Nibble'S Guide

10 Toko Pempek Legendaris di Palembang, Lamak Nian!

by Danang Lukmana | November 20, 2024

10 Toko Pempek Legendaris di Palembang, Lamak Nian!

Sebagai kota asalnya kuliner pempek, tentunya bukan hal sulit mencari toko pempek legendaris di Palembang. Di kota yang dialiri Sungai Musi ini bertaburan banyak penjual pempek, dari mulai kaki lima sampai restoran.

Cita-rasa pempek dan kuah cuko di kota ini sudah dijamin original serta bikin kangen untuk selalu kembali menikmati setiap jenis pempeknya. Selain bisa dimakan di tempat, beberapa toko pempek juga menyediakan kemasan pempek mentah yang divakum untuk dijadikan oleh-oleh.

Berikut ini rekomendasi toko pempek legendaris yang ada di Palembang!

1. Pempek Candy

Toko pempek legendaris di Palembang yang paling tersohor sampai ke turis luar kota adalah Pempek Candy. Cabangnya pun terbilang banyak di sekitaran Palembang, serta punya tempat makan yang nyaman sehingga membuat tamu-tamu atau turis luar kota menjadi sangat kenal dengan brand ini. Bukan hanya bisa dinikmati di tempat, tapi Pempek Candy juga menyajikan pempek mentah yang di-vaccum untuk jadi bahan oleh-oleh.

Di sini menyuguhkan beragam jenis pempek dari mulai kapal selam, lenjer kecil, lenjer besar, adaan, kulit, dan lainnya. Kualitas rasanya gak perlu diragukan lagi karena dibuat dengan bahan-bahan berkualitas ditambah lagi sudah tersertifikasi halal. Cuko pempek di sini juga khas yang memperkuat kenikmatan pempek ini.

toko-pempek-legendaris-di-palembang-02

Photo source: @dinsculinary

Lokasi: Jl. Rajawali No.550, 9 Ilir, Kec. Ilir Tim. II, Kota Palembang, Sumatera Selatan.

2. Pempek dan Es Kacang Vico

Tempat makan dan toko pempek legendaris berikutnya di Palembang yang paling tersohor adalah Pempek dan Es Kacang Vico. Rumah makannya juga besar dan bersih yang membuatnya juga jadi tempat para turis luar kota buat menikmati pempek. Sama seperti Pempek Candy, di Vico ini juga menyediakan paket pempek untuk dibawa pulang sebagai oleh-oleh.

Pempek Vico juga menyediakan aneka pempek, seperti pempek lenjer kecil, lenjer besar, adaan, pempek telur kecil, pempek telur bebek, pistel, pempek panggang, lenggang, dan pempek kapal selam. Pilihan menu khas Palembang lainnya ada model, rujak mie, tekwan, pindang tulang, dan pindang ikan patin. Jangan lupain untuk dessertnya berupa es kacang merah ditambah isian cendol, cincau, alpukat, dan es serut.

toko-pempek-legendaris-di-palembang-03

Photo source: @pempekvicopalembang

Lokasi: Jl. Letkol Iskandar No.541-542, 24 Ilir, Kec. Bukit Kecil, Kota Palembang, Sumatera Selatan.

3. Pempek Saga Sudi Mampir

Nama Pempek Saga Sudi Mampir juga sudah terkenal sebagai toko pempek legendaris dan lawas yang ada di Palembang. Berdiri sudah sejak tahun 1961, nama Saga diambil dari nama bioskop terkenal di Palembang masa itu. Saat ini usahanya sudah sampai pada generasi ketiga dengan kurang lebihnya ada tiga cabang di seputaran Palembang.

