tersedia juga aneka pastry dan kue lain, seperti croissant, tartlet, dan jajan pasar. 

Kamu bisa pesan Choux by Package berisi 6 buah kue yang dapat di-mix dari varian Classic Soes dan Craquelin Choux. Tekstur renyah di luar dengan filling yang creamy dan melimpah, terasa menyatu saat digigit. Rasa manisnya pun pas sehingga nggak bikin eneg. Rasa favorit jatuh pada varian Sweet Vanilla, Chocolate, dan sus gurih dengan isian Truffle Mushroom atau Creamy Chicken. Must try!

Photo source: @chouxlala.id

Lokasi: Jl. Boulevard Raya Blok WE2 No. 1F, Kelapa Gading

5. Dandy Bakery 

Berburu jajanan pasar di Kelapa Gading paling pas ya ke Dandy Co Bakery & Cafe. Toko kue ini terhitung legendaris lho karena udah ada sejak 1970-an. Jajanan pasar yang ditawarkan jelas enak-enak dengan harga bersahabat. Sebut aja, Risoles Smoke Beef, Arem-arem Sapi, Kue Bugis, Dadar Gulung, Cantik Manis, sampai Tahu Bakso. 

Begitu juga aneka rotinya, empuk plus lembut dengan berbagai varian rasa. Roti paling dicari adalah Roti Keju dan Ham. Pecinta jajan pasar udah pasti susah menahan diri kalau lagi mampir ke Dandy Bakery!

Photo source: @dandybakeryid

Lokasi: Jl. Boulevard Raya No. 11, Kelapa Gading Timur, Kelapa Gading

6. Honey Loaf

Toko kue di Kelapa Gading ini emang nggak begitu besar. Namun, di sini ada beberapa varian roti yang jarang dijumpai di toko kue lain. Misalnya, Roti Mao-Mao Vanilla, roti lembut berisi krim vanila yang memakai biji vanila asli. Ada juga The Sierra berupa roti tawar perpaduan ubi merah dan keju. 

Cicipi juga Mini Beef berupa roti isi daging asap dan keju, Fortune Twist yang berisi sosis sapi dan keju, serta Ogura yang diisi pasta kacang merah. Semua roti di Honey Loaf terkenal lembut, empuk, dan tanpa memakai bahan pengawet. 

Photo source: @honeyloafbakery

Lokasi: Jl. Boulevard Raya Blok CN2 No. 7, Kelapa Gading

7. Lemon Cakery

Lemon Cakery menawarkan aneka roti dan kue dengan harga cukup bersahabat. Rasanya pun nggak kalah enak dari roti sejenis yang ada di mall. Beberapa roti yang jadi favorit pengunjung antara lain Roti Bakso, Roti Mochi, Roti Coklat, Donat Coklat, dan Roti Tawar Kupas. Cobain juga Roti Sisir yang dikemas bersama olesan favorit kamu. 

Semua roti Lemon Cakery punya tekstur empuk, fluffy, dan nggak mudah kempes. Tersedia juga berbagai jenis jajan pasar yang enak dan bikin kamu nostalgia ke masa kecil,  maupun pesanan kue tart untuk momen spesial. 

Photo source: @lemon_cakery

Lokasi: Jl. Boulevard Raya Blok QA5 No. 7, Kelapa Gading

8. Boens Soes

Satu lagi bakery di Kelapa Gading yang punya kue sus istimewa, yaitu Boens Soes. Ukuran sus di sini lebih besar daripada sus biasa. Varian rasa juga beragam, dari manis sampai asin. 

Tekstur kulit sus terasa renyah, lembut, tapi nggak gampang kempes. Isiannya juga full sehingga kamu benar-benar bisa menikmati setiap gigitan sus. Varian manis yang paling disuka rasa original, coklat, dan green tea. Sementara, varian asin memakai ragout yang gurih dan creamy sebagai filling

Oya, risoles dan pastel di sini juga enak lho, plus isinya yang generous! Semua kue Boens Soes sempurna untuk mengganjal perut saat lapar.

Photo source: @boens_soes

Lokasi: Jl. Kelapa Kopyor Raya Blok M1 No. 1, Kelapa Gading

9. Uncle Tetsu

Kalau kamu suka Japanese cheesecake yang fluffy dan empuk, pasti jatuh hati dengan Uncle Tetsu. Rasa kejunya tergolong ringan dengan tingkat kemanisan yang pas. Meski lembut banget, kue Uncle Tetsu nggak gampang hancur. Lebih enak lagi kalau kamu simpan dulu di kulkas dan disantap dalam keadaan dingin. 

Varian terfavorit Uncle Tetsu adalah Signature Cheesecake dan Triple Cheese Cheesecake, mantap dan sempurna buat teman ngeteh. Pas banget dengan tagline mereka, “The Best Cheesecake in the World!”

Photo source: @uncletetsuindonesia

Lokasi: Mal Kelapa Gading 1, Lantai Ground, Jl. Kelapa Gading Boulevard, Kelapa Gading

10. Lumiere

Lumiere adalah salah satu toko kue di Kelapa Gading yang hadir mengikuti booming kue artis beberapa tahun lalu. Kue kekinian dikemas dengan tempat makan estetik sukses memikat para pecinta dessert. 

Kamu bisa pesan beberapa menu menarik di sini. Mulai dari Crispy Puff berbentuk panjang dengan filling legit, aneka Croissant lezat, roti Jepang alias Shokupan yang empuk, hingga Sponge Lava Cake yang paling laris manis. Ada kue favoritmu nggak?

Photo source: @skaniaamaliaa

Lokasi: Jl. Kelapa Nias Raya Blok QE1 No. 5A, Kelapa Gading 

Enak-enak semua kan, Nibblers? Selamat berburu toko kue di Kelapa Gading, ya! Jangan lupa kasih tahu Nibble mana bakery favorit kamu.