Jika umumnya toko pempek lainnya terkenal dengan pempek goreng, maka di sini yang jadi primadona justru lenggang dan pempek panggangnya. Lenggang adalah adonan pempek yang dicampurkan kocokan telur, lalu dimasukkan dalam wadah daun pisang untuk kemudian dipanggang. Telur yang dipakai di Pempek Saga ini adalah telur bebek yang akan mempunyai rasa lebih gurih creamy ketika dipanggang.

toko-pempek-legendaris-di-palembang-04

Photo source: @eatstreet.id

Lokasi: Jl. Merdeka, 22 Ilir, Kec. Bukit Kecil, Kota Palembang, Sumatera Selatan.

4. Pempek Nony 168

Kalau mau cobain keaslian rasa pempek Palembang, bisa juga coba di Pempek Nony 168. Sudah eksis sejak tahun 1993, toko pempek ini bukan hanya legendaris di Palembang tapi juga di kalangan para turis dalam negeri yang berlibur ke sini. Rasanya yang konsisten dengan cabang lokasi yang tersebar cukup banyak, membuat banyak warga sering makan di pempek legend ini.

Mulai dari pempek telor, lenjer, adaan, pempek kulit, pempek keriting, pistel dan pempek kapal selam bisa kamu nikmati di sini. Ada juga menu berkuah seperti tekwan dan model yang menyegarkan serta pas dinikmati kalau malam hari. Buat yang manis-manis, di sini ada es serut kacang merah dan lempok durian sejenis dodol durian khas Palembang.

toko-pempek-legendaris-di-palembang-05

Photo source: @pempeknony168

Lokasi: Jl. Jend. Sudirman No.952, 20 Ilir D. III, Kec. Ilir Tim. I, Kota Palembang, Sumatera Selatan.

5. Pempek Lala 26 Ilir

Mau menikmati aneka pempek asli Palembang tapi dengan harga murah meriah gak bikin kantong jebol? Datang saja ke Pempek Lala 26 Ilir yang juga cukup legendaris dan terkenal enaknya di kalangan warga Palembang maupun wisatawan. Harganya yang murah sama sekali gak membuatnya menurunkan kualitasnya, terbukti dengan banyaknya wisatawan luar kota yang memborongnya sebagai oleh-oleh.

Kamu bisa menemukan banyak jenis pempek yang dijual seperti pempek lenjer, pempek kulit, pempek kapal selam, pempek adaan, dan pempek telur. Menu lenggang, pempek panggang, model, tekwan, sampai otak-otak juga tersedia semua di sini. Persiapkan bagasi atau tempat bawaan kamu karena pasti bakalan ngeborong di sini.

toko-pempek-legendaris-di-palembang-06

Photo source: @pempeklala26ilir

Lokasi: Jl. Mujahidin No.23 26 Ilir, Talang Semut, Kec. Bukit Kecil, Kota Palembang, Sumatera Selatan.

6. Pempek Pak Raden

Nama Pempek Pak Raden juga menjadi nama toko pempek legendaris yang tersohor bukan hanya di kalangan warga Palembang saja, tapi juga luar kota. Toko pempek ini juga sering dijadikan spot berburu oleh-oleh bagi para pecinta pempek di seluruh Indonesia. Nama Raden sendiri berasal dari gelar bangsawan tertinggi di Kota Palembang, sehingga filosofinya adalah Pempek Pak Raden harus selalu menjadi pempek nomor satu.

Kualitas rasanya pun selalu dijaga dan konsisten dirawat agar nggak kalah dibanding tempat makan pempek lainnya. Kamu bisa mendapatkan beragam jenis pempek dari mulai kapal selam, telor besar, lenjer, pistel, kulit, adaan, dan masih banyak lagi. Menu lainnya juga ada seperti tekwan, martabak telur kuah model, sampai mie celor dan dessert pandan srikaya.

toko-pempek-legendaris-di-palembang-07

Photo source: @pempekpakradenpalembang

Lokasi: Jl. Brigjen HM. Dhani Effendi No.80-82, 24 Ilir, Kec. Bukit Kecil, Kota Palembang, Sumatera Selatan.

7. Pempek Beringin

Salah satu toko pempek legendaris yang terkenal punya cita-rasa nikmat dan wajib dicoba saat di Palembang adalah Pempek Beringin. Lokasinya ada di kawasan Jalan Rajawali yang juga terhitung masih dekat dengan beberapa tempat makan pempek tersohor lainnya. Mereka pun menyediakan kemasan pempek mentah yang divakum rapih sehingga aman buat dibawa sebagai oleh-oleh.

Tempat makannya pun rapih, bersih, dan bikin nyaman untuk bersantap pempek bareng keluarga besar. Menu jenis pempek yang ditawarkan di antaranya adalah pempek lenjer, pempek kulit beringin vakum, pempek adaan, dan pempek kapal selam. Lenggang, otak-otak, pempek panggang, tekwan, dan mie celor juga bisa kamu nikmati di sini.

toko-pempek-legendaris-di-palembang-08

Photo source: @pempek_beringin

Lokasi: Jl. Rajawali No.14, 9 Ilir, Kec. Ilir Tim. II, Kota Palembang, Sumatera Selatan.

8. Pempek Ek Dempo 103

Nama Pempek Ek Dempo 103 bukan hanya terkenal sebagai toko pempek yang legendaris tapi juga sultan di Palembang. Sudah berdiri sejak tahun 1982, pempek di sini dahulu terkenal memakai bahan pembuatannya yang memakai ikan belida. Daging ikan belida memang sudah terhitung langka, bahkan di beberapa daerah sudah masuk daftar binatang yang dilindungi.

Tentunya pemakaian daging ikan belida ini mempunyai perbedaan rasa dan tekstur dari daging ikan lainnya seperti tenggiri yang lebih umum sebagai bahan pempek. Tekstur daging ikan belida ini lebih kenyal, membal, dan punya rasa gurih yang berbeda dari ikan sungai maupun ikan laut lainnya. Jenis pempeknya juga seperti umumnya pempek lainnya seperti kapal selam, telur besar, lenjer, pistel, model, dan banyak lagi ditambah kuah cuko yang original.

toko-pempek-legendaris-di-palembang-09

Photo source: @dentist.chef

Lokasi: Jalan Lingkaran No.60-357E, 15 Ilir, Ilir Timur I, Palembang.

9. Pempek Lenny

Selanjutnya ada Pempek Lenny yang juga layak masuk daftar toko pempek enak yang ada di Palembang. Toko pempek di kawasan Jalan Petanang Palembang ini juga menyediakan paket kemasan vakum biar bisa dijadikan oleh-oleh.

Di sini juga tersedia pempek lenjer besar ukuran panjang gelondongan, pempek telur besar/kapal selam, pempek kecil, kulit, adaan, dan campur semua. Menu lainnya ada rujak mie, model gandum, pistel, tekwan, dan pangsit udang.

toko-pempek-legendaris-di-palembang-10

Photo source: @makanapo

Lokasi: Jl. Petanang No No.6875 C, 9 Ilir, Kec. Ilir Tim. I, Kota Palembang, Sumatera Selatan.

10. Pempek Cek Ani

Nama Pempek Cek Ani juga boleh kamu coba untuk merasakan kenikmatan pempek ala Palembang yang otentik. Mereka pun menyediakan paket orderan lewat jasa toko online yang memudahkan untuk order ke luar kota.

Pempek dengan bahan ikan lalu disiram kuah cuko asam pedas manisnya memang selalu ngangenin. Ada pilihan pempek telur kecil, telur besar, lenjer, keriting, pempek tahu, dan lainnya.

toko-pempek-legendaris-di-palembang-11

Photo source: @pempekcek_ani

Lokasi: Jl. Depaten Baru No.240 28, 28 Ilir, Ilir Barat II, Palembang City, Sumatra Selatan.

Nah itu dia toko pempek legendaris yang ada di Palembang buat merasakan cita-rasa yang otentik. Tekstur pempek yang kenyal, aroma dan rasa ikan, ditambah siraman kuah cuko yang asam manis pedas memang ngangenin banget. Yuk kulineran ke Palembang